Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

MotoGP Mandalika Pakai Nama Pertamina Grand Prix of Indonesia

image-gnews
Sirkuit Mandalika. (Instagram/@themandalikagp)
Sirkuit Mandalika. (Instagram/@themandalikagp)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Balap MotoGP Mandalika di Lombok, resmi menggunakan nama “Pertamina Grand Prix of Indonesia”. Hal tersebut diumumkan setelah Pertamina  menandatangani perjanjian kerja sama dengan Dorna Sports di Jakarta, Rabu, 9 Februari 2022.

Penandatanganan dilakukan secara langsung oleh Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati dan Managing Director Dorna Sports, S.L, Carlos Ezpeleta (secara online) dan disaksikan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.

Erick Thohir dalam sambutannya menyampaikan Presiden Joko Widodo sejak awal mendorong kegiatan internasional di Indonesia antara lain seperti Asian Games dan World Superbike yang telah sukses diselenggarakan. "Kita punya target pertamina mempunyai valuasi yang sangat besar US$ 100 miliar,” kata Erick.

Pada kesempatan yang sama, Nicke mengungkapkan dukungan penuh Pertamina dalam menghadirkan “Pertamina Mandalika International Street Circuit” dan ajang balap “Pertamina Grand Prix of Indonesia” diharapkan dapat membantu pemulihan ekonomi nasional, meningkatkan potensi pariwisata, serta memajukan ekosistem olahraga motorsport di Indonesia.

“Semoga kehadiran sinergi BUMN ini memberikan multiplier effect dan menjadi bagian dari pemulihan ekonomi Nasional, sekaligus menjadi peluang penetrasi pasar global yang luas bagi Pertamina, produk-produk BUMN maupun UMKM yang berada di Mandalika maupun di daerah lain” ujar Nicke.

Nicke menuturkan, ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia ini sudah sangat dirindukan masyarakat setelah terakhir dilakukan di Indonesia 25 tahun yang lalu. Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum kebanggaan bangsa Indonesia dan semangat untuk segera bangkit pasca pandemi.

"Dengan penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia ini kita dapat memperkuat nation branding Indonesia sebagai negara yang resilient di tengah krisis pandemi global, ‘’ ucapnya.

Carlos Ezpeleta mengatakan sangat gembira dengan masuknya Pertamina sebagai pendukung utama Grand Prix of Indonesia. Kerja sama ini semakin memperkuat kehadiran Pertamina dan Indonesia dalam olahraga ini. Pertamina diketahui juga mendukung tim SAG Pertamina Mandalika yang berlaga di Moto2.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Dorna Sport dengan bangga mengumumkan kesepakatan kerja sama untuk gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia. Dan akan memastikan Pertamina, Indonesia dan Pulau Lombok terdepan dan menjadi pusat perhatian di panggung internasional,” kata Carlos.

Pada kesempatan yang sama Abdulbar M. Mansoer, Direktur Utama PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), pengelola Sirkuit Mandalika yang memegang lisensi penyelenggaraan MotoGP di Indonesia  menyampaikan kesiapannya menjadi tuan rumah Pertamina Grand Prix of Indonesia. 

"Kami sangat bergembira dengan kerjasama antara Dorna Sport dan Pertamina. Hal ini menunjukkan kolaborasi yang kuat antar BUMN di Indonesia dalam menyukseskan penyelenggaraan balap motor MotoGP di Pertamina Mandalika Circuit," ujarnya.

Keseruan ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia juga dapat dirasakan warga Jakarta di "Mandalika GP Hub presented by Pertamina". Berlokasi di oval atrium Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Mandalika GP Hub akan hadir mulai 10 Februari - 30 Maret 2022 dengan pelayanan dan konten-konten seru di antaranya  penjualan tiket, merchandise, games, dan permainan seru hingga pameran kultur Lombok.

SUPRIYANTHO KHAFID

Baca juga: Aleix Espargaro Gowes Keliling Sirkuit Mandalika

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Atasi SPBU Nakal di Musim Mudik, Dirut Pertamina Setuju Pencabutan Izin

9 jam lalu

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati. Foto: Instagram/@nicke_widyawati
Atasi SPBU Nakal di Musim Mudik, Dirut Pertamina Setuju Pencabutan Izin

Dirut Pertamina Nicke Widyawati setuju sanksi pencabutan izin bagi SPBU yang nakal di musim mudik Lebaran.


Kasus BBM Campur Air di SPBU Bekasi, Pengakuan Kernet Truk Tangki Oplos Pertalite

12 jam lalu

Seorang pejalan kaki melintas di depan SPBU yang ditutup sementara di Jalan Ir Juanda, Bekasi, Jawa Barat, Selasa, 26 Maret 2024. Pemerintah setempat melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan menutup sementara SPBU tersebut pascakejadian puluhan kendaraan bermotor yang mogok karena BBM tercampur air dan pihak terkait telah mengambil sampel dari tempat penyimpanan bahan bakar. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Kasus BBM Campur Air di SPBU Bekasi, Pengakuan Kernet Truk Tangki Oplos Pertalite

Kernet dan sopir truk tangki bersekongkol menjual secara ilegal BBM jenis Pertalite sebanyak 1.800 liter kepada petugas keamanan di SPBU Karawang.


Menteri PPPA Apresiasi Program Binaan Pertamina di Sulsel

14 jam lalu

Menteri PPPA Apresiasi Program Binaan Pertamina di Sulsel

Kunjungan kerja Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia ke Provinsi Sulawesi Selatan menjadi momentum penting dalam mengapresiasi peran Pertamina dalam mendukung pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.


MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

18 jam lalu

Fabio Quartararo jelang MotoGP Qatar 2024. (Foto: Yamaha)
MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

Fabio Quartararo kembali melontarkan keluhan setelah hasil yang diraih dalam MotoGP Portugal 2024.


Kecurangan SPBU, dari Pertalite Dicampur Air, Switch di Dispenser sampai 'Tuyul'

1 hari lalu

Penyegelan pompa ukur bahan bakar minyak (BBM) pada Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Rest Area KM 42 B Tol Jakarta Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu, 23 Maret 2024. Kemendag.go.id
Kecurangan SPBU, dari Pertalite Dicampur Air, Switch di Dispenser sampai 'Tuyul'

SPBU di Rest Area Tol Cikampek ketahuan memasang dispenser untuk mengurangi takaran, dan di Bekasi ada Pertalite bercampur air


Groundbreaking IISI Pertamina-Bakrie di IKN Kuartal II 2024

1 hari lalu

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati. Foto: Instagram/@nicke_widyawati
Groundbreaking IISI Pertamina-Bakrie di IKN Kuartal II 2024

Pertamina dan Bakrie Group sepakat untuk mengembangkan Infrastruktur Shared Hub di Ibu Kota Nusantara (IKN).


Pertamina dan Bakrie Group Kembangkan Infrastruktur Riset di IKN

1 hari lalu

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati. Foto: Instagram/@nicke_widyawati
Pertamina dan Bakrie Group Kembangkan Infrastruktur Riset di IKN

Pertamina dan Bakrie Group bersepakat kerja sama mengembangkan infrastruktur riset di Ibu Kota Nusantara (IKN).


Pertamina International Shipping Jamin Ketersediaan Pasokan Bahan Bakar di Pelabuhan Menjelang Idul Fitri

1 hari lalu

Pertamina International Shipping. Foto : Pertamina
Pertamina International Shipping Jamin Ketersediaan Pasokan Bahan Bakar di Pelabuhan Menjelang Idul Fitri

Pertamina International Shipping melakukan pemantauan penyaluran BBM dan LPG secara berkala.


Pertamina dan Bakrie Group Berkolaborasi Membangun Infrastruktur Riset di IKN

1 hari lalu

Pertamina dan Bakrie Group Berkolaborasi Membangun Infrastruktur Riset di IKN

Langkah besar dalam pengembangan infrastruktur riset berkelanjutan di Indonesia diambil oleh Pertamina dan Bakrie Group. Keduanya sepakat untuk merintis Infrastruktur Shared Hub di Kawasan IKN, yang merupakan bagian


Pertamina Terjunkan 326 Kapal, Kawal Distribusi Energi selama Ramadan dan Idul Fitri

1 hari lalu

PT Pertamina International Shipping (PIS) per 1 Februari 2023 resmi memiliki kapal Very Large Gas Carrier (VLGC) atau kapal tanker gas raksasa.
Pertamina Terjunkan 326 Kapal, Kawal Distribusi Energi selama Ramadan dan Idul Fitri

Pertamina membentuk satgas pengawalan energi.