Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daihatsu Ayla vs Toyota Agya Varian Tertinggi, Pilih Mana?

Reporter

image-gnews
Daihatsu New Ayla 2020. Sumber: Astra Daihatsu Motor
Daihatsu New Ayla 2020. Sumber: Astra Daihatsu Motor
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Toyota Agya dan Daihatsu Ayla hadir dengan tampilan baru atau facelift, Kamis 19 Maret 2020. Tak hanya dari sisi eksterior, kedua mobil hatchback LCGC ini juga menawarkan teknologi atau fitur baru. Fitur-fitur baru iyang terbilang canggih itu, umumnya tersemat di varian tertinggi atau termahal.

Adapun varian tertinggi dari Toyota yaitu, Agya TRD 1.2 G A/T sedangkan Daihatsu, adalah Ayla 1.2 R Deluxe A/T. Khusus Daihatsu, mereka menawarkan trim Deluxe dalam dua jenis transmisi, matik dan manual, sementara Toyota hanya menghadirkan transmisi matik untuk varian tertingginya tersebut.

Berbicara soal ubahan, kedua mobil ini tipe tertinggi ini sama-sama mendapat penyegaran di bagian eksterior. Terutama di bagian muka dengan desain bumper dan grille baru. Begitu pun tampilan di bagian belakang.

Untuk Toyota Agya TRD, tampak mencolok dengan aksen merah di bagian pinggir grill khas TRD. Kesan sporty terlihat lebih tegas. Tak mau kalah, Daihatsu Ayla Deluxe juga menghadirkan kesan sporty dengan tambahan aero kit dan logo (emblem) deluxe di bagian depan dan samping. Selain itu ada kaca spion retractable yang masing-masing mendapat desain baru.

Adapun fitur baru yang menjadi selling point kedua produk kembaran ini masing-masing punya keunggulan. Toyota Agya TRD misalnya, menawarkan fitur tombol engine start/stop (keyless), kemudian Daihatsu Ayla Deluxe dengan Parking Camera dan
fitur keamanan ABS dan EBD.

Dari sisi interior keduanya sudah menghadirkan desain center cluster baru. Jika Toyota Agya TRD menghadirkan head unit layar sentuh 7 inci baru, maka Daihatsu Ayla Deluxe memperbaharui dengan cluster digital alias tanpa knob lagi.

Adapun di bagian mesin nyaris tak ada perubahan. Keduanya juga ditenagai mesin dengan isi silinder 1.197 cc yang mampu mengahsilkan tenaga 86 hp pada 6.000 rpm dan torsi 106 Nm pada 4.200 rpm.

Untuk harga, Daihatsu Ayla Deluxe A/T dibanderol Rp 159,4 juta. Lebih murah ketimbang Toyota Agya TRD yang dibanderol Rp 169,29 juta OTR DKI Jakarta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Spesifikasi Toyota Agya TRD dan Daihatsu Ayla Deluxe baru :

Daihatsu New Ayla 2020. Sumber: Astra Daihatsu Motor

*Daihatsu Ayla 1.2 R Deluxe A/T

Diameter : 3.660 (panjang), 1.600 (lebar), dan 1.520 mm (tinggi)
Mesin : 1.2 l 3NR-VE, 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, Dual VVT-i
Isi silinder : 1.197 cc
Tenaga : 86 hp pada 6.000 rpm
Torsi : 108 Nm pada 4.200 rpm
Transmisi : 5 percepatan untuk manual dan 4 percepatan otomatis (dua trim)
Suspensi Depan : MacPherson Struts Per Keong dan Stabilizer
Suspensi Belakang : Semi independent Torsion Axle Beam Per Keong dan Stabilizer
Rem Depan : Ventilated Disc Brake
Rem Belakang : Drum, Leading -Trailing,
Ukuran Ban : 175/65 R14
Velg : Polished Alloy

Toyota Agya terbaru. Sumber TAM

*Toyota Agya TRD 1.2 G A/T

Diameter Bodi: 3.660 mm (panjang), 1.600 mm (lebar), dan 1.520 (tinggi)
Mesin 1.2L NR 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, Dual VVTi
Diameter langkah : 72.5 x 72.5
Isi silinder : 1.197 cc
Tenaga Maksimum : 86 hp pada 6.000 rpm
Torsi Maksimum : 108 Nm pada 4.200 rpm
Transmisi : 4 percepatan otomatis
Suspensi Depan : MacPherson Struts dengan Pegas Koil
Suspensi Belakang : Semi independent Torsion Axle Beam dengan pegas koil
Rem Depan : Disc 13.inci (ventilated)
Rem belakang : Drum
Ukuran Ban : 175/65 R14
Velg : Alloy Machining Desain TRD

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

39 hari lalu

Mobil bekas Toyota yang dijual di dealer di Moskow, Rusia, 8 Juli 2016. REUTERS/Sergei Karpukhin
10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

Berikut deretan rekomendasi mobil bekas di bawah Rp100 juta yang bisa digunakan untuk mudik lebaran, di antaranya Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.


Dibanderol Mulai Rp 237,5 Juta, Simak Skema Cicilan Toyota Agya GR Sport

29 Januari 2024

Toyota Agya GR Sport di GWK, Bali, 5 April 2023. TEMPO/Rafif Rahedian
Dibanderol Mulai Rp 237,5 Juta, Simak Skema Cicilan Toyota Agya GR Sport

Berikut simulasi cicilan All New Toyota Agya GR Sport untuk DP 20 persen dan tenor 60 bulan:


Daihatsu Indonesia Recall Ribuan Ayla karena Masalah ECU

17 September 2023

All New Daihatsu Ayla dipamerkan di Gaikindo Jakarta Auto Week, 10 Maret 2023. TEMPO/Rafif Rahedian
Daihatsu Indonesia Recall Ribuan Ayla karena Masalah ECU

Daihatsu Ayla yang terkenal recall merupakan produksi antara 28 Februari 2023 sampai 23 Mei 2023.


Daihatsu Buka Peluang Jual Ayla Sport, Apa Pertimbangannya?

19 Agustus 2023

Ayla Sport di GIIAS 2023. (Foto: TEMPO/Erwan Hartawan)
Daihatsu Buka Peluang Jual Ayla Sport, Apa Pertimbangannya?

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) membuka kemungkinan untuk menjual Ayla Sport di pasar otomotif Indonesia. Simak selengkapnya di sini:


Daftar 5 Mobil Termurah di GIIAS 2023, Mulai Rp 130 Jutaan

18 Agustus 2023

Daihatsu Ayla di pameran GIIAS, ICE, BSD City, Tangerang Selatan, Jumat, 18 Agustus 2023. TEMPO/Dimas Prassetyo
Daftar 5 Mobil Termurah di GIIAS 2023, Mulai Rp 130 Jutaan

Dari mobil-mobil yang dipamerkan di GIIAS 2023, ada beberapa mobil yang dijual dengan harga yang terbilang ramah dikantong.


Daihatsu Pajang Mobil Modifikasi Ayla Sport di GIIAS 2023

16 Agustus 2023

Ayla Sport di GIIAS 2023. (Foto: TEMPO/Erwan Hartawan)
Daihatsu Pajang Mobil Modifikasi Ayla Sport di GIIAS 2023

Daihatsu menampilkan All New Ayla yang dimodifikasi menjadi Ayla Sport dalam ajang GIIAS 2023, Rabu 16 Agustus 2023.


Pengusaha Rental di Yogyakarta Sebut All New Agya Laris Disewa

28 Juli 2023

Kakak adik pengusaha rental mobil di Yogya, Trisunu (kiri) dan Budiwanto memborong All New Agya karena sangat diminati konsumen. (Foto: Tempo/Pribadi Wicaksono)
Pengusaha Rental di Yogyakarta Sebut All New Agya Laris Disewa

Seorang pengusaha rental mobil di Yogyakarta, Budiwanto, dalam dua bulan memborong 20 unit mobil Toyota All New Agya untuk keperluan bisnisnya.


Kecelakaan di Tol Tomang, Daihatsu Ayla Terguling karena Hilang Kendali

13 Juli 2023

Kecelakaan minibus di pintu keluar Tol Tomang, Jakarta Barat, Rabu 12 Juli 2023. ANTARA/HO-Polres Jakbar
Kecelakaan di Tol Tomang, Daihatsu Ayla Terguling karena Hilang Kendali

Kecelakaan mobil terguling itu pintu keluar Tol Tomang itu ditangani oleh pihak Gakkum Sat Lantas Jakarta Barat.


Honda Andalkan Brio Facelift Dongkrak Penjualan Mobil Tahun Ini

16 Mei 2023

Dtail baru di kabin Honda Brio 2023. (Foto: Tempo/Kusnadi)
Honda Andalkan Brio Facelift Dongkrak Penjualan Mobil Tahun Ini

Menurut PT Honda Prospect Motor, sepanjang April 2023 penjualan mobil Brio model lama yang kini stoknya tinggal sedikit


Brio Kembali Menjadi Model Terlaris Honda April 2023

16 Mei 2023

New Honda Brio  hadir dengan desain eksterior baru. (Foto: Tempo/Kusnadi)
Brio Kembali Menjadi Model Terlaris Honda April 2023

Brio mencatat total penjualan (ritel) sebanyak 3.456 unit atau berkontribusi 42 persen dari total penjualan Honda pada April lalu.