Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ferrari F8 Tributo Debut di Geneva, Gantikan 488 GTB

Reporter

image-gnews
Ferrari F8 Tributo. 1 Maret 2019. (Ferrari)
Ferrari F8 Tributo. 1 Maret 2019. (Ferrari)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaFerrari mengungkap foto-foto resmi Ferrari F8 Tributo untuk pertama kalinya, sebelum mobil sport berkapasitas dua tempat duduk itu diperkenalkan pada pameran Geneva Motor Show 5 Maret 2019.

Dalam keterangan tertulis Ferrari, Kamis, 28 Maret 2019, F8 Tributo yang menggantikan model Ferrari 488 GTB yang menawarkan peningkatan dalam seluruh aspek, menghadirkan kendali berkendara yang lebih baik serta kenyamanan on-board yang ditingkatkan.

F8 Tributo merupakan kendaraan terkuat Ferrari, mengusung mesin V8 3.902cc yang menghasilkan tenaga 720hp dan output daya 185hp/l. Mesin itu memenangkan "Best Engine" dalam International Engine of the Year selama tiga tahun berturut-turut pada 2016 hingga 2018.

Baca: Merasakan Sensasi Liar Si Kuda Jingkrak, Ferrari 488 GTB

Mobil ini menghasilkan tenaga 50hp lebih besar daripada 488 GTB, dengan peningkatan kemampuan aerodinamika sebesar 10 persen berkat fitur Side Slip Angle Control.

Interior Ferrari F8 Tributo. 1 Maret 2019. (Ferrari)

Pabrikan berlogo kuda jingkrak itu juga menyebutkan bahwa F8 Tributo dapat berlari lebih gesit berkat pengurangan bobot kendaraan yang mencapai 40 kilogram dibandingkan 488 GTB.

Dirancang oleh Ferrari Styling Center, F8 Tributo merupakan jembatan menuju bahasa desain baru yang tetap dilandasi karakteristik utama Ferrari yaitu kinerja tinggi dan efisiensi aerodinamis yang ekstrem.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ferrari F8 Tributo. 1 Maret 2019. (Ferrari)

Mobil ini menggunakan S-Duct pada bagian depan guna mengoptimalkan daya downforcesebesar 15 persen. Tampilan mobil ini terasa segar dengan hadirnya lampu depan LED model baru berbentuk horizontal.

Baca: Menjajal Keganasan Ferrari, Begini Triknya

Jantung kendaraan pada mesin bagian belakang dapat dilihat berkat penggunaan kaca belakang Lexan. Spoiler model baru yang membungkus lampu ekor juga berfungsi menurunkan pusat gravitasi mobil.

Adapun model lampu belakang kembar berbentuk bulat memberikan sentuhan klasik yang mengingatkan pecinta Ferrari pada model legendaris Ferrari 308 GTB pada tahun 1975.

Antara

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sinopsis "Wonka", Film Hollywood Genre Fantasi yang Akan Rilis Desember 2023

5 jam lalu

Timothee Chalamet sebagai Willy Wonka dalam film Wonka. Foto: Instagram/@wonkamovie_jp
Sinopsis "Wonka", Film Hollywood Genre Fantasi yang Akan Rilis Desember 2023

Film hollywood "Wonka" akan tayang pada Desember 2023, berikut sinopsisnya.


Carlos Sainz dan Nico Hulkenberg Crash di Sesi Latihan F1 Abu Dhabi

8 hari lalu

Carlos Sainz crash di F1 Abu Dhabi. (Dok Formula 1)
Carlos Sainz dan Nico Hulkenberg Crash di Sesi Latihan F1 Abu Dhabi

Carlos Sainz dan Nico Hulkenberg mengalami nasib kurang baik saat menjalani sesi latihan bebas (FP) Formula 1 atau F1 Abu Dhabi 2023.


Jadwal F1 Abu Dhabi: Ferrari dan Mercedes Bisa Ungguli Red Bull Racing?

8 hari lalu

Charles Leclerc di F1 Las Vegas 2023. (Foto: Scuderia Ferrari)
Jadwal F1 Abu Dhabi: Ferrari dan Mercedes Bisa Ungguli Red Bull Racing?

Jadwal F1 Abi Dhabi akan berlangsung pada akhir pekan nanti, di mana ini menjadi seri terakhir yang akan dimainkan pada musim 2023.


Hasil Kualifikasi Formula 1 GP Las Vegas, Charles Leclerc Pole, Max Verstappen P3

15 hari lalu

Pembalap F1 dari tim Ferrari, Charles Leclerc dalam Grand Prix F1 Las Vegas di Nevada, AS, 17 November 2023. REUTERS/Finn Blake
Hasil Kualifikasi Formula 1 GP Las Vegas, Charles Leclerc Pole, Max Verstappen P3

Duo Ferrari, Charles Leclerc dan Carlos Sainz, menempati posisi 1-2 dalam sesi kualifikasi balap Formula 1 GP di Las Vegas, Amerika Serikat.


Duo Ferrari Tercepat di FP2 Formula 1 GP Las Vegas, Max Verstappen P6

15 hari lalu

Pembalap F1 dari tim Ferrari, Charles Leclerc dalam Grand Prix F1 Las Vegas di Nevada, AS, 17 November 2023. REUTERS/Finn Blake
Duo Ferrari Tercepat di FP2 Formula 1 GP Las Vegas, Max Verstappen P6

Duo Ferrari, Charles Leclerc dan Carlos Sainz, tampil perkasa di sesi latihan pertama dan kedua Formula 1 GP Las Vegas.


General Motors Jadi Pemasok Mesin Balap Formula 1 Mulai 2028

18 hari lalu

General Motors Logo (Dok. GM)
General Motors Jadi Pemasok Mesin Balap Formula 1 Mulai 2028

General Motors akan menjadi pemasok bagi tim Andretti jika permohonan tim asal Amerika Serikat itu disetujui Manajemen Formula 1.


Charles Leclerc Sebut Mobilnya Bermasalah Sebelum Start di F1 GP Brazil

27 hari lalu

Charles Leclerc di Sprint Race F1 Brasil 2023. (Foto: Scuderia Ferrari)
Charles Leclerc Sebut Mobilnya Bermasalah Sebelum Start di F1 GP Brazil

Mobil Ferrari Charles Leclerc melintir saat mengikuti Formation Lap dan gagal melakukan start Formula 1 Grand Prix Brazil.


Peran Benedetto Vigna dalam Pengembangan Mobil Listrik Pertama Ferrari

27 hari lalu

Logo Ferrari. TEMPO/Wawan Priyanto
Peran Benedetto Vigna dalam Pengembangan Mobil Listrik Pertama Ferrari

Pada 2021 Ferrari menunjuk CEO baru dari industri teknologi, yakni Benedetto Vigna. Bagaim,ana perannya dalam mobil listrik Ferrari?


Charles Leclerc Tak Menyangka Raih Pole Position di Formula 1 Meksiko

35 hari lalu

Charles Leclerc di F1 Meksiko 2023. (Foto: Scuderia Ferrari)
Charles Leclerc Tak Menyangka Raih Pole Position di Formula 1 Meksiko

Charles Leclerc tak menyangka bisa menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi Formula 1 Meksiko pada Minggu pagi, 29 Oktober 2023.


Polisi Hentikan Kasus Pengemudi Ferrari Tabrak 5 Kendaraan di Bundaran Senayan

38 hari lalu

Kecelakaan lalu lintas di kawasan Bundaran HI yang dipicu oleh mobil sport jenis Ferrari pada Minggu pagi, 8 Oktober 2023, sekitar pukul 3.30 WIB. Instagram/merekamjakarta
Polisi Hentikan Kasus Pengemudi Ferrari Tabrak 5 Kendaraan di Bundaran Senayan

Pengemudi Ferrari inisial RAS sempat dijadikan tersangka. Polisi menghentikan penyidikan kasus setelah pelaku dan para korban berdamai.