Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Motor Tim World Superbike Tiba di Sirkuit Mandalika

image-gnews
Logistik World Superbike saat tiba di Bandara Lombok, Kabupaten Lombok Tengah, Selasa 9 November 2021. Instagram
Logistik World Superbike saat tiba di Bandara Lombok, Kabupaten Lombok Tengah, Selasa 9 November 2021. Instagram
Iklan

TEMPO.CO - Mataram - Seri terakhir kejuaraan dunia World Superbike (WSBK) akan digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit (Sirkuit Mandalika) pada 19-21 November 2021. Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah menyambut langsung kedatangan sepeda motor superbike peserta dan logistik WSBK saat tiba di Bandara Internasional Lombok, Senin, 8 November 2021. 

"Alhamdulillah malam ini motor-motor yang akan digunakan dalam World Superbike 19 - 21 November ini di Mandalika sudah tiba di Lombok, '' katanya selesai melihat pesawat jenis kargo Boeing 777 Freighter milik maskapai Qatar Airways mendarat sekitar pukul 23.00 WITA.

Pesawat Qatar Air terbang langsung dari Doha ke Lombok. Begitu juga dengan logistik lain untuk World Superbike ini. Zulkieflimansyah berharap WSBK menjadi momentum kebangkitan ekonomi Indonesia, khususnya di NTB. Terlebih sudah dua tahun terakhir Covid-19 melanda. ''Kita hanya bisa berdoa pada Allah SWT agar semuanya lancar dan menjadi penyemangat untuk bangkit setelah pandemi Covid-19 yang melelahkan," ujarnya.

Video test drive Toyota GR Supra, mudah untuk drifting:

Operational Director Dorna Sports S.L Carles Jorba, menjelaskan,  penanganan logistik superbike dan MotoGP dihandle Dorna Sports. Menurutnya, aktivitas ini bukan hanya memindahkan semua material antara negara Eropa yang saling menempel, namun sering juga memindahkan semua material antar benua. 

Ia melanjutkan bahwa material yang harus dipindahkan antar sirkuit dalam gelaran MotoGP adalah sekitar 260 ribu kg atau 260 ton. Sebanyak 210 ton merupakan material tim MotoGP, Moto2 dan Moto3 sekaligus kegiatan tambahan seperti Rookie Cup dan 50 ton adalah material Dorna sendiri sebagai penyelenggara. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebanyak 50 ton material milik Dorna, mencakup  semua peralatan pengukuran, sumber listrik, sampai peralatan televisi, safety car, pemancar dan lainnya dibawa semua. Dari 210 ton material tim ini semua dikemas menjadi sekitar 300 box/petikemas. Masing-masing tim memiliki bobot material bawaan sekitar 10-12 ton. Sedangkan untuk tim Moto2 dan moto3 adalah sekitar 4-6 ton per tim. 

Sirkuit Mandalika akan menggelar dua kegiatan balap internasional pada dua pekan ke depan. Pekan ini adalah jadwal balap junior Asia Talent Cup. Sekaligus menjadi kegiatan balap perdana di Sirkuit Mandalina. Pekan berikutnya adalah Asia Talent Cup dan World Superbike seri terakhir. 

SUPRIYANTHO KHAFID

Baca juga: Jelang WSBK Mandalika, Lombok Timur Dipastikan Sudah Capai 100 Persen

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jelang MotoGP 2024, Ini Rekomendasi Airbnb Terjangkau di Dekat Sirkuit Mandalika

1 hari lalu

Vila Maeva. (dok. Airbnb)
Jelang MotoGP 2024, Ini Rekomendasi Airbnb Terjangkau di Dekat Sirkuit Mandalika

Selain tiket menonton MotoGP 2024, jangan lupa mencari penginapan yang nyaman dan terjangkau.


Marc Marquez Sebut Kemenangan di MotoGP San Marino 2024 Mengejutkan, Merasa Dibantu Hujan

2 hari lalu

Marc Marquez dari Gresini Racing memacu motornya dalam balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Dunia Misano Marco Simoncelli, Misano Adriatico, Italia, Minggu, 8 September 2024. REUTERS/Massimo Pinca
Marc Marquez Sebut Kemenangan di MotoGP San Marino 2024 Mengejutkan, Merasa Dibantu Hujan

Pembalap Gresini Marc Marquez menyebut hujan turut membantunya dalam menjuarai MotoGP San Marino 2024 di Sirkuit Dunia Misano Marco Simoncelli, Italia


Hasil dan Klasemen MotoGP San Marino 2024: Marc Marquez Juara Lagi, Bagnaia Kedua, Jorge Martin Urutan 15

3 hari lalu

Marc Marquez di sirkuit San MArino, MotoGP Italia 2024, Jumat, 6 September 2024. (Foto: Gresini Racing)
Hasil dan Klasemen MotoGP San Marino 2024: Marc Marquez Juara Lagi, Bagnaia Kedua, Jorge Martin Urutan 15

Marc Marquez berhasil memenangi balapan MotoGP San Marino 2024. Ia meraih dua kemenangan beruntun setelah pekan lalu juara di GP Aragon.


Hasil Sprint Race dan Klasemen MotoGP San Marino 2024: Jorge Martin Juara, Bagnaia Kedua, Marc Marquez Posisi 5

4 hari lalu

Jorge Martin (tengah) menjuarai Sprint Race MotoGP San Marino 2024. (Dok MotoGP)
Hasil Sprint Race dan Klasemen MotoGP San Marino 2024: Jorge Martin Juara, Bagnaia Kedua, Marc Marquez Posisi 5

Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, sukses memenangi sesi sprint MotoGP San Marino 2024.


Jadwal Balapan MotoGP San Marino: Francesco Bagnaia Rebut Pole Position, Pecahkan Catatan Waktu Tercepat

4 hari lalu

Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2024. (Foto: Ducati)
Jadwal Balapan MotoGP San Marino: Francesco Bagnaia Rebut Pole Position, Pecahkan Catatan Waktu Tercepat

embalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merebut posisi pole Grand Prix atau MotoGP San Marino di Sirkuit Internasional Misano, Sabtu, 7 September.


Jelang MotoGP San Marino 2024 Francesco Bagnaia Akui Masih Rasakan Sakit Akibat Kecelakaan di Aragon

5 hari lalu

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia. REUTERS/John Sibley
Jelang MotoGP San Marino 2024 Francesco Bagnaia Akui Masih Rasakan Sakit Akibat Kecelakaan di Aragon

Francesco Bagnaia bertekad tampil terbaik saat balapan MotoGP San Marino 2024 akhir pekan ini meski kondisinya tidak 100 persen.


Jadwal MotoGP GP San Marino 2024 Minggu 8 September, Francesco Bagnaia Tetap Antusias meski Belum Pulih 100 Persen

6 hari lalu

Marc Marquez dan Francesco Bagnaia di MotoGP Austria 2024. (Foto: Redbull Content Pool)
Jadwal MotoGP GP San Marino 2024 Minggu 8 September, Francesco Bagnaia Tetap Antusias meski Belum Pulih 100 Persen

Francesco Bagnaia mengatakan akan bekerja keras untuk pulih agar bisa membalap dengan nyaman di MotoGP San Marino 2024 pada akhir pekan ini.


Paus Fransiskus dan Jejak Kedekatan dengan Olahraga Balap MotoGP, Formula 1, hingga Formula E

7 hari lalu

Presiden Joko Widodo (kanan) memperkenalkan Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih untuk masa bakti 2024-2029 Prabowo Subianto kepada Pemimpin Takhta Suci Vatikan Sri Paus Fransiskus sebelum upacara penyambutan di Istana Merdeka, Jakarta, 4 September 2024. ANTARA/Muhammad Adimaja
Paus Fransiskus dan Jejak Kedekatan dengan Olahraga Balap MotoGP, Formula 1, hingga Formula E

Pemimpin Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus sedang berada di Indonesia sejak Selasa, 3 September 2024. Menaruh perhatian pada olahraga balap.


Mengenal Pedro Acosta, Pembalap Muda MotoGP yang Finis Ketiga di Aragon

7 hari lalu

Pedro Acosta di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Mengenal Pedro Acosta, Pembalap Muda MotoGP yang Finis Ketiga di Aragon

Pembalap Red Bull GASGAS Tech3 Pedro Acosta naik podium MotoGP setelah finis ketiga di Sirkuit Aragon, Spanyol, Minggu, 1 September 2024


Jadwal MotoGP San Marino 2024: Bagaimana Peluang Marc Marquez Menjadi Juara Dunia Musim Ini?

8 hari lalu

Pembalap Gresini Racing Marc Marquez merayakan kemenanangan balapan MotoGP Aragon bersama timnya di Ciudad del Motor de Aragon, Alcaniz, Spanyol, 1 September 2024. REUTERS/Pablo Morano
Jadwal MotoGP San Marino 2024: Bagaimana Peluang Marc Marquez Menjadi Juara Dunia Musim Ini?

Jadwal MotoGP 2024 akan memasuki seri ke-13, Grand Prix San Marino, di Misano, Italia, akhir pekan ini. Marc Marquez akan jadi pusat perhatian.