TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap muda Indonesia Fadillah Aditama sudah menyelesaikan sesi latihan bebas pertama (FP1) Red Bull Rookies Cup Aragon pada hari ini, Jumat, 16 September 2022.
Dalam kesempatan tersebut, Fadillah Arbi Aditama mampu menorehkan catatan waktu yang cukup baik. Sang pembalap berhasil menempati posisi ke-15 dengan torehan waktu 2 menit 4,993 detik.
Hasil ini terbilang cukup baik bagi Fadillah Aditama, di mana dia berpeluang untuk menempati zona poin di grid Red Bull Rookies Cup Aragon 2022. Hal itu bisa ia dapatkan jika penampilannya konsisten hingga sesi kaulifikasi nanti.
Pembalap Astra Honda Racing Team tersebut tertinggal 0,060 detik dari rival di depannya, yakni Gabin Planques. Sedangkan dengan pembalap tercepat, Rico Salmela, dirinya terpaut 1,6298 detik.
Sementara itu, pada posisi dua FP1 Red Bull Rookies Cup Aragon dihuni oleh Jose Antonio Rueda. Dirinya mampu menampilkan performa yang lebih cepat dari pembalap di peringkat ke-3, Luca Lunetta, dengan selisih 0,197 detik.
Kembali ke Fadillah Aditama, penampilannya di Red Bull Rookies Cup Aragon diharapkan bisa lebih baik ketimbang seri sebelumnya di Austria. Mengingat pada race 2 di Sirkuit Red Bull Ring, ia harus terjatuh dan gagal menyentuh garis finis.
Fadillah Aditama nantinya bakal memainkan sesi FP2 pada mala mini pukul 21.05 WIB, dilanjuti sesi kualifikasi pada pukul 22.50 WIB. Sedangkan untuk balapan pertamanya bakal dimainkan pada Sabtu, 17 September 2022 dan race 2 di hari berikutnya, Minggu, 18 September 2022.
Baca Juga: Jadwal Red Bull Rookies Cup Aragon: Fadillah Aditama Wajib Bangkit
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto