Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Honda PCX Electric Pakai Baterai 2 Buah Tenaga 50,4 V

Reporter

image-gnews
Honda PCX Electric. 31 Januari 2019. (AHM)
Honda PCX Electric. 31 Januari 2019. (AHM)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaHonda PCX Electric baru saja diperkenalkan PT Astra Honda Motor di Holiday Inn, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis 31 Januari 2019. Hal ini sebagai langkah untuk mengikuti tren kini kendaraan listrik. Motor ini mengandalkan baterai sebagai tenaga penggerak.

Motor listrik yang baru dikembangkan pada PCX Electric ini menggunakan dua baterai lithium-ion masing-masing 50,4V dengan densitas tinggi yang dipasang secara serial. Konstruksi motor listrik menggunakan struktur Interior Permanent Magnet (IPM) demi mendapatkan efisiensi energi dan performance motor listrik yang optimal.

Baca: AHM Luncurkan Honda PCX Electric, Tapi Hanya Disewakan

Honda PCX Electric menghasilkan output maksimum 4.2kW yang didapat sejak putaran rendah, dengan akselerasi lembut. Torsi maksimal 18 Nm @500 rpm. Unit daya yang kuat dan ringkas sanggup menjaga suhu sepeda motor serta mengontrol aliran listrik secara lancar dan presisi. Sistem elektrifikasi ini membuat pompa oli, radiator, dan kopling tidak diperlukan.

Untuk mengisi baterai kosong, dua Honda Mobile Power Pack dapat terisi penuh dalam pengisian selama 4 jam saat menggunakan pengisi daya opsional dengan metode off-board. Terdapat pula cara pengisian menggunakan sistem on-board (terkoneksi langsung dengan listrik) dengan masa pengisian 6 jam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baterai pada Honda PCX Electric.

Honda PCX Electric memiliki jarak sumbu roda lebih panjang, dipadu dengan hugger belakang, untuk mengakomodasi dua baterai ditempatkan pada ruang bagasi, namun tetap memberikan ruang optimal untuk pergerakan roda belakang. Adanya penyesuaian tersebut membuat PCX Electric tetap memiliki kemudahan untuk penggunaan di daerah perkotaan dan posisi berkendara yang nyaman seperti PCX pada umumnya.

Baca: Honda PCX Electric Segera Dipasarkan di Asia Tenggara

Demi memberikan kenyamanan berkendara, selain dimensi sumbu roda yang lebih panjang, Honda PCX Electric juga menggunakan tipe suspensi belakang lebih panjang, dipadukan dengan letak motor listrik yang optimal. Hal ini berkontribusi terhadap rendahnya getaran yang dihasilkan dan pengendaraan yang halus. Demi keamanan, roda depan sudah dilengkapi Anti-lock Braking System (ABS).

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Honda PCX 160 Punya Warna Baru Silver dan Coklat, Harga Tetap

12 hari lalu

Honda PCX 160 Ultimatte Matte Brown. (Honda)
Honda PCX 160 Punya Warna Baru Silver dan Coklat, Harga Tetap

Honda PCX 160 dipasarkan dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp 32.670.000 untuk tipe CBS. Kemudian untuk tipe ABS dibanderol Rp 36.085.000.


Modus Baru Perampasan Motor, Pelaku Pura-pura Jadi Leasing Tarik Motor Cicilan Bermasalah

25 September 2023

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Iqbal Lubis
Modus Baru Perampasan Motor, Pelaku Pura-pura Jadi Leasing Tarik Motor Cicilan Bermasalah

Perampasan motor dengan modus penarikan dari leasing karena cicilan bermasalah terjadi di Jalan Juanda, Depok, pada 23 September 2023.


Awas Perampasan Motor Modus Cicilan Bermasalah: Dicegat di Jalan, lalu Dibawa Berkeliling

24 September 2023

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono
Awas Perampasan Motor Modus Cicilan Bermasalah: Dicegat di Jalan, lalu Dibawa Berkeliling

Sejumlah warga di Depok menjadi korban perampasan motor dengan modus pelaku berpura-pura sebagai petugas leasing, sebut cicilan motor bermasalah.


Alasan Honda PCX dan ADV 160 Tidak Pakai Rangka eSAF

24 Agustus 2023

Pengunjung tengah melihat sepeda motor listrik Honda PCX Electric dalam pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 di Jakarta Convention Center, Kamis 3 November 2022. PT AHM membawa lebih dari 27 unit sepeda motor dengan berbagai karakter untuk menemani pengunjung IMOS 2022. TEMPO/Fardi Bestari
Alasan Honda PCX dan ADV 160 Tidak Pakai Rangka eSAF

PT Astra Honda Motor (AHM) menjelaskan alasan mengapa Honda PCX dan ADV 160 tidak memakai rangka eSAF.


Pemotor Ditabrak dan Dilindas Hingga Tewas, Keluarga Korban: Tak Ada Permintaan Maaf

19 Juni 2023

Ilustrasi kecelakaan motor. all-free-download.com
Pemotor Ditabrak dan Dilindas Hingga Tewas, Keluarga Korban: Tak Ada Permintaan Maaf

Keluarga Moses, korban tewas setelah ditabrak dan dilindas usai cekcok sesama pengguna jalan di Cakung, masih menunggu niat baik dari pelaku.


Federal Oil Beri Hadiah Motor Honda PCX ke Pemenang SOBER

31 Januari 2023

Ajay Darma  konsumen yang berasal dari Semarang berhasil membawa pulang 1 unit motor Honda PCX. (Foto: Federal Oil)
Federal Oil Beri Hadiah Motor Honda PCX ke Pemenang SOBER

PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI) melalui merek Federal Oil berikan Honda PCX kepada pemenang program Sobek Berhadiah (SOBER).


Lomba Foto Astra dan Anugerah Pewarta Astra 2022 Dibuka hingga Akhir Tahun, Berikut Syaratnya

28 November 2022

Lomba Foto Astra dan Anugerah Pewarta Astra 2022 dengan mengangkat tema
Lomba Foto Astra dan Anugerah Pewarta Astra 2022 Dibuka hingga Akhir Tahun, Berikut Syaratnya

Astra kembali mengadakan Lomba Foto Astra dan Anugerah Pewarta Astra 2022


Gesits Siapkan Motor Listrik Baru, Tampilan Mirip Honda PCX

7 November 2022

Pabrikan motor listrik dalam negeri, Gesits, menyiapkan sepeda motor listrik baru dengan ukuran yang lebih besar. Rencana ini terlihat dalam gambar desain motor yang terdaftar pada Berita Resmi Desain Industri Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). FOTO: DJKI
Gesits Siapkan Motor Listrik Baru, Tampilan Mirip Honda PCX

Pabrikan motor listrik dalam negeri, Gesits tampaknya sedang menyiapkan sepeda motor listrik baru dengan ukuran yang lebih besar.


Honda Boyong 3 Motor Listrik di IMOS 2022

2 November 2022

Skuter listrik Honda Benly e: II Pro. (Honda)
Honda Boyong 3 Motor Listrik di IMOS 2022

Astra Honda Motor memasarkan motor listrik dengan dua pilihan pengisian daya, yakni direct charging dan swapping battery.


AHM Siapkan 20 Unit Honda PCX Electric untuk Operasional KTT G20 Bali

5 Oktober 2022

Manager Product Management AHM, Fareza Yuardhika ditemani oleh Kepala Wilayah Astra Motor Bali, Yohanes Kurniawan melakukan serah terima PCX Electric secara simbolik sebagai kendaraan operasional KTT Presidensi G20 kepada (Tengah) Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Bali Dr. Ir. I Gde Wayan Samsi Gunarta di Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Bali pada 5 Oktober 2022. (Foto: AHM)
AHM Siapkan 20 Unit Honda PCX Electric untuk Operasional KTT G20 Bali

Honda PCX Electric akan dijadikan kendaraan operasional petugas selama persiapan hingga penyelenggaraan KTT G20 di Bali.