Penjualan Tesla di Cina Meroket Setelah Harga Dipangkas

Reporter

Para karyawan bekerja di Gigafactory Tesla di Shanghai, Cina timur, pada 20 November 2020. Tesla berencana memulai produksi massal kendaraan Model Y made-in-China pada paruh pertama 2021. (Xinhua/Ding Ting)
Para karyawan bekerja di Gigafactory Tesla di Shanghai, Cina timur, pada 20 November 2020. Tesla berencana memulai produksi massal kendaraan Model Y made-in-China pada paruh pertama 2021. (Xinhua/Ding Ting)

TEMPO.CO, Jakarta - Penjualan ritel Tesla melonjak di Cina pada awal Januari setelah produsen asal Amerika Serikat itu memangkas harga untuk model terlarisnya di awal bulan, menurut data yang dikumpulkan oleh China Merchants Bank International (CMBI) seperti dikutip dari Reuters, Rabu, 18 Januari 2023.

Penjualan harian rata-rata untuk Tesla di Cina selama periode 9 Januari hingga 15 Januari 2023 melonjak 76 persen dari periode yang sama pada tahun 2022. Total penjualan adalah 12.654 kendaraan selama periode tersebut, data CMBI menunjukkan.

Tesla memangkas harga untuk mobil Model 3 dan Model Y antara 6 persen hingga 13,5 persen di Cina mulai 6 Januari. Pemangkasan harga ini diklaim untuk menghadapi apa yang dikatakan para analis sebagai tanda pelemahan permintaan dan persaingan yang semakin ketat di pasar mobil terbesar di dunia itu.

Setelah memangkas harga di Cina dan pasar Asia lainnya, Tesla mengikuti dengan memangkas harga di Amerika Serikat dan Eropa.

Merek kendaraan listrik (EV) yang didukung Huawei Technologies Aito dan Xpeng Inc telah mengikuti Tesla dalam menurunkan harga kendaraan listrik mereka di Cina.

Penjualan Xpeng turun 36 persen dari tahun sebelumnya pada 9 Januari hingga 15 Januari, data CMBI menunjukkan. Penjualan untuk rival Tesla yang lebih besar di Cina, BYD, lebih dari dua kali lipat dalam seminggu menjadi 40.435 kendaraan. Angka tersebut merupakan gabungan dari penjualan kendaraan listrik dan hybrid BYD.

Baca juga: Kata Elon Musk Soal Tesla Dikabarkan Bakal Bikin Pabrik di Indonesia

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.








Luhut Klaim Negosiasi Indonesia dengan Tesla Alami Kemajuan

5 hari lalu

Pemilik Tesla, SpaceX, dan Twitter duduk bersama Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan
Luhut Klaim Negosiasi Indonesia dengan Tesla Alami Kemajuan

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menginformasikan proses negosiasi Indonesia dengan Tesla.


Luhut Ungkap Perkembangan Terbaru Negosiasi dengan Tesla: Kita Punya Kemajuan yang Sangat Maju

6 hari lalu

Pemilik Tesla, SpaceX, dan Twitter duduk bersama Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan
Luhut Ungkap Perkembangan Terbaru Negosiasi dengan Tesla: Kita Punya Kemajuan yang Sangat Maju

Menteri Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan perkembangan terbaru dalam negosiasi dengan pabrikan mobil listrik asal AS, Tesla Inc.


Penjualan Mobil Daihatsu Naik 27,5 Persen di Februari 2023

11 hari lalu

Seorang wanita berdiri dekat mobil Daihatsu All New Ayla yang dipamerkan dalam acara Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 di JCC, Jakarta, 11 Maret 2023. TEMPO/Fajar Januarta
Penjualan Mobil Daihatsu Naik 27,5 Persen di Februari 2023

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah menginformasikan data penjualan mobil mereka pada Februari 2023. Berikut penjelasannya:


Penjualan Honda Februari 2023 Naik 10 Persen, Brio Laku 5.156 Unit

12 hari lalu

Honda Brio RS Urbanite 2022. TEMPO/Rafif Rahedian
Penjualan Honda Februari 2023 Naik 10 Persen, Brio Laku 5.156 Unit

Penjualan mobil Honda sepanjang Februari lalu mencapai 12.069 unit. Dari angka itu, Honda Brio menjadi model terlaris dengan penjualan 5.156 unit.


Penjualan Mobil Februari 2023 Turun 7,6 Persen

13 hari lalu

Booth Wuling Motors ramai dipadati pengunjung di IIMS 2023. (Foto: Wuling)
Penjualan Mobil Februari 2023 Turun 7,6 Persen

Total penjualan mobil secara retail pada Februari 2023 mencapai 83.973 unit, turun 7,6 persen dibanding Januari yang sebesar 90.872 unit.


Mitsubishi Targetkan Penjualan Mobil Naik 20 Persen, Efek GJAW dan Lebaran 2023

14 hari lalu

Tempo berkesempatan test drive Mitsubishi Xpander Cross dari Bogor menuju Bandung pada akhir Desember 2022 untuk menjajal konsumsi BBM mobil MPV ini. FOTO: TEMPO/Dicky Kurniawan
Mitsubishi Targetkan Penjualan Mobil Naik 20 Persen, Efek GJAW dan Lebaran 2023

Proyeksi kenaikan penjualan mobil Mitsubishiitu berlaku untuk wilayah Jabodetabek dan nasional. Pameran otomotif dan Lebaran 2023 mengerek penjualan.


Wuling Hadirkan Produk Lengkap Plus Promo di Jakarta Auto Week 2023

16 hari lalu

Wuling Motors (Wuling) ambil bagian dalam Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 yang digelar pada 10-19 Maret 2023 di JCC, Senayan. FOTO: Wuling Indonesia
Wuling Hadirkan Produk Lengkap Plus Promo di Jakarta Auto Week 2023

Booth Wuling di C1 Cendrawasih Hall menampilkan sembilan mobil display dari beragam segmen. Ada promo additional trade in Rp 5.000.000.


Penjualan Kendaraan 2022 Meningkat 18 Persen, Mobil Listrik Masih Minim

17 hari lalu

Suasana pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 di JCC Senayan, Jakarta, Jumat 10 Maret 2023.  ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Penjualan Kendaraan 2022 Meningkat 18 Persen, Mobil Listrik Masih Minim

Salah satu cara pemerintah mendorong penjualan kendaraan listrik dengan memberikan insentif mobil listrik dan motor listrik.


Tesla Model S Seruduk Mobil Damkar Parkir, pengemudi Tewas

17 hari lalu

Bagian dalam Tesla Model S ditampilkan dalam mode autopilot di San Francisco, California, AS, 7 April 2016. REUTERS/Alexandria Sage
Tesla Model S Seruduk Mobil Damkar Parkir, pengemudi Tewas

Setidaknya sudah 15 insiden kecelakaan mobil listrik Tesla yang disebabkan sistem mengemudi otonom Autopilot belakangan ini


Hyundai Blusukan Masuk Desa Jualan Stargazer di Yogya

19 hari lalu

Hyundai Stargazer dipamerkan di desa-desa dan destinasi wisata di Yogyakarta. FOTO: Dok. Hyundai Yogyakarta
Hyundai Blusukan Masuk Desa Jualan Stargazer di Yogya

Stargazer diboyong untuk dipamerkan di dekat area upacara adat, seperti labuhan Gunung Merapi, Bukit Klangon, serta Candi Kalasan.