Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Huawei Rilis SUV Hybrid Aito M5 di Cina, Tampilannya Mirip Porsche Macan

image-gnews
SUV Huawei Aito M5 Plug-in Hybrid. (Hindustan Times)
SUV Huawei Aito M5 Plug-in Hybrid. (Hindustan Times)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen smartphone ternama asal Cina, Huawei, menunjukkan keseriusannya memasuki industri kendaraan listrik dunia dengan meluncurkan Huawei Aito M5. Ini adalah mobil kedua yang diluncurkan Huawei setelah sebelumnya merilis SF5. Huawei Aito M5 menggunakan jenis powertrain plug-in hybrid.

Melansir laman Hindustan Times hari ini, Jumat, 31 Desember 2021, saat baru diluncurkan, Huawei Aito M5 ini langsung disambut baik konsumen di Tiongkok. Bahkan dalam lima hari pertama, pemesanan untuk SUV listrik ini mencapai lebih dari 6.000 unit.

Aito M5 merupakan SUV listrik yang dikembangkan Huawei bersama dengan merek Cina lainnya, yakni Seres, yang merupakan bagian dari Chongqin Sokon. Untuk yang belum tahu, Chongqin Sokon merupakan perusahaan yang juga menaungi merek mobil DFSK.

Huawei Aito M5 hadir dengan ukuran wheelbase 2,88 meter dan panjangnya 4,77 meter. Desain SUV listrik ini terinspirasi dari Porsche macan dan bahkan ada beberapa kesamaan dari tampilannya. Dari sisi eksterior, mobil ini menampilkan lampu utama berukuran besar, lengkungan roda besar untuk velg, dan cluster lampu belakang yang menempati seluruh tailgate.

Kemudian untuk bagian interiornya, Aito M5 punya kabin yang sangat luas dan sudah dilengkapi sistem infotainment layar sentuh berukuran 15,6 inci. Sistem infotainment ini juga dibekali sistem operasi garapan Huawei, yakni Harmony OS dengan opsi split-screen, pengenalan wajah 3D, membuka kunci mobil menggunakan NFC di jam tangan Huawei atau login ID Huawei otomatis.

Sementara untuk cluster instrumennya menggunakan layar digital berukuran 10,4 inci. Huawei juga menambahkan kamera di pilar kiri kaca depan untuk memantau bagian yang luput dari penglihatan pengemudi, yang juga masuk dalam fitur keselamatan Aito M5.

Dari sektor mesin, Aito M5 memiliki opsi satu dan dua motor listrik, yang dikawinkan dengan mesin bensin empat silinder turbocharged berkapasitas 1.500cc. Mesin bensin ini menghasilkan tenaga maksimal 125 HP, meskipun fungsi utamanya hanya untuk mengisi ulang paket baterai 40 kWh.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian ada versi sistem penggerak roda belakang yang menghasilkan tenaga maksimal 204 HP dan versi sistem penggerak empat roda dengan output tenaga 224 HP. Untuk versi empat roda ini memiliki kemampuan menghasilkan tenaga keseluruhan mencapai 428 HP.

Huawei mengklaim SUV ini mampu menempuh jarak maksimal 1.195 kilometer dalam sekali pengisian bahan bakar. Kemudian untuk akselerasinya, Huawei Aito M5 dapat menuntaskan kecepatan 0 hingga 100 kilometer per jam dalam waktu 4,4 detik.

SUV Huawei Aito M5 dipasarkan dalam enam pilihan warna, yakni Ceramic White, Pine Frost Green, Ice Crystal Gray, Gilt Black, Mihai Blue, dan Azure Blue. Sayangnya belum ada informasi harga dari mobil listrik ini, karena rencananya mobil ini baru tersedia di showroom di Cina mulai tahun 2022.

DICKY KURNIAWAN | HINDUSTAN TIMES | WP

Baca juga: Saingi Tesla, Huawei Rilis Mobil Listrik Mewah

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

1 hari lalu

Logo Tesla. Istimewa
Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.


PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

1 hari lalu

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).


PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

2 hari lalu

Pekerja melakukan perawatan berkala Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik UTOMO Charger di area perkantoran di Jakarta, Kamis, 21 September 2023. Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik (SPKLU) di Jakarta baru memasang 8 titik, progres selanjutnya akan ada 100 titik di Jakarta hingga akhir tahun 2023. Tempo/Tony Hartawan
PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.


Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

3 hari lalu

Lokasi SPKLU di Tol Trans Jawa (ANTARA)
Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.


GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

3 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.


Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

3 hari lalu

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

Kehadiran fasilitas SPKLU menjadi salah satu faktor penting dalam kelancaran arus mudik Lebaran tahun ini bagi kendaraan listrik


7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

7 hari lalu

Elon Musk and Bernard Arnault bertemu di Paris. Ndtv.com
7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

Forbes merilis orang terkaya di dunia, nomor 1 Bernard Arnault pemilik Louis Vuitton. Selanjutnya Jeff Bezos dan Elon Musk. Prajogo Pangestu ke berapa


Huawei Rilis Smartwatch Edisi Khusus, Salah Satu Fiturnya Bisa Membuka Mobil Tanpa Sentuh

8 hari lalu

Seorang karyawan mengatur Huawei Smartwatch di pameran teknologi konsumen IFA, di tengah pandmei virus Corona di Berlin, Jerman, 3 September 2020. REUTERS/Michele Tantussi
Huawei Rilis Smartwatch Edisi Khusus, Salah Satu Fiturnya Bisa Membuka Mobil Tanpa Sentuh

Huawei perkenalkan tiga model smartwatch. Salah satunya produk edisi khusus dengan fitur penguncian mobil tanpa sentuh UWB.


Penggunaan SPKLU Melonjak di Mudik Lebaran 2024

10 hari lalu

Penggunaan SPKLU PLN EYE tipe pole mounted charging, di kantor PLN di Jalan KS Tubun, Jakarta Barat yang sudah beroperasi dan siap melayani pengguna electric vehicle. Kredit: PLN
Penggunaan SPKLU Melonjak di Mudik Lebaran 2024

Penggunaan SPKLU melonjak di masa mudik Lebaran 2024. Banyak pemudik yang menggunakan kendaraan listrik.


PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

10 hari lalu

SPKLU baru di Tol Trans Sumatera. (Foto: ANTARA/HO-Humas PLN)
PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan bahwa pemetaan SPKLU dilakukan secara nasional, termasuk jalur tol Trans Sumatera.