"

SUV New Hyundai Santa Fe 2021 Pamerkan 9 Fitur Safety Driving, Apa saja?

New Hyundai Santa Fe dipasarkan di Indonesia, 7 April 2021. (Hyundai)
New Hyundai Santa Fe dipasarkan di Indonesia, 7 April 2021. (Hyundai)

TEMPO.CO, Jakarta - Mobil SUV New Hyundai Santa Fe 2021 diklaim menghadirkan fitur Keamanan dan pendukung keselamatan pengendara tingkat lanjut.

Hyundai Motors Indonesia mengungkapkan, New Santa Fe memiliki berbagai sistem dan sensor teknologi keamanan yang dapat memberikan peringatan untuk pencegahan tabrakan mobil.

Teknologi keamanan New Hyundai Santa Fe akan memwujudkan perjalanan yang lebih aman. Mobil saingan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport ini membantu pengemudi mengidentifikasi potensi bahaya serta risiko kecelakaan.

"Salah satu teknologi keamanan berkendara yang terbenam pada Santa Fe adalah Forward Collision-Avoidance Assist atau FCA," kata Hyundai Motors Indonesia dalam siaran persnya, Rabu, 7 April 2021.

FCA adalah sistem otomatis memberikan peringatan potensi tabrakan dari arah depan. Fitur ini otomatis mengaktifkan rem apabila sistem tersebut menilai benturan akan terjadi, baik dengan kendaraan lain atau pejalan kaki.

Baca juga2021, Pabrik Mobil Hyundai di Indonesia Ditergetkan Beropera

Terdapat juga Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) pada New Hyundai Santa Fe 2021 yang dapat mendeteksi kendaraan yang datang dari arah belakang. BCA membantu menghindari potensi tabrakan dengan rem otomatis.

Sistem keamanan ini bahkan mampu mengenali situasi ketika parkir secara paralel.

Fitur safety driving New Hyundai Santa Fe 2021 lainnya adalah Blind-Spot View Monitor (BVM), yang mampu menunjukkan area blind spot di belakang mobil.

Tampilan visual BVM di mobil Santa Fe terletak di panel cluster mobil, yaitu pada saat pengemudi mengaktifkan lampu sein ketika pengemudi mobil SUV tersebut hendak berganti jalur di jalan raya.

Sante Fe pun memiliki Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA) untuk mendeteksi kendaraan yang mendekat dari belakang baik sebelah kanan maupun kiri.

Sebuah tanda peringatan akan muncul ketika ada kendaraan yang datang dari arah belakang. Rem akan aktif otomotif jika diperlukan.

"Fitur keamanan yang dimiliki New Santa Fe termasuk Lane Keeping Assist (LKA) dan dan Lane Following Assist (LFA)," ucap Hyundai Motors Indonesia.

LKA membantu mendeteksi marka jalan pada kecepatan mobil tertentu. Apabila mobil keluar dari jalur marka jalan, sistem akan memberikan peringatan secara visual dan juga audio.

Apabila diperlukan fitur ini akan memberikan intervensi terhadap kemudi mobil New Hyundai Santa Fe 2021 tetap berada di jalur marka jalan.

Adapun fitur LFA akan membantu mengendalikan kemudi Santa Fe secara otomatis agar tetap berada di jalur marka jalan yang dilalui.

Fitur keamanan lainnya mobil ini adalah Electric Child Lock (ECL) dan Safe Exit Assist (SEA).

Keduanya membantu menghindari benturan atau kecelakaan ketika penumpang di baris kedua akan keluar dari mobil jika ada kendaraan yang datang dari arah belakang.

Mobil SUV New Hyundai Santa Fe 2021 juga memperoleh fasilitas Rear Occupant Alert (ROA) yang sangat membantu. ROA memberi peringatan kepada pengemudi untuk memastikan sudah tidak ada penumpang di bagian belakang ketika akan keluar dari mobil.








Mobil Hyundai Masih Terus Gunakan Tombol Fisik di Sistem Hiburan

13 jam lalu

Kabin Hyundai Sonata terbaru. Sumber: antara
Mobil Hyundai Masih Terus Gunakan Tombol Fisik di Sistem Hiburan

Tombol fisik pada sound system mobil Hyundai bisa menjadi kesenangan bagi penggunanya sekaligus kepuasan sensorik saat menekan tombol.


Model Favorit Mobil Sewaan Zoomcar, dari Mitsubishi Xpander hingga Toyota Avanza

3 hari lalu

New Mitsubishi Xpander Cross, 24 Agustus 2022. TEMPO/Dicky Kurniawan
Model Favorit Mobil Sewaan Zoomcar, dari Mitsubishi Xpander hingga Toyota Avanza

Model mobil yang paling banyak disewa di rental mobil Zoomcar adalah Low MPV sampai compact MPV.


Rental Mobil Zoomcar Targetkan Punya 1.000 Armada Tahun Ini, Siap Ekspansi ke Bali

3 hari lalu

Platfom sewa mobil Zoomcar. Dok.Zoomcar
Rental Mobil Zoomcar Targetkan Punya 1.000 Armada Tahun Ini, Siap Ekspansi ke Bali

Rental mobil Zoomcar kini memiliki 250 mobil yang tersebar di wilayah Jabodetabek.


Aston Martin Bikin Model Konfigurator Mobil Balap Digital di Pit Formula 1

3 hari lalu

AMR23, mobil balap Formula 1 dari Tim Aston Martin (AMF1). Dok. Aston Martin
Aston Martin Bikin Model Konfigurator Mobil Balap Digital di Pit Formula 1

Publisitas digital online configurator Aston Martin juga didorong penampilan menawan pembalap Fernando Alonso di Grand Prix Formula 1 Bahrain.


Bos Desain Volkswagen: Merancang Mobil Kecil Lebih Sulit daripada Hypercar

3 hari lalu

Fiat Panda. foto: autoevolution.com
Bos Desain Volkswagen: Merancang Mobil Kecil Lebih Sulit daripada Hypercar

Mobil hypercar rendah, lebar, dan memiliki kap mesin yang panjang. Seluruh proses desain selesai hanya dalam enam minggu.


Suzuki Sediakan 3 Mobil untuk Test Drive di Jakarta Auto Week 2023, Apa Saja?

4 hari lalu

Suzuki XL-7 di GJAW 2023. (Foto: Suzuki)
Suzuki Sediakan 3 Mobil untuk Test Drive di Jakarta Auto Week 2023, Apa Saja?

PT Suzuki Indomobil Sales menghadirkan tiga unit mobil untuk test drive di pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2023. Apa saja modelnya?


Lebaran 2023 Bisa Capai 123,8 Juta Pemudik, Didominasi Pengguna Mobil

4 hari lalu

Personel Polisi dari Polres Indramayu mengatur lalu lintas saat terjadi kepadatan di jalur pantura Lohbener, Indramayu, Jawa Barat, Minggu 8 Mei 2022. Kepadatan Kendaraan di jalur Pantura Kabupaten Indramayu dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah tersebut imbas dari diberlakukannya satu jalur atau
Lebaran 2023 Bisa Capai 123,8 Juta Pemudik, Didominasi Pengguna Mobil

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkirakan jumlah pemudik di Lebaran 2023 mencapai 123,8 juta orang.


5,8 Juta Pemudik Diperkirakan Masuk Yogyakarta Saat Lebaran 2023

4 hari lalu

Kendaraan pemudik melintas menuju arah Jabodetabek di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Minggu 8 Mei 2022. Pada H+5 Lebaran 2022, terjadi peningkatan volume kendaraan pemudik yang menuju arah Jabodetabek. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
5,8 Juta Pemudik Diperkirakan Masuk Yogyakarta Saat Lebaran 2023

Dinas Perhubungan (Dishub) Daerah Istimewa Yogyakarta memperkirakan ada 5,8 juta pemudik yang bakal masuk wilayah DIY saat Lebaran 2023.


Mobil Tabrak Pesepeda Hingga Tewas di Jalan Perumahan Bintaro

7 hari lalu

Mobil Toyota menabrak pesepeda di Perumahan Villa Bintaro Regency. Pesepeda terseret 20 meter. TEMPO/Muhammad Iqbal
Mobil Tabrak Pesepeda Hingga Tewas di Jalan Perumahan Bintaro

Seorang pesepeda tewas ditabrak mobil di jalan dalam Perumaha Villa Regency, Bintaro, Kota Tangerang Selatan.


Hyundai Ajak Masyarakat Mudik Bareng Stargazer, Bagaimana Caranya?

8 hari lalu

Hyundai Stargazer, 1 September 2022. TEMPO/Dicky Kurniawan
Hyundai Ajak Masyarakat Mudik Bareng Stargazer, Bagaimana Caranya?

PT Hyundai Motors Indonesia turut menyiapkan program untuk menyambut bulan Ramadan tahun ini, seperti mengajak konsumen mudik bareng Stargazer.