Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Toyota Raize Bakal Punya Fitur Canggih, Apa Saja?

Reporter

image-gnews
Toyota Raize (Toyota Global)
Toyota Raize (Toyota Global)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBrosur Toyota Raize yang diyakini untuk pasar Indonesia beredar luas di sosial media. Berdasarkan brosur tersebut, terdapat enam varian Raize yang ditawarkan ke konsumen. Keenam varian itu adalah Raize 1.2 G M/T, 1.2 G CVT, 1.0T G M/T, 1.0T G CVT, 1.0T GR Sport (CVT), dan 1.0T GR Sport TSS (CVT). 

Dari varian di atas dipastikan akan dua pilihan mesin. Pertama adalah varian 1.2 G akan menggunakan mesin 1.200 cc dengan kode WA-VE Dual VVT-i yang menghasilkan daya 88 PS dan torsi 112 Nm. 

Sedangkan varian 1.0T akan dibekali mesin 1.000 cc turbo 1KR-VET yang menghasilkan daya 98 PS serta torsi 140 Nm. 

Untuk varian 1.2 G dan 1.0T G masing-masing akan tersedia dalam dua pilihan transmisi, yakni manual 5-percepatan dan CVT (
continuously variable transmission). Sedangkan varian 1.0T GR Sport dan 1.0T GR Sport TSS (Toyota Safety Sense) hanya tersedian dalam pilihan transmisi CVT. 

Fitur standar pada Raize ini sudah cukup mumpuni. Di antarnya, LED Headlamp with Halogen Turn Lamp, LED Rear Combi Lamp, velg 16 inci yang dibalut ban 205/65 R16, layar MID TFT 7 inci, head unit layar sentuh 8 inci (floating), AC digital, tombol start/stop mesin, dual airbags, ABS+EBD, Vehicle Stability Control, Hill Start Assist, kamera parkir, sensor parkir, seatbelt warning untuk seluruh penumpang, dan alarm with immobilizer.

Video membedah Daihatsu Rocky, kembaran Toyota Raize: 



Pada varian 1.0T G, memiliki fitur di atas ditambah dengan beberapa fitur yang lebih tinggi seperti velg 17 inci dengan ban 205/60 R17, emblem turbo, head unit layar sentuh 9 inci (floating), dan front soft armrest. 

Untuk varian 1.0T GR Sport mendapatkan tambahan fitur GR Sport body kit (bemper depan, side skirt, bemper belakang), emblem GR Sport, LED Headlamp with sequential turn lamp (kira-kira mirip seperti pada lampu sein mobil Lexus), velg 17 inci, daytime running lamp, setir dengan bungkus kulit, Auto AC, Auto headlamp, kursi dengan bahan kombinasi fabric dan kulit, serta padle shift. 

Nah, terakhir adalah varian 1.0T GR Sport TSS yang mendapatkan tambahan fitur canggih seperti 6 airbags, Pre-collision system, adaptive cruise control, front departure alert, lane departure assist with steering assist, pedan misoperation contol, rear cross traffic alert, dan blind spot monitoring. 

Toyota Raize dibekali dengan mesin hybrid yang diklaim bisa membuat kedua mobil makin irit 20-30 persen ketimbang model dengan mesin konvensional. Toyota Global

Bagaimana dengan harganya? Sampai saat ini memang belum diumumkan harga pasti dari Toyota Raize, tapi diperkirakan akan dipasarkan dengan harga mulai Rp 200 jutaan hingga Rp 260 jutaan.

Model ini, bersama kembarannya, Daihatsu Rocky, sudah ditawarkan dealer Toyota dan Daihatsu sejak beberapa pekan terakhir. Raize dan Rocky juga termasuk model yang mendapatkan diskon Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) nol persen periode 1 Maret hingga 31 Mei 2021. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Interior lapang Toyota Raize (Toyota Global)

Siapa rival yang bakal berhadapan langsung dengan duo Toyota Raize - Daihatsu Rocky? Di Indonesia, model ini akan berhadapan dengan Kia Sonet dan Nissan Magnite yang sudah terlebih dahulu dipasarkan. Kehadiran Raize - Rocky juga diperkirakan bakal mengganggu segmen di bawahnya serta di atasnya. Sangat mungkin dengan dimensi dan teknologi yang dibawa Raize-Rocky akan mengganggu pasar yang dikuasai Honda HR-V dkk. 

Simak terus update Toyota Raize - Daihatsu Rocky di Tempo.co dan Gooto.com. 

Baca juga: Toyota Raize Termahal Dibekali Teknologi Safety Sense?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jepang Larang Perdagangan Mobil Bekas ke Rusia, Bernilai Rp31,02 Triliun

1 hari lalu

Mobil bekas Toyota yang dijual di dealer di Moskow, Rusia, 8 Juli 2016. REUTERS/Sergei Karpukhin
Jepang Larang Perdagangan Mobil Bekas ke Rusia, Bernilai Rp31,02 Triliun

Jepang melarang sebagian besar penjualan mobil bekas ke Rusia dengan nilai perdagangan sebesar Rp31,02 triliun per tahun.


Pasar Mobil Eropa Naik 20 Persen, Mobil Listrik Meningkat 102 Persen

1 hari lalu

Pekerja menyelesaikan perakitan mobil listrik Volkswagen (VW) model ID.3 di pabrik VW, Zwickau, Jerman, Selasa, 25 Februari 2020. REUTERS/Matthias Rietschel
Pasar Mobil Eropa Naik 20 Persen, Mobil Listrik Meningkat 102 Persen

Pada Agustus 2023, mobil listrik Tesla menjadi model terlaris. Model Y terjual 21.549 unit dan Model 3 sebanyak 11.943 unit.


Toyota Bakal Hadirkan Mobil Mini 5 Pintu Pesaing Suzuki Jimny

2 hari lalu

Toyota Land Cruiser Mini. (Foto: Gaadiwaadi)
Toyota Bakal Hadirkan Mobil Mini 5 Pintu Pesaing Suzuki Jimny

Toyota Bakal luncurkan Land Cruiser Mini 5 pintu sebagai pesaing Suzuki Jimny. Simak selengkapnya di artikel ini:


Toyota Corolla Altis Mendapatkan Penyegaran, Harga Mulai Rp 569,7 Juta

3 hari lalu

Toyota Corolla Altis 2023. (TAM)
Toyota Corolla Altis Mendapatkan Penyegaran, Harga Mulai Rp 569,7 Juta

Dari segi tampilan, New Toyota Corolla Altis sekarang mengusung desain grille baru dari bilah horizontal menjadi motif jaring bergaya racing.


Toyota Hilux 2024 Dapat Pembaruan, Sudah Dibekali Kamera Panoramic View

3 hari lalu

Toyota Hilux 2024. (Toyota)
Toyota Hilux 2024 Dapat Pembaruan, Sudah Dibekali Kamera Panoramic View

Di Jepang, Toyota Hilux dibekali mesin empat silinder 2,4 liter turbocharged yang menghasilkan tenaga 147 HP dan torsi 400 Nm.


Toyota GR Yaris Disegarkan Tahun Depan, Tenaga Naik Jadi 300 HP

7 hari lalu

Toyota Logo (REUTERS/Mark Blinch)
Toyota GR Yaris Disegarkan Tahun Depan, Tenaga Naik Jadi 300 HP

Toyota GR Yaris baru ini akan diproduksi pada awal 2024, dan tenaganya diklaim akan ditingkatkan. Simak informasi lengkapnya di sini:


Toyota Rilis Teaser Mobil Listrik Baru, Akan Jadi Adik dari bZ4X

10 hari lalu

Mobil Listrik Toyota baru. (Foto: X)
Toyota Rilis Teaser Mobil Listrik Baru, Akan Jadi Adik dari bZ4X

Toyota merilis video teaser di sosial media X yang memperlihatkan mobil listrik barunya dan disebut-sebut akan menjadi adik dari bZ4X.


Toyota Targetkan Produksi 600 Ribu Mobil Listrik pada 2025

10 hari lalu

Proses perakitan Toyota GR Yaris di Pabrik Motomachi, Jepang. GR Yaris dirakit di jalur khusus untuk memproduksi mobil sport Toyota. 16 September 2020. (Toyota)
Toyota Targetkan Produksi 600 Ribu Mobil Listrik pada 2025

Toyota menargetkan bisa mencapai kapasitas produksi tahunan lebih dari 600.000 mobil listrik pada 2025 secara global.


Toyota Perkenalkan Alat Produksi yang Bisa Bikin Mobil Listrik dalam Hitungan Menit

13 hari lalu

Ilustrasi pembuatan mobil listrik Toyota. (Toyota)
Toyota Perkenalkan Alat Produksi yang Bisa Bikin Mobil Listrik dalam Hitungan Menit

Alat produksi baru Toyota ini pun mampu menghasilkan satu bagian yang membentuk sepertiga bagian belakang sasis kendaraan.


6 Komunitas Mobil Toyota Lakukan Uji Emisi untuk Tekan Polusi

15 hari lalu

Komunitas mobil Toyota melakukan uji emisi bersama di Auto2000 Dramaga Bogor. (Foto: TOSCA)
6 Komunitas Mobil Toyota Lakukan Uji Emisi untuk Tekan Polusi

Sejumlah komunitas mobil Toyota telah melakukan uji emisi dan servis bersama untuk menekan polusi udara di Auto2000 Dramaga Bogor.