5 Koleksi Mobil Langka Ratu Elizabeth II dari Inggris

Ratu Elizabeth II saat berada di dalam mobil, upacara penyambutan dilangsungkan di bandara Tegel. Berlin, Jerman, 23 Juni 2015. John Stillwell/Getty Images
Ratu Elizabeth II saat berada di dalam mobil, upacara penyambutan dilangsungkan di bandara Tegel. Berlin, Jerman, 23 Juni 2015. John Stillwell/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Ratu Elizabeth meninggal dunia pada usia 96 tahun pada Kamis, 8 September 2022. Sosok Ratu Inggris bergelar Elizabeth II tersebut juga dikenal sebagai kolektor mobil langka nan mewah dan klasik.

Pada beberapa kesempatan memang Ratu Elizabeth II sering terlihat menggunakan mobil langka. Tapi dia sangat menyukai ketika berada di balik kemudi, meskipun protokol menyatakan Yang Mulia Ratu harus diantar kemana pun dia pergi.

Berikut beberapa koleksi mobil langka milik Ratu Elizabeth II:

1. Bentley Bentayga

Ratu Elizabeth turuh dari Bentley Bentayga

Bentley Bentayga adalah mobil langka yang ditunjukkan untuk segelintir orang terpilih di dunia. Hanya segelintir elit yang memiliki mobil ini, termasuk Ratu Elizabeth II. Bentley Bentayga 2016 pertama yang diproduksi dikirimkan kepadanya.

Bentayga saat ini adalah SUV tercepat di dunia. Ia memiliki kecepatan tertinggi mencapai 187mph. Dengan mesin W12 di bawah kap yang menghasilkan 600 tenaga kuda. Mobil ini berbeda dengan SUV lain di pasaran karena detail interiornya yang mewah.

2. Land Rover

Ratu Elizabeth II menaiki Landrover Range Rover Hybrid Landaulet.

Sering terlihat di belakang kemudi Land Rover Defender di sekitar Sandringham, mobil ini termasuk mobil favorit Ratu Elizabeth II.

Selama beberapa dekade, Ratu Inggris ELizabeth II tetap setia mengguanakan Land Rover. Ia menggunakan seri 2 selama tur enam bulan Persemakmuran pada tahun 1953.

Pada 2015, Ratu Elizabeth II pertama kali tampil menggunakan Landrover Range Rover Hybrid Landaulet. Ia mengatakan bahwa mobil itu cocok dengan keanggunan kerajaanya.

3. Mercedez Benz 600 Pullman Landaulet

1965 Mercedes Benz 600 Pullman Landaulet

Mercedes merancang mobil ini memang khusus ditunjukkan kepada pejabat tertinggi pemerintahan, seperti Ratu dan pemerintah Jerman.

Terdapat dua model yang tersedia untuk Mercedes Benz 600 1965. Ada sedan 4 pintu dengan jarak sumbu roda yang lebih pendek dan jarak sumbu yang lebih panjang yakni limusin enam pintu.

Ratu Elizabeth II memiliki mobil ini. Presenter The Grand Tour, Jeremy Clarkson, mengatakan itu salah satu mobil langka di dunia.

4. Jaguar X-Type Estate

Ratu Elizabeth mengendarai Jaguar X-Type Estate.

Ketika tinggal di Kastil Windsor di Berkshire, Monarch, Ratu Elizabeth II berkendara sendiri ke gereja di sepanjang Long Walk.

Ratu Elizabeth II mengendarai Jaguar X-Type Estate didampingi pengawalnya. Ia berkendara melintasi Windsor Great Park.

Mobil SUV yang dikeluarkan Jaguar Cars ini salah satu mobil favorit Ratu Elizabeth II dari sekian banyaknya koleksi mobil klasiknya. X-Type yang dikembangkan oleh Premier Automotive Group (PAG) pada 1999-2010 tersebut menandai masuknya Jaguar ke segmen eksekutif kompak kritis.

5. Daimler Vanden Plas

Daimler Vanden Plas

Ratu Elizabeth II memiliki tiga Daimler Vanden Plas dengan produksi fitur-fitur khusus. Terdapat total 351 unit yang pernah diproduksi. Mobil itu memiliki mesin 5,3 LV12 dan memiliki kecepatan tertinggi 140 mph.

Mobil sedan Daimler Vanden diklaim sebagai kendaraan 4-seater tercepat saat itu. Mobil ini sudah menjadi mol langka saat ini. Bahkan, sudah sulit mendapatkan di pelelangan.

KHOLIS KURNIA WATI | HOTCARS | JOBPIE

Baca: Ratu Elizabeth Meninggal, Begini Reaksi Produsen Mobil Inggris

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.








Camilla Tampil Berkilau dengan Tiara Greville dan Kalung Ratu Elizabeth II

22 jam lalu

Camilla dan Raja Charles III saat meghadiri jamuan kenegaraan di Jerman. Instagram.com/@theroyalfamily
Camilla Tampil Berkilau dengan Tiara Greville dan Kalung Ratu Elizabeth II

Camilla mendampingi Raja Charles III perjamuan negara di Schloss Bellevue di Berlin, Jerman


Intip Koleksi Mobil Fadil Imran, Kabaharkam Mabes Polri yang Baru

2 hari lalu

Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Inspektur Jenderal Fadil Imran menyaksikan pemberian penghargaan kepada anggota Satuan Pengamanan seusai upacara perayaan Ulang Tahun Satpam ke-42 di Polda Metro Jaya, Senin, 29 Januari 2023. TEMPO/Ihsan Reliubun
Intip Koleksi Mobil Fadil Imran, Kabaharkam Mabes Polri yang Baru

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran ditunjuk sebagai Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan Mabes Polri. Berikut koleksi mobil dia:


Koleksi Mobil Irjen Karyoto, Kapolda Metro Jaya Baru Pengganti Fadil Imran

2 hari lalu

Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Karyoto, menunjukkan Wakil Presiden PT. Widya Sapta Colas periode 2013-2015, Viktor Sitorus, di gedung KPK, Jakarta, Senin, 5 Desember 2022. Tindak pidana korupsi tersebut merugikan keuangan negara sebesar Rp.156 miliar dari total nilai kontrak sebesar Rp.265 miliar terkait proyek multiyears peningkatan jalan lingkar Bukit Batu-Siak Kecil, di Kabupaten Bengkalis, Riau, pada 2013-2015. TEMPO/Imam Sukamto
Koleksi Mobil Irjen Karyoto, Kapolda Metro Jaya Baru Pengganti Fadil Imran

Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Irjen Pol Karyoto diangkat menjadi Kapolda Metro Jaya yang baru. Berikut koleksi mobil dia:


Intip Koleksi Mobil Bupati Kapuas Ben Brahim dan Istrinya yang Jadi Tersangka Korupsi

2 hari lalu

Tersangka Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dan anggota DPR Fraksi NasDem, Ary Egahni tampak mengenakan rompi tahanan usai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 28 Maret 2023. KPK menetapkan pasangan suami istri itu sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan. TEMPO/Imam Sukamto
Intip Koleksi Mobil Bupati Kapuas Ben Brahim dan Istrinya yang Jadi Tersangka Korupsi

Bupati Kapuas Ben Brahim S. Bahat dan istrinya melaporkan memiliki koleksi mobil yang sama. Tapi dalam LHKPN dilaporkan dengan nilai berbeda.


Lady Margarita Armstrong-Jones Ungkap Kesamaan dengan Putri Margaret Senang Perhiasan dan Fotografi

6 hari lalu

Putri Margaret saat mengenakan mahkota warisan Ibu Suri dalam sebuah acara resmi kenegaraan. Dailymail.co.uk
Lady Margarita Armstrong-Jones Ungkap Kesamaan dengan Putri Margaret Senang Perhiasan dan Fotografi

Lady Margarita Armstrong-Jones diberi nama Putri Margaret, adik perempuan Ratu Elizabeth II


Marak Pejabat Koleksi Mobil Mewah, Sandiaga Uno: Saya Cukup Pakai Innova

8 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno usai ditemui dalam konferensi pers mingguan The Weekly Brief with Sandi Uno di kantor Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jakarta Pusat, Senin, 20 Maret 2023. Tempo/Eka Yudha Saputra
Marak Pejabat Koleksi Mobil Mewah, Sandiaga Uno: Saya Cukup Pakai Innova

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno mengatakan nyaman memakai mobil Toyota Kijang Innova meski banyak pejabat koleksi mobil mewah.


Rolls-Royce Wraith Black Arrow Menjadi Coupe V12 Terakhir

9 hari lalu

Black Badge Wraith Black Arrow. Dok. Rolls-Royce
Rolls-Royce Wraith Black Arrow Menjadi Coupe V12 Terakhir

Fitur terpenting dari edisi khusus terbaru Rolls-Royce Wraith Black adalah mesin V12. Mesin 12 silinder dengan kapasitas 6,6 liter yang begitu halus.


Bos Desain Volkswagen: Merancang Mobil Kecil Lebih Sulit daripada Hypercar

11 hari lalu

Fiat Panda. foto: autoevolution.com
Bos Desain Volkswagen: Merancang Mobil Kecil Lebih Sulit daripada Hypercar

Mobil hypercar rendah, lebar, dan memiliki kap mesin yang panjang. Seluruh proses desain selesai hanya dalam enam minggu.


Cara Camilla Mewarisi Gaya Ratu Elizabeth II dengan Sentuhannya Sendiri

12 hari lalu

Permaisuri Camilla, Pangeran George, Putri Charlotte, Putri Wales Kate Middleton, Meghan Duchess of Sussex, dan Sophie Countess of Wessex berjalan setelah kebaktian di Westminster Abbey pada hari pemakaman kenegaraan dan penguburan Ratu Elizabeth Inggris, di  London, Inggris, 19 September 2022. REUTERS/Hannah McKay
Cara Camilla Mewarisi Gaya Ratu Elizabeth II dengan Sentuhannya Sendiri

Camilla terlhat memakai dengan aksesori yang terkait dengan Ratu Elizabeth selama masa pemerintahannya.


Deretan Koleksi Mobil Langka Cinta Kuya

15 hari lalu

Toyota AE86 sports. (Foto: Toyota global)
Deretan Koleksi Mobil Langka Cinta Kuya

Namun demikian, dilansir dari akun resmi Instagram Cinta Kuya dan dari berbagai postingan Instagram Cinta Kuya terlihat memiliki hobi untuk mengkoleksi mobil. Beberapa mobilnya bahkan dapat terbilang merupakan koleksi langka dan biasanya hanya dimiliki oleh kolektor saja, aktris berumur 19 tahun tersebut memiliki beragam koleksi mobil yang menarik untuk disimak, berikut koleksi mobil yang dimiliki oleh Cinta Kuya.