Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Renault Arkana Bakal Muncul di Indonesia, Begini Desain Uniknya

image-gnews
SUV sedan Renault Arkana baru saja dirilis di Moskow Auto Show. Sumber: auto.ndtv.com
SUV sedan Renault Arkana baru saja dirilis di Moskow Auto Show. Sumber: auto.ndtv.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan importir dan distributor mobil Renault di Indonesia, PT Maxindo Renault Indonesia, mengungkapkan rencana meluncurkan Renault Arkana di Indonesia pada 2022.

Agen pemegang merek (APM) Renault itu akan menggeber penjualan mobil Renault tahun ini. Sejumlah model menjadi andalan penjualan Maxindo Renault Indonesia, antara lain mobil kompak Renault Triber, mobil terlaris Renault pada 2021.

Chief Operation Officer PT Maxindo Renault Indonesia Davy Tuilan pun menyatakan Renault Arkana akan dimunculkan di Indonesia di pengujung tahun ini. Namun, dia tak mengungkapkan detil waktu dan spek Renault Arkana.

"Pandemi pada 2021 memberi efek positif bagi penguatan survival processes yang ujungnya adalah meningkatkan kualitas layanan di semua aspek," ucap Davy Tuilan dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Selasa lalu, 25 Januari 2022.

Berdasarkan catatan Tempo, Renault Arkana diluncurkan pertama kali secara global pada Moscow International Auto Show 2018 pada 29 Agustus hingga 9 September 2018.

SUV sedan Renault Arkana baru saja dirilis di Moskow Auto Show. Sumber: auto.ndtv.com

Mobil SUV sedan ini memiliki desain yang unik nan berkelas dan akan bersaing secara kompetitif di sektor Segmen-C. Saat ini segmen-C menjadi salah satu sektor di industri otomotif yang paling dinamis dan menantang, terutama untuk SUV.

"Mobil Arkana adalah coupe-crossover yang khas, memadukan keseimbangan antara keanggunan sedan dan kekuatan SUV," ucap SVP Desain Korporat Renault Group Laurens Van den Acker seperti dikutip Tempo pada 31 Agustus 2018.

Renault Arkana memiliki desain yang kuat dan menarik, meliputi ketangguhan yang diekspresikan melalui ground clearance tinggi, dengan lengkungan roda lebar dan besar berukuran 19 inci, sehingga memiliki kemampuan yang baik di segala medan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mobil sedan SUV tersebut juga diklaim memiliki desain yang kokoh sehingga siap menghadapi kondisi mengemudi yang sulit dan cuaca yang buruk.

Dilansir Media Group Renault, Renault Arkana diproduksi dan dipasarkan di berbagai negara di seluruh dunia, dimulai dengan Rusia pada 2019. Renault Arkana nantinya juga akan diproduksi dan dipasarkan di Asia dan kawasan lainnya dengan desain yang sama, namun terdapat beberapa penyesuaian.

Renault Arkana juga disebut akan memainkan peran kunci dalam mewujudkan rencana strategis perusahaan untuk meningkatkan volume penjualan mobil hingga 5 juta unit pada 2022.

BacaRenault Arkana SUV Rasa Coupe Dirilis Pekan Ini di Moskow

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BYD Seal Terbaru Bakal Rilis di Cina, Pakai Mesin Hybrid

42 hari lalu

BYD Seal 06. (CarNewsChina)
BYD Seal Terbaru Bakal Rilis di Cina, Pakai Mesin Hybrid

BYD Seal 06 menggunakan powertrain plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) yang berada di seri Ocean akan hadir di pasar Cina.


SUV Hummer EV Bakal Rilis di Indonesia, Jarak Tempuhnya 500 Km

56 hari lalu

Hummer EV. (Dok AGI)
SUV Hummer EV Bakal Rilis di Indonesia, Jarak Tempuhnya 500 Km

Autogroup International (AGI) mengumumkan rencananya merilis SUV Hummer EV setir kanan di pasar Indonesia.


11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

16 Januari 2024

Range Rover Sport SVR. (Foto: Range Rover)
11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

Land Rover melakukan penarikan kembali atau recall untuk 11 unit Range Rover dan Range Rover Sport 2023 di Australia.


Bocoran Harga Suzuki Jimny 5 Pintu, di Bawah Rp 600 Juta

8 Januari 2024

Suzuki Jimny 5 pintu ini memiliki panjang 3.985 mm. Jarak sumbu roda juga digeser 340 mm menjadi 2.590 mm. Lebar masih tetap dipertahankan 1.645 mm dan tinggi 1.720 mm. (Foto: Maruti Suzuki)
Bocoran Harga Suzuki Jimny 5 Pintu, di Bawah Rp 600 Juta

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan meluncurkan Jimny 5 pintu pada Februari 2024 mendatang, di mana harganya diperkirakan tak sampai Rp 600 juta.


Dealer Suzuki Buka Pemesanan Jimny 5 Pintu, Booking Fee Rp 20 Juta

8 Januari 2024

Fitur-fitur menarik yang dihadirkan di mobil generasi keempat ini seperti Hill Descent Control, LSD, traction control hingga headlamp washer. (Foto: Maruti Suzuki)
Dealer Suzuki Buka Pemesanan Jimny 5 Pintu, Booking Fee Rp 20 Juta

Dealer Suzuki telah membuka pemesanan untuk Jimny 5 pintu dengan booking fee sebesar Rp 20 juta.


Suzuki Bakal Luncurkan SUV Baru Februari 2024, Jimny 5 Pintu?

8 Januari 2024

Suzuki Jimny 5 pintu disebut-sebut ada di Indonesia. (Instagram/@jimny.id)
Suzuki Bakal Luncurkan SUV Baru Februari 2024, Jimny 5 Pintu?

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan meluncurkan SUV barunya pada Februari 2024, apakah benar Jimny 5 Pintu?


Viral SUV Mercy Terperosok ke Selokan di Tengah Banjir, Ini yang Terjadi

8 Januari 2024

Mobil mewah yang terperosok ke selokan di tengah banjir di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu 6 Januari 2024. Istimewa
Viral SUV Mercy Terperosok ke Selokan di Tengah Banjir, Ini yang Terjadi

Mobil Mercedes Benz G Class nekat terobos banjir berujung terperosok ke selokan viral di media sosial.


Mazda CX-70 Bakal Dirilis 30 Januari 2024, Simak Bocorannya

4 Januari 2024

Mazda CX-70. (Dok Carscoops)
Mazda CX-70 Bakal Dirilis 30 Januari 2024, Simak Bocorannya

Mazda mengumumkan akan meluncurkan SUV terbarunya, yakni Mazda CX-70 pada 30 Januari 2024.


Bocoran Hyundai Creta Facelift, Tampilan Eksterior Berubah Drastis

3 Januari 2024

Teaser Hyundai Creta facelift. (Hyundai India)
Bocoran Hyundai Creta Facelift, Tampilan Eksterior Berubah Drastis

Hyundai Creta facelift ini akan melakoni debut globalnya di India pada 16 Januari 2024.


Rombongan Kendaraan Kepresidenan AS Ditabrak, Biden Selamat

18 Desember 2023

Reaksi Presiden AS Joe Biden setelah sebuah kendaraan menabrak SUV Dinas Rahasia yang menghalangi jalan saat Biden keluar dari markas kampanyenya, di Wilmington, Delaware, AS.  17 Desember 2023. REUTERS/Nathan Howard
Rombongan Kendaraan Kepresidenan AS Ditabrak, Biden Selamat

Biden selamat setelah sebuah mobil bertabrakan dengan sebuah mobil SUV, yang merupakan bagian dari iring-iringan kendaraan pengamanan kepresidenan.