TEMPO.CO, Jakarta - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 telah berakhir pada Minggu, 21 Agustus 2022. Selama 11 hari pameran, mobil listrik mungil Wuling Air EV menyabet gelar Most Driven Car atau kendaraan yang paling banyak dicoba pengunjung.
Penghargaan Most Driven Car untuk Wuling Air EV diberikan dalam acara penutupan GIIAS 2022 pada Sabtu malam, 20 Agustus 2022. Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi mengatakan selama GIIAS 2022 animo pengunjung untuk mencoba mobil listrik memang sangat tinggi.
"Test drive minimum 400 sampai 500 seharian, pada puncaknya hampir 1.000. Bayangkan tinggi sekali per harinya dan kita lihat juga cukup banyak mobil listrik yang terjual walaupun masih inden," kata Nangoi di arena pameran GIIAS 2022 pada Sabtu malam lalu.
GIIAS 2022 menghadirkan fasilitas pengujian mobil listrik dalam ruangan yang pertama. Pada Indoor GIIAS Electric Vehicle Test Drive tersedia beberapa kendaraan listrik untuk test drive pengunjung, mulai mobil penumpang, mobil komersial, hingga sepeda motor listrik.
Mobil listrik yang disediakan untuk test drive di GIIAS 2022 antara lain Wuling Air EV, Kia EV6, Hyundai Ioniq 5, DFSK Gelora E, hingga Porsche Taycan Turbo.
Baca: Harga Wuling Air EV Mulai Rp 250 Jutaan
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.