Suzuki S-Presso Terbaru Dirilis di India, Bulan Depan di Indonesia

Suzuki S-Presso. (Maruti Suzuki)
Suzuki S-Presso. (Maruti Suzuki)

TEMPO.CO, Jakarta - Maruti Suzuki (Suzuki India) baru saja merilis model terbaru city car Suzuki S-Presso. Mobil mungil 5 penumpang ini memiliki sejumlah pembaruan, baik fitur keselamatan maupun dapur pacunya.

Melansir laman Car and Bike hari ini, Jumat, 22 Juli 2022, S-Presso baru mengusung mesin 1.0 K-series Dual Jet dan Dual VVT. Mesin tersebut sekarang dilengkapi teknologi idle start/stop dan peningkatan efisiensi BBM.

Mesin Suzuki S-Presso juga sudah menggunakan generasi terbaru yang menghasilkan tenaga 66 daya kuda dan torsi 89 Nm yang disalurkan melalui transmisi manual 5 kecepatan dan transmisi AMT. Efisiensi BBM mencapai 25,30 km per liter untuk versi AMT dan 24,76 km per liter untuk varian manual.

Mobil baru city car Suzuki S-Presso mendapatkan penambahan fitur keselamatan, seperti Electronic Stability Control (ESP), Hill Start Assist (HSA), ABS, EBD, airbag ganda, hingga sensor parkir mundur di tipe VXi dan VXi.

Di India, Suzuki S-Presso hadir dalam enam varian, yakni Standar MT, LXi MT, VXi MT, VXi+ MT, VXi (O) AGS, dan VXi+ (O) AGS. Versi terbaru S-Presso tersebut dijual dengan mulai 425.000 Rupee (Rp 79,5 juta) sampai 599.000 Rupee (Rp 112 jutaan).

Di Indonesia, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan meluncurkan mobil baru pada 11 Agustus 2022. Meski belum diungkap modelnya, dari teaser yang beredar itu Suzuki S-Presso.

Suzuki S-Presso sudah terlihat di Indonesia ketika city car baru ini diangkut truk di Kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Mobil ini sudah terdaftar di situs Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). 

Suzuki S-Presso bakal menjadi pesaing Honda Brio RS dan Daihatsu Sirion. Belum dipastikan apakah spesifikasi Suzuki S-Presso di Indonesia sama dengan di India.

DICKY KURNIAWAN | CAR AND BIKE

Baca: Suzuki S-Presso Meluncur 11 Agustus 2022, Simak Bocorannya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.








Rusia dan India Bahas Perluasan Rute Pelayaran Melalui Laut Kutub Utara

1 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan Perdana Menteri India Narendra Modi menjelang pertemuan mereka di Hyderabad House di New Delhi, India, 6 Desember 2021. [REUTERS/Adnan Abidi]
Rusia dan India Bahas Perluasan Rute Pelayaran Melalui Laut Kutub Utara

India, yang tidak secara gamblang mengutuk invasi Rusia ke Ukraina, menjadi pembeli terbesar minyak bumi Rusia setelah China pada 2022


Indonesia Impor Gula dari 7 Negara Ini, Mana Saja?

1 hari lalu

Bulog Akan Impor 267 Ribu Ton Gula Mentah
Indonesia Impor Gula dari 7 Negara Ini, Mana Saja?

Indonesia masih mengandalkan impor gula dari negara lain untuk cukupi kebutuhan gula dalam negeri. Negara mana saja?


Nikhat Zareen, Kisah Nekat Petinju Wanita India yang Berjaya di Women's World Boxing

1 hari lalu

Petinju India, Nikhat Zareen. FOTO/Instagram/zareennikhat
Nikhat Zareen, Kisah Nekat Petinju Wanita India yang Berjaya di Women's World Boxing

Nikhat Zareen adalah petinju wanita asal India mempertahankan gelarnya pada Ahad, 26 Maret 2023, ia menjadi wanita India kedua raih prestasi ini.


Profil Zakir Naik, Pendakwah Kontroversial yang Diburu Polisi India

2 hari lalu

Zakir Naik, ulama asal India. Sumber: malaysiakini.com
Profil Zakir Naik, Pendakwah Kontroversial yang Diburu Polisi India

Pendakwah kontroversial Zakir Naik diburu polisi India. Siapa sebenarnya Zakir Naik dan mengapa ia menjadi buronan?


Jadi Buron India, Ini Dua Agenda Zakir Naik di Oman

2 hari lalu

Penceramah asal India, Zakir Naik, menjawab pertanyaan sejumlah peserta di Baruga AP Pettarani, Universitas Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatanm, 10 April 2017. Saat sesi tanya jawab sebanyak 7 peserta non muslim langsung diislamkan ditempat tersebut setelah mendengarkan ceramah Zakir Naik. TEMPO/Iqbal Lubis
Jadi Buron India, Ini Dua Agenda Zakir Naik di Oman

Penceramah Zakir Naik, yang menjadi buron Kepolisian India dan sempat dikabarkan ditangkap, menggelar dua ceramah di Oman di awal Ramadan ini.


Evakuasi Berhasil, Kapal Pengangkut BBM Pertamina Bersandar di Dermaga PDS Lombok Barat

3 hari lalu

PT Pertamina International Shipping (PIS) berhasil melakukan kegiatan salvage atau pertolongan terhadap Kapal MT Kristin yang kini telah bersandar di dermaga PT Pantai Damai Sejahtera (PDS), Lombok Barat. Dok. Pertamina
Evakuasi Berhasil, Kapal Pengangkut BBM Pertamina Bersandar di Dermaga PDS Lombok Barat

Kapal MT Kristin akhirnya berhasil bersandar di dermaga PT Pantai Damai Sejahtera (PDS), Lombok Barat, Senin siang, 27 Maret 2023.


Keberhasilan BBM Subsidi Tepat Sasaran, Pengamat: Kuncinya Bukan Teknologi, Tapi Konsistensi

3 hari lalu

Petugas membagikan selebaran tata cara pendaftaran pembelian BBM Subsidi di salah satu stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Manado, Sulawesi Utara, Jumat 1 Juli 2022. PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Patra Niaga menguji coba pendaftaran pembelian BBM subsidi menggunakan laman subsidi.tepat.mypertamina.id, untuk memastikan pemanfaatan subsidi tepat sasaran ke masyarakat. ANTARA FOTO/Adwit B Pramono
Keberhasilan BBM Subsidi Tepat Sasaran, Pengamat: Kuncinya Bukan Teknologi, Tapi Konsistensi

Peneliti Institute for Energy Economics and Financial Analysis (IEEFA) Putra Adhiguna menyebut penggunaan teknologi-seperti aplikasi MyPertamina-bukan kunci utama keberhasilan pendistribusian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi tepat sasaran


Zakir Naik Dikabarkan Ditangkap di Oman, Pengacara: Akan Kembali ke Malaysia

3 hari lalu

Penceramah asal India, Zakir Naik, menyampaikan orasi ilmiahnya di hadapan ribuan para peserta di Baruga AP Pettarani, Universitas Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatanm, 10 April 2017. Agenda Zakir Naik di Makassar merupakan agenda terakhir dalam safari dakwahnya di Indonesia. TEMPO/Iqbal Lubis
Zakir Naik Dikabarkan Ditangkap di Oman, Pengacara: Akan Kembali ke Malaysia

Pengkhotbah Zakir Naik, yang menjadi buron Kepolisian India, akan kembali ke Malaysia setelah menghadiri beberapa program keagamaan di Oman


6 Tips Agar Konsumsi BBM Irit Saat Mudik Lebaran 2023

3 hari lalu

Antrean mobil pemudik di Pintu Tol Cikampek pada Kamis siang, 28 April 2022. FOTO: TEMPO/Wawan Priyanto
6 Tips Agar Konsumsi BBM Irit Saat Mudik Lebaran 2023

Berikut tips hemat BBM saat mudik Lebaran 2023 menggunakan mobil pribadi, dilansir Tempo.co dari berbagai sumber hari ini, Senin, 27 Maret 2023:


Roket India Luncurkan 36 Satelit Terakhir untuk Konstelasi Broadband OneWeb

3 hari lalu

Roket LVM3 India meluncurkan 36 satelit terakhir untuk konstelasi broadband generasi pertama OneWeb dari Satish Dhawan Space Center pada 26 Maret 2023. (Kredit gambar: ISRO)
Roket India Luncurkan 36 Satelit Terakhir untuk Konstelasi Broadband OneWeb

Roket LVM3 memiliki ketinggian 43,5 meter dan menjadi roket paling kuat di India.