Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mobil Angkutan Dibatasi Selama Mudik Lebaran 2022, Ini Jadwal dan Lokasinya

image-gnews
Petugas gabungan polisi dan Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor melakukan operasi pembatasan operasional truk angkutan barang di Tol Jagorawi, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 28 Oktober 2020. Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan menerapkan aturan pembatasan operasional angkutan barang pada masa arus mudik dan balik libur nasional dan cuti bersama Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriah, guna menjaga lalu lintas di saat libur panjang agar tetap lancar dan tidak menimbulkan kemacetan. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Petugas gabungan polisi dan Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor melakukan operasi pembatasan operasional truk angkutan barang di Tol Jagorawi, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 28 Oktober 2020. Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan menerapkan aturan pembatasan operasional angkutan barang pada masa arus mudik dan balik libur nasional dan cuti bersama Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriah, guna menjaga lalu lintas di saat libur panjang agar tetap lancar dan tidak menimbulkan kemacetan. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kemenhub mengeluarkan aturan pembatasan operasional angkutan barang selama Mudik Lebaran 2022 dan arus balik.

Kebijakan Mudik Lebaran 2022 tersebut berlaku di jalan tol dan jalan non tol (jalan nasional), yang tertuang dalam Surat Edaran (SE) Nomor 40 Tahun 2022 tentang Pengaturan Operasional Angkutan Barang pada Masa Arus Mudik dan Arus Balik Selama Lebaran Tahun 2022/1443 Hijriyah.

SE Menhub Budi Karya ini ditujukan kepada instansi dan dinas lembaga terkait untuk melaksanakannya.

Menhub Budi Karya Sumadi menerangkan pembatasan operasional angkutan terhadap mobil barang dengan Jumlah Berat yang Diizinkan (JBI) lebih dari 14.000 kilogram, mobil barang dengan sumbu tiga atau lebih, mobil barang dengan kereta tempelan, mobil barang dengan kereta gandengan, dan mobil barang untuk pengangkutan bahan galian, bahan tambang, serta bahan bangunan.

Dalam keterangan resminya hari ini, Jumat, 8 April 2022, pun Menhub Budi Karya menegaskan pembatasan tersebut dikecualikan bagi mobil barang pengangkut BBM atau BBG, barang ekspor dan impor menuju/dari dan ke pelabuhan laut ekspor dan impor.

Pengecualian juga untuk mobil angkutan air minum dalam kemasan, ternak, pupuk, hataran pos dan uang, dan barang pokok yang terdiri dari beras, tepung terigu/tepung gandum/tepung tapioka, jagung, gula, sayur dan buah-buahan, daging, ikan, daging unggas, minyak goreng dan mentega, susu, telur, garam, kedelai, bawang, cabe, serta sepeda motor mudik gratis.

Pengecualian dilakukan jika angkutan barang tersebut dilengkapi surat muatan dengan ketentuan, diterbitkan oleh pemilik barang yang diangkut, surat muatan yang berisi keterangan, jenis barang yang diangkut, tujuan pengiriman, dan nama serta alamat pemilik barang.

Surat ini harus ditempelkan di kaca depan sebelah kiri mobil barang.

Berikut waktu pemberlakukan pembatasan operasional kendaraan angkutan selama Mudik Lebaran 2022:

  • Jalan Tol: arus mudik dari Kamis, 28 April 2022 pukul 00.00 WIB sampai dengan Minggu, 1 Mei 2022 pukul 12.00 WIB
  • Jalan Tol: arus balik dari Sabtu, 7 Mei 2022 pukul 00.00 WIB sampai dengan Senin, 9 Mei 2022 pukul 12.00 WIB
  • Jalan Nasional: arus mudik dari Kamis, 28 April 2022 sampai dengan Minggu, 1 Mei 2022 pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB
  • Jalan Nasional: arus balik dari Sabtu, 7 Mei 2022 sampai dengan Senin, 9 Mei 2022 pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB.
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun lokasi pembatasan operasional angkutan barang selama Mudik Lebaran 2022 adalah sebagai berikut:

Jalan Tol

1. Lampung - Sumatera Selatan: Bakauheni – Palembang
2. DKI Jakarta - Banten: Jakarta – Tangerang – Merak
3. DKI Jakarta: Prof. DR. Ir. Sedyatmo dan Jakarta Outer Ring Road (JORR)
4. DKI Jakarta - Jawa Barat: Jakarta – Bogor – Ciawi – Cigombong, Jakarta – Cikampek
5. Jawa Barat: Cikampek – Purwakarta – Padalarang – Cileunyi, Cikampek - Palimanan – Kanci - Pejagan
6. Jawa Tengah: Pejagan – Pemalang – Batang – Semarang, Krapyak - Jatingaleh
7.Semarang: Jatingaleh - Srondol, Jatingaleh - Muktiharjo, Semarang – Solo – Ngawi
8. Jawa Timur: Ngawi – Kertosono - Mojokerto – Surabaya – Gempol – Pasuruan – Probolinggo, Surabaya – Gresik, Pandaan – Malang.

Jalan Nasional

1. Sumatera Utara: Medan – Berastagi, Pematang Siantar - Parapat Simalungun – Porsea
2. Jambi – Sumatera Barat: Jambi - Padang via Sarolangun, Jambi - Padang via Tebo, Jambi - Padang via Sengeti
3. Jambi - Sumatera Selatan: Jambi - Palembang
4. DKI Jakarta - Banten: Jakarta – Tangerang - Serang – Cilegon – Merak
5. Banten: Merak – Cilegon - Lingkar Selatan Cilegon - Anyer – Labuan, Jalan Raya Merdeka - Jalan Raya Gatot Subroto, Serang – Pandeglang – Labuan
6. Jawa Barat: Bandung – Nagreg – Tasikmalaya - Ciamis – Banjar, Bandung – Sumedang – Majalengka - Cirebon, Ciawi – Cianjur
7. Jawa Tengah: Solo – Klaten – Yogyakarta, Bawen – Magelang - Yogyakarta, Brebes/Tegal - Ajibarang – Purwokerto, Purwokerto – Banjarnegara – Wonosobo – Magelang (Secang)
8. Yogyakarta: Jogja – Wates, Jogja – Sleman - Magelang, Jogja – Wonosari, Jalur Jalan Lintas Selatan (Jalan Daendeles)
9. Jawa Timur: Pandaan – Malang, Probolinggo - Lumajang, Caruban - Jombang, Banyuwangi – Jember
10. Bali: Denpasar – Gilimanuk.

BacaPerburuan 115 Mobil Travel Gelap Mudik Lebaran 2021

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kecelakaan Beruntun di Bawen, 3 Korban Meninggal

8 jam lalu

Ilustrasi kecelakaan beruntun. Shutterstock
Kecelakaan Beruntun di Bawen, 3 Korban Meninggal

Kecelakaan beruntun di pintu keluar tol Ungaran-Bawen melibatkan 14 kendaraan. Tiga orang meninggal dunia, sembilan luka-luka.


Bus Trans Pakuan Tak Lagi Gratis untuk Pelajar, Lansia, dan Disabilitas, Tarifnya Rp 2.000

4 hari lalu

Calon penumpang menunggu kedatangan Biskita Transpakuan Bogor di Halte Terminal Baranangsiang, Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 20 Mei 2023. Direktur Angkutan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan Tatan Rustandi mengatakan tarif angkutan transportasi publik Biskita Transpakuan Bogor telah ditetapkan dengan setiap penumpang dikenai tarif sebesar Rp4.000 untuk satu kali perjalanan dan mulai berlaku pada tanggal 20 Mei 2023. ANTARA/Arif Firmansyah
Bus Trans Pakuan Tak Lagi Gratis untuk Pelajar, Lansia, dan Disabilitas, Tarifnya Rp 2.000

Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan telah memberlakukan tarif khusus pada layanan angkutan perkotaan dengan skema Buy The Service (BTS) BISKITA Trans Pakuan untuk golongan pelajar, lansia, dan disabilitas.


Uji Coba Kereta Cepat Bersama Masyarakat, Menhub: Kuota Langsung Habis!

4 hari lalu

Warga berfoto di depan kereta cepat setibanya di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta, Sabtu 16 September 2023. PT KCIC mengajak warga sekitar Stasiun Tegalluar untuk menjajal Kereta Cepat Jakarta Bandung menuju Stasiun Halim sebelum diresmikan dan dioperasikan secara penuh pada 1 Oktober mendatang. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Uji Coba Kereta Cepat Bersama Masyarakat, Menhub: Kuota Langsung Habis!

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi kembali lakukan uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) hari ini.


Kemenperin Masih Tunggu Hasil Final Investigasi Rangka eSAF Honda

4 hari lalu

Rangka ESAF motor Honda. Foto: AHM motor
Kemenperin Masih Tunggu Hasil Final Investigasi Rangka eSAF Honda

Kementerian Perindustrian menunggu hasil final dari penelitian KNKT terhadap rangka eSAF Honda.


Truk Tabrak Bus Pekerja Tambang Berlian Afrika Selatan, 20 Penumpang Tewas

5 hari lalu

Ilustrasi Kecelakaan Truk. antaranews.com
Truk Tabrak Bus Pekerja Tambang Berlian Afrika Selatan, 20 Penumpang Tewas

Sedikitnya 20 karyawan perusahaan pertambangan berlian raksasa De Beers tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Afrika Selatan


Hari Perhubungan Nasional di Monas, Kepala Dishub DKI Sebut Pengembangan Transportasi Tetap Jadi Fokus Utama

5 hari lalu

Sekretaris Daerah DKI Jakarta Joko Agus Setyono pimpin upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional 2023 di Silang Monas, Jakarta Pusat, Senin, 18 September 2023. TEMPO/Desty Luthfiani.
Hari Perhubungan Nasional di Monas, Kepala Dishub DKI Sebut Pengembangan Transportasi Tetap Jadi Fokus Utama

Dalam upacara Hari Perhubungan Nasional, Syafrin Liputo membacakan sambutan dari Menteri Perhubungan Budi Karya.


Penggunaan Truk Listrik Masih Sulit Dipakai di Indonesia, Kenapa?

5 hari lalu

Pengunjung melihat truk listrik, Fuso eCanter dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Senin 14 Agustus 2023.  Dengan teknologi canggih di Next Generation eCanter ini, kami berharap dapat lebih memberikan kenyamanan bagi pengemudi dan juga berkontribusi kepada lingkungan yang lebih baik. TEMPO/Fardi Bestari
Penggunaan Truk Listrik Masih Sulit Dipakai di Indonesia, Kenapa?

Penggunaan truk listrik untuk tambang di Indonesia masih sulit terwujud karena terdapat beberapa masalah. Apa saja kendalanya?


Kemenhub Resmikan Terminal Barang Internasional Motaain di Perbatasan Timor Leste

5 hari lalu

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Hendro Sugiatno meresmikan Terminal Barang Internasional (TBI) Motaain, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur meresmikan Terminal Barang Internasional (TBI) Motaain, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur pada Ahad, 17 September 2023. Terminal itu berada di kawasan perbatasan Indonesia dengan Timor Leste. Kredit: Humas Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub
Kemenhub Resmikan Terminal Barang Internasional Motaain di Perbatasan Timor Leste

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Hendro Sugiatno meresmikan Terminal Barang Internasional (TBI) Motaain, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur.


Penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara Pindah ke Kertajati per 29 Oktober 2023, Tarif Lebih Murah?

7 hari lalu

Suasana sudut ruang check in pesawat di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, 24 Mei 2018. BIJB merupakan bandara kedua terbesar di Indonesia setelah Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng yang memiliki luas lahan mencapai 1.800 hektar. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara Pindah ke Kertajati per 29 Oktober 2023, Tarif Lebih Murah?

Pemindahan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke Kertajati akan dimulai pada 29 Oktober 2023. Bagaimana tarifnya?


Bandara Kertajati akan Beroperasi Penuh, Kemenhub Koordinasi dengan Berbagai Pihak

7 hari lalu

Mulai 29 Oktober mendatang, penerbangan di Bandara Husein Sastranegara Bandung dipindahkan ke BIJB Kertajati.
Bandara Kertajati akan Beroperasi Penuh, Kemenhub Koordinasi dengan Berbagai Pihak

Kemenhub dan sejumlah pihak terkait bagi-bagi tugas terkait persiapan operasional penuh Bandara Kertajati.