Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

New Datsun Go Dirilis, Sasis dan Suspensi Diubah agar Nyaman

Reporter

image-gnews
PT Nissan Motors Indonesia meluncurkan All New Datsun Go dan Go Plus di Jakarta, Senin 7 Mei 2018. TEMPO/Eko Ari Wibowo
PT Nissan Motors Indonesia meluncurkan All New Datsun Go dan Go Plus di Jakarta, Senin 7 Mei 2018. TEMPO/Eko Ari Wibowo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Datsun Go dan Go+ diperkenalkan empat tahun lalu sebagai mobil low cost green car (LCGC) dan memiliki DNA yang kuat dan tangguh. Kini Datsun memiliki deretan fitur terbaru, termasuk teknologi X-Tronic CVT.

Diperkenalkannya New Datsun serta kehadiran Datsun CROSS yang canggih menjadikan Datsun mereposisi identitasnya di Indonesia. Datsun CROSS diperuntukkan untuk pelanggan dengan gaya hidup yang beragam dan aktif. Sedangkan New Datsun Go diperuntukkan bagi generasi muda yang ingin tetap berkendara dengan nyaman.

Dalam model facelift, Datsun Go dan Go+ dilengkapi dengan grill depan berbentuk heksagon yang dikelilingi krom, yang kini berukuran lebih lebar, tegak, dan sporty. Lampu depan dengan desain baru kini dilengkapi LED daytime running light, sementara cover spion luar ditambahkan lampu sein untuk tampilan lebih segar dan demi faktor keamanan. "Datsun dengan DNA bodi yang strong and attractive," kata Nakamura Masato, Head of Datsun Indonesia, saat perilisan, Senin, 7 Mei 2018.

Baca: Facelift Datsun Go Diluncurkan, Harga Mulai Rp 102,9 Juta

Pada bagian belakang, sistem external lock telah ditambahkan untuk memungkinkan pintu dibuka menggunakan kunci dari luar tanpa harus menarik tuas dari dalam kabin guna memberikan kenyamanan lebih. Roda 14 inci yang lebih besar membuat kendaraan ini mampu mencengkeram jalan dengan lebih mantap. Tersedia dalam lima pilihan warna untuk New Datsun Go serta enam pilihan warna, termasuk warna baru copper, untuk New Datsun Go+ memberikan beragam pilihan warna bagi pelanggan.

Teknologi terbaru CVT, yang pertama kali diperkenalkan dalam Datsun CROSS, akan makin meningkatkan kemudahan dan kenikmatan berkendara. Selain akselerasi mulus dan kemudahan berkendara, teknologi ini juga irit bahan bakar, memberikan performa lebih baik, memiliki bagian bergerak yang lebih sedikit, serta lebih tahan lama, lebih ringan, dan lebih gesit dibanding gearbox otomatis biasa.

New Datsun Go dan New Datsun Go+ juga dilengkapi dengan mesin berkapasitas 1,2 liter tiga silinder dengan tenaga 78 HP serta memberikan performa dan efisiensi tingkat tinggi dalam paket yang lebih ringan dan ringkas. "Menggunakan basis transmisi Datsun CROSS, namun di-tuning ulang," ujar Nakamura.

Pada bagian interior, keseluruhan dasbor dan panel instrumen telah didesain ulang. Bagian interior terbaru menghadirkan dua kombinasi warna, yakni hitam dan beige untuk New Datsun Go+ serta aksen hitam dan silver untuk ventilasi AC bagi New Datsun Go. Warna baru tersebut menambah nuansa superior di dalam kabin.

Di dasbor terbaru tersedia tempat penyimpanan barang glove box dan ruang untuk menaruh barang-barang kecil di kedua sisi kemudi. Glove box yang berkapasitas 9,5 liter itu cukup untuk menampung dua botol air minum berukuran 750 mililiter (ml).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Trim pintu terbaru kini hadir dengan kantong penyimpanan lebih besar dan dapat memuat botol berukuran 1 liter dan 600 ml bersamaan serta masih menyisakan ruang untuk barang-barang seperti dompet atau charger perangkat mobile. Layar sentuh 6,75 inci menghadirkan sistem audio yang terkoneksi dengan mp3 dan perangkat bersistem iOS ataupun Android.

Fitur-fitur praktis lain meliputi power window pada bagian belakang dan spion dengan lampu sein yang dapat diatur secara elektrik. Akses ke kursi baris ketiga di New Datsun Go+ juga makin mudah karena kursi bagian tengah dapat dilipat secara menyeluruh untuk memberi lebih banyak ruang.

Fitur-fitur cerdas yang biasanya hadir di mobil segmen yang lebih tinggi, seperti autohead lights, follow-me-home system, front wiper with intelligent wiping system, dan high response linear suspension, juga tersedia untuk pengalaman berkendara yang lebih sempurna. Kursi depan memberikan kenyamanan lebih, didukung desain yang lebih baik dengan tuas persneling berada di dalam konsol baru di antara kedua kursi.

Kursi-kursi berdesain ergonomis dengan tambahan bantalan di sisi samping, serta bantalan lutut di kedua sisi konsol tengah menghadirkan kenyamanan ekstra bagi pengemudi dan penumpang ketika berbelok. Bentuk sandaran punggung juga dioptimalkan untuk kenyamanan yang lebih baik. Semua model baru memiliki spinal support seat yang mengurangi kelelahan sehingga perjalanan lebih nyaman.

Baca: Ini Yang Membuat Datsun Cross Berbeda dari Datsun Go

Perubahan sasis meliputi peredam benturan dengan respons tinggi, yang memberikan reaksi lebih linear pada kondisi jalan yang kurang baik, sehingga berkendara menjadi menyenangkan. Sistem suspensi belakang dengan twist beam digunakan tidak hanya untuk memberikan kendali dan kenyamanan berkendara yang sangat baik. "Suspensi ini juga mengandalkan versi lama, namun di-tuning ulang, riset dilakukan di Jepang," ucap Nakamura.

Fitur-fitur keselamatan terbaru meliputi performa lampu depan low beam dan high beam yang ditingkatkan, ditambah LED daytime running light dan lampu sein di spion luar. Pengingat sabuk keamanan akan membantu memastikan pengendara dan penumpang tidak lupa memasang sabuk sebelum memulai perjalanan.

Wash jet bertekanan tinggi dan wiper belakang berfungsi memperjelas penglihatan meski di tengah cuaca buruk. Remote keyless yang terintegrasi menambah kemudahan dan kenyamanan dalam penggunaan. Immobilizer menjaga keamanan kendaraan pada setiap kondisi. New Datsun Go dan New Datsun Go+ hadir dengan harga masing-masing mulai Rp 102.990.000 dan Rp 112.380.000 untuk on the road Jakarta.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mitsubishi Hentikan Penjualan Mirage di Jepang

30 Desember 2022

MItsubishi Mirage 2021. (Carscoops)
Mitsubishi Hentikan Penjualan Mirage di Jepang

Mitsubishi mengatakan konsumen di Jepang saat ini bisa mendapatkan Mirage yang masih berada di dealer.


Pasar Lesu, Dealer Mega Motor Banting Harga Mobil Bekas

13 Juli 2020

Mobil bekas Suzuki Ertiga dan Datsus Go Plus di Dealer Mega Motor yang belum laku, 13 Juli 2020. (Dok Pribadi / Joko Marianto alias Joko Cijantung)
Pasar Lesu, Dealer Mega Motor Banting Harga Mobil Bekas

Showroom jual beli motor dan mobil bekas Mega Motor sudah tidak menerima pembelian mobil dengan alasan permintaan yang sangat anjlok.


City Car Penerus Datsun Go Makin Imut dengan Harga Murah

3 Juni 2020

Datsun Redi-Go. Sumber: indianautosblog.com
City Car Penerus Datsun Go Makin Imut dengan Harga Murah

Datsun di sejumlah negara telah berhenti berproduksi, tersisa hanya di India.


Desain Gril SUV Baru Nissan Mirip Datsun, Akan Jadi Mobil Murah?

31 Mei 2020

Penampakan Nissan Magnite. Sumber: teaser video Nissan
Desain Gril SUV Baru Nissan Mirip Datsun, Akan Jadi Mobil Murah?

Sebelum teaser ini muncul, ramai kabar kehadiran SUV baru Nissan ini nantinya untuk menggaet segmen low entry dengan nama Magnite.


Harga Tak Jauh dari Datsun, SUV Baru Nissan Ini Punya Fitur Keren

11 Mei 2020

Lampu belakang Nissan Magnite. Sumber: autocarindia.com
Harga Tak Jauh dari Datsun, SUV Baru Nissan Ini Punya Fitur Keren

Nissan segera menghadirkan SUV kompak baru yang diberi nama Magnite. Keunggulannya harga yang terjangkau namun fitur mumpuni


Harga Setara Datsun, SUV Baru Nissan Tak Akan Pakai Layar Tablet

22 April 2020

Model SUV baru Nissan. Sumber: indianautosblog.com
Harga Setara Datsun, SUV Baru Nissan Tak Akan Pakai Layar Tablet

Nissan segera meluncurkan SUV kompak baru dengan harga terjangkau tidak jauh dari model Datsun.


Wholesales LCGC Februari 2020, Daihatsu Sigra Geser Toyota Calya

4 April 2020

Tampilan baru Daihatsu Sigra yang dluncurkan di Summarecon Mall Serpong, Tangerang, Banten Senin 16 September 2019. TEMPO/Khairul Imam Ghozali
Wholesales LCGC Februari 2020, Daihatsu Sigra Geser Toyota Calya

Daihatsu Sigra menjadi model terlaris segmen LCGC Februari 2020, menggeser dominasi Toyota Calya yang merajai penjualan Januari 2020.


Produksi Datsun Go Stop, Layanan Purnajual Tetap Dijamin Nissan

29 Februari 2020

Datsun Go Live Special Version mulai diperkenalkan di Yogya Minggu 18 Novenber 2018. Tempo/Pribadi Wicaksono
Produksi Datsun Go Stop, Layanan Purnajual Tetap Dijamin Nissan

Nissan Motor Indonesia akan memberikan layanan purnajual Datsun tetap berjalan normal meski produksi mobil Datsun GO berhenti


Penjualan LCGC November 2019, Brio Satya Geser Calya

7 Januari 2020

All New Honda Brio Satya saat diuji coba di Sirkuit Sentul, Jawa Barat, 20 Maret 2019. TEMPO/Wawan Priyanto
Penjualan LCGC November 2019, Brio Satya Geser Calya

Honda Brio Satya menjadi model terlaris LCGC November 2019, menggeser Toyota Calya yang menjadi terlaris Oktober 2019.


Datsun Stop Produksi, Ini Kata Honda dan Daihatsu

9 Desember 2019

Datsun Go Live Spesial Version dibanderol mulai Rp 134 jutaan. Dok Datsun
Datsun Stop Produksi, Ini Kata Honda dan Daihatsu

Rumor Datsun stop produksi di Indonesia mulai awal 2020 ramai dalam beberapa pekan terakhir. Padahal, Datsun masih tergolong laris di pasar LCGC.