Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mitsubishi Outlander Terbaru Dijual di India, Indonesia Kapan?

Reporter

image-gnews
Mitsubishi Outlander 2018. (Netcarshow)
Mitsubishi Outlander 2018. (Netcarshow)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mitsubishi Motors meluncurkan Mitsubishi Outlander generasi terbaru di India, Senin, 20 Agustus 2018. Mitsubishi Outlander baru hanya tersedia dalam satu varian dengan harga 31,95 lakh atau setara Rp 669 juta.

Model baru ini mengalami perombakan total dari generasi sebelumnya yang produksinya dihentikan di India pada tahun 2013. Datang ke India sebagai Completely Built Unit (CBU) dengan hanya varian mesin bensin, Outlander bersaing dengan Skoda Kodiaq, Toyota Fortuner, dan Volkswagen Tiguan.

Managing Director Hindustan Motors Finance Corporation Limited, Uttam Bose mengatakan bahwa Outlander memantapkan dirinya sebagai produk unggulan di segmen SUV premium. Dengan tampilan dan ketangguhan baru yang kontemporer. 

Baca: Begini Rasanya Menjajal Mitsubishi Outlander PHEV, Kabin Senyap

Eksteriornya diperbarui dengan grille depan lebih lebar dilapisi krom serta tetap mempertahankan bahasa desain yang ramping. Outlander baru hadir dengan lampu depan LED, daytime running light, dan lampu kabut.  

Paduan multi spoke terlihat sangat premium dan styling yang sederhana namun tajam. SUV baru ini juga lebih lebar dan lebih panjang dari model lama. 

Interiornya, untuk kabin didesain ulang memakai skema warna krem dan hitam dengan tata letak tujuh kursi. Sistem audio menggunakan Rockford Fosgate 710 watt dan layar infotainment touchscreen 6,1 inci untuk mengontrol semua fungsi.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

SUV ini juga dilengkapi dengan kontrol iklim zona ganda, sunroof elektrik, rem parkir elektrik dengan fungsi auto hold, wipper otomatis dengan penginderaan hujan, serta kursi berlapis kulit. 

Baca: Mitsubishi Outlander PHEV Tanpa Insentif Pajak, Harga Rp 1 Miliar

Mitsubishi Outlander baru dibekali mesin bensin MIVEC 2.4 liter, mampu menghasilkan tenaga maksimal 165 bhp dan torsi puncak 222 Nm. Transmisi yang ditawarkan hanya CVT 6 percepatan dengan sistem Multi Select 4WD dan dilengkapi paddle shifter. Outlander dapat melakukan sprint 0-100 km per jam dalam 11,1 detik. 

Fitur keselamatan Mitsubishi Outlander dilengkapi tujuh airbag, ABS dengan EBD, ASC, dan Hill Start Assist. Velgnya 16 inci dengan desain ornamen dan hadir dalam 7 warna eksterior, Black Pearl, Cosmic Blue, Orient Red, White Solid, White Pearl, and Titanium Grey. 

Kapan masuk Indonesia? Direktur Penjualan dan Marketing MMKSI Irwan Kuncoro di Tuban beberapa waktu lalu mengatakan bahwa ada kemungkinan model-model baru Mitsubishi akan masuk Indonesia, termasuk Mitsubishi Outlander terbaru. "Bisa saja, tergantung demand," katanya. "Mitsubishi Outlander sudah diproduksi di Indonesia." 

AUTO NDTV | WP

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Absen di IIMS 2024, Penjualan Mitsubishi Outlander PHEV di Indonesia Disetop

19 Februari 2024

Mitsubishi Outlander PHEV. 19 April 2023. TEMPO/Ihsan Zahri
Absen di IIMS 2024, Penjualan Mitsubishi Outlander PHEV di Indonesia Disetop

Mitsubishi resmi menyetop penjualan Outlander PHEV di Indonesia, dan absen di pameran IIMS 2024.


Mitsubishi Masih Jual Outlander PHEV di Indonesia, Stok Terbatas

28 Oktober 2023

Mitsubishi Outlander PHEV. (Foto: Mitsubishi)
Mitsubishi Masih Jual Outlander PHEV di Indonesia, Stok Terbatas

Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Atsushi Kurita mengonfirmasi bahwa pihaknya masih menjual Mitsubishi Outlander PHEV di Indonesia.


Mitsubishi Triton Terbaru Bakal Debut di Thailand 26 Juli 2023, Ini Ubahannya

21 Juni 2023

Teaser Mitsubishi Triton generasi terbaru. (Mitsubishi Motors)
Mitsubishi Triton Terbaru Bakal Debut di Thailand 26 Juli 2023, Ini Ubahannya

Mitsubishi Triton generasi keenam muncul dalam serangkaian teaser baru dan mengungkapkan tampilan eksterior dan interior terbarunya.


Mitsubishi Outlander Ralliart Listrik Dikabarkan Rilis Tahun Depan, Simak Bocorannya

27 Februari 2023

Mitsubishi Outlander PHEV. (Foto: Mitsubishi)
Mitsubishi Outlander Ralliart Listrik Dikabarkan Rilis Tahun Depan, Simak Bocorannya

Mitsubishi akan mengubah mobil konsep Vision Ralliart Concept menjadi model produksi dengan mengambil basis Outlander PHEV.


10 Mobil Panoramic Sunroof Terbaik di Bawah Rp 500 Juta

27 Desember 2022

Sunroof di mobil Peugeot 3008. (Peugeot)
10 Mobil Panoramic Sunroof Terbaik di Bawah Rp 500 Juta

Penjelasan 5 jenis mobil yang memiliki fitur panoramic sunroof terbaik


Mitsubishi Outlander PHEV akan Diluncurkan November, Harga Mulai Rp 606 juta

27 September 2022

Mitsubishi Outlander PHEV 2023. (Mitsubishi)
Mitsubishi Outlander PHEV akan Diluncurkan November, Harga Mulai Rp 606 juta

Mitsubishi Outlander PHEV akan dibekali powertrain plug-in hybrid yang terdiri dari mesin 2.4 liter, dua motor listrik dan baterai lithium 20 kWh.


Mitsubishi Outlander PHEV Rilis 28 Oktober, Simak Spesifikasinya

18 Oktober 2021

Mitsubishi Outlander PHEV 2021. (Mitsubishi)
Mitsubishi Outlander PHEV Rilis 28 Oktober, Simak Spesifikasinya

Mitsubishi Outlander PHEV ini dirancang dengan desain yang lebih berani dan mengedepankan tampilan eksterior sebagai daya tarik bagi konsumen.


Melihat Desain Mobil Baru Mitsubishi Outlander PHEV, Bakal Debut pada 28 Oktober

16 Oktober 2021

Mitsubishi Outlander PHEV. (Foto: Mitsubishi)
Melihat Desain Mobil Baru Mitsubishi Outlander PHEV, Bakal Debut pada 28 Oktober

Desain baru SUV Mitsubishi Outlander PHEV sudah dikeluarkan, dan bakal diperkenalkan pada 28 Oktober mendatang.


Kia Sorento PHEV 2022 Bertempur di Reli Off-Road Rebelle Khusus Wanita

9 Oktober 2021

Kia Sorento (Kia)
Kia Sorento PHEV 2022 Bertempur di Reli Off-Road Rebelle Khusus Wanita

Kedua tim Kia Sorento PHEV 2022 akan bersaing di reli Rebelle kelas X-Cross melawan Mitsubishi Outlander dan VW ID.4 pada 16 Oktober 2021.


Mitsubishi Outlander Terbaru Ikut Rebele Rally 2021 dengan Livery Khusus

21 September 2021

Mitsubishi Outlander terbaru dengan livery khusus untuk Rebelle Rally 2021. (Mitsubishi/Carbuzz)
Mitsubishi Outlander Terbaru Ikut Rebele Rally 2021 dengan Livery Khusus

Mitsubishi Outlander terbaru akan ikut Rebelle Rally 2021, ajang reli off-road khusus untuk wanita.