TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Formula 1 Tim Mercedes Lewis Hamilton dan George Russell mengungkapkan mobil balap Mercedes, setelah mereka tak mampu menandingi kecepatan mobil Tim Red Bull, Ferrari, bahkan Alpine di kualifikasi Grand Prix Jepang pada Sabtu lalu, 8 Oktober 2022.
Pada saat trek basah sesi latihan di Sirkuit Suzuka, kedua pembalap Mercedes tadi mampu finis di posisi 1-2 dan menjadi yang tercepat, 0,8 detik lebih unggul dari pembalap Red Bull dan calon Juara Formula 1 2022 Max Verstappen.Namun, saat trek kering Lewis Hamilton dan Russell masing-masing finis P6 dan P8 dalam perebutan posisi start balapan hari ini, Minggu, 9 Oktober 2022.
“Kelemahan kami benar-benar terekspos di Sirkuit Suzuka,” kata George Russel, dikutip hari ini.
Menurut pembalap F1 Lewis Hamilton mobilnya lebih banyak drag saat finis nyaris 1 detik lebih lambat dari catatan Max Verstappen dalam balapan kualifikasi.
“Mobil terasa sangat bagus hari ini, saya sangat senang dengan keseimbangan dan dengan set-up yang kami miliki. Itu hanya lambat di trek lurus,” ucap Lewis Hamilton. “Saya mendorong pedal keras yang saya bisa, tapi kami tidak bisa melaju lebih cepat."
Lewis Hamilton mengatakan timnya jika kehilangan setidaknya enam persepuluh detik di lintasan lurus dibandingkan dengan pembalap lain. Meski begitu, sepanjang tikungan dan putaran mobil Mercedes masih menyenangkan untuk dikendarai.
Russell sepakat dengan Max Verstappen. Menurut George Russel, hal tersebut menjadi masalah sepanjang musim ini. Apalagi Sirkuit Suzuka memiliki lintasan lurus yang sangat panjang dan downforce yang tinggi. Berbeda dengan downforce di Sirkuit Spa, Monza atau Silverstone yang rendah.
"Kami kehilangan waktu sangat banyak di lintasan lurus dibandingkan rival kami," ucap George Russell.
Hujan diperkirakan bakal turun di Sirkuit Suzuka. Lewis Hamilton pun berharap mobil Mercedes mampu tampil lebih baik di lintasan basah..
KHOLIS KURNIA WATI | JOBPIE | ANTARA | FORMULA1
Baca: Formula 1: Mercedes Berharap Lebih Beruntung di Monza
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.