"

Meski Tak Macet, Jalur Puncak-Cianjur Terapkan Satu Arah Selama Libur Imlek

Reporter

Sejumlah kendaraan memadati jalur wisata Puncak di Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu, 15 Mei 2022. Jalur wisata Puncak ini tampak padat saat libur panjang Hari Raya Waisak. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Sejumlah kendaraan memadati jalur wisata Puncak di Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu, 15 Mei 2022. Jalur wisata Puncak ini tampak padat saat libur panjang Hari Raya Waisak. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Polres Cianjur memastikan bakal menerapkan sistem satu arah di Jalur Puncak-Cianjur selama libur Imlek, tepatnya menjelang Minggu petang, 22 Januari 2023. Aturan ini tetap diberlakukan meski lalu lintas di wilayah tersebut tidak macet total.

Hal tersebut dibenarkan langsung oleh Kaur Bin Ops Satlantas Polres Cianjur, Ipda Muchtaromi. Dirinya menjelaskan bahwa situasi arus lalu lintas di Puncak masih lancar dan terkendali saat memasuki libur Imlek 2023.

Meski begitu, dirinya juga menilai adanya antrean kendaraan di beberapa titik menuju tempat wisata di Jalan Raya Puncak Bogor. Antrean kendaraan di beberapa titik tersebut dilaporkan melaju dengan sedikit tersendat.

"Antrean tersebut tidak menyebabkan kemacetan karena banyaknya kendaraan yang keluar masuk tempat wisata, sehingga laju kendaraan tersendat, peningkatan sudah terjadi sejak Sabtu malam," kata dia, dilansir Tempo.co dari Antara hari ini, Senin, 23 Januari 2023.

Lebih lanjut dirinya juga menegaskan bakal menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas, termasuk ganjil genap. Keputusan tersebut diambil agar tidak menyebabkan antrean kendaraan yang panjang di jalur Puncak-Cianjur.

Polres Cianjur memprediksi volume kendaraan bakal meningkat seiring jam tutupnya tempat wisata. Maka dari itu pihak kepolisian tetap akan memberlakukan sistem satu arah menuju Bogor demi mengantisipasi kemacetan total.

"Kami masih menunggu koordinasi dari Polres Bogor untuk memberlakukan sistem satu arah menuju Bogor mulai dari Jalur Puncak-Cipanas. Lama atau tidak tergantung kondisi jalur di wilayah hukum Bogor," jelas dia.

Baca juga: Diperkirakan 771.144 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Imlek

ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto








Korban Gempa Cianjur Jalankan Puasa Ramadan di Tenda Pengungsian dengan Keprihatinan

2 jam lalu

Warga beraktivitas di rumah tenda sementara korban gempa Cianjur, di Desa Sarampad, Cianjur, Jawa Barat, 9 Januari 2023. TEMPO/Prima Mulia
Korban Gempa Cianjur Jalankan Puasa Ramadan di Tenda Pengungsian dengan Keprihatinan

Korban gempa Cianjur yang masih tinggal di tenda pengungsian harus menjalankan puasa Ramadan di tengah keterbatasan dan keprihatinan.


Diterjang Banjir, Tenda Pengungsian Korban Gempa Cianjur Rusak dan Uang Hanyut

21 jam lalu

Ilustrasi banjir. Dok. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
Diterjang Banjir, Tenda Pengungsian Korban Gempa Cianjur Rusak dan Uang Hanyut

Warga korban gempa Cianjur di lima kecamatanditerjang banjir bandang dan angin kencang yang merusak tenda dan menghanyutkan uang mereka


Jelang Ramadhan, Sejumlah Korban Gempa Cianjur Masih Bertahan di Pengungsian

1 hari lalu

Sejumlah posko pengungsian warga berdiri di dekat rumah yang hancur akibat gempa bumi di Garogol Kidul, Cibulakan, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat 25 November 2022. Masa tanggap darurat penanganan gempa bumi di Kabupaten Cianjur ditetapkan selama 30 hari sejak Senin (21/11/2022). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Jelang Ramadhan, Sejumlah Korban Gempa Cianjur Masih Bertahan di Pengungsian

Sejumlah keluarga korban gempa Cianjur, Jawa Barat, menghadapi bulan Ramadan masih bertahan di pengungsian. Mereka mengaku belum menerima bantuan


Banjir Bandang di Cianjur Menjelang Equinox, Ini Kata BMKG dan BRIN

2 hari lalu

Seseorang berdiri di dekat lokasi banjir di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat akibat hujan deras, Senin 10 Maret 2023. ANTARA/Ahmad Fikri
Banjir Bandang di Cianjur Menjelang Equinox, Ini Kata BMKG dan BRIN

BPBD Cianjur menyebutkan adanya hujan deras selama dua jam memicu terjadinya banjir bandang.


Hari Raya Nyepi, Polres Bogor Berlakukan Ganjil Genap 21-26 Maret

2 hari lalu

Polisi mengatur kendaraan yang melintas di kawasan Puncak, Bogor, Jumat, 15 April 2022. Sistem ganjil genap diterapkan di kawasan Puncak untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas pada libur Paskah. Tempo/Muhammad Syauqi Amrullah
Hari Raya Nyepi, Polres Bogor Berlakukan Ganjil Genap 21-26 Maret

Penerapan sistem ganjil genap menuju jalur Puncak, Bogor, mulai diberlakukan pada 21 Maret hingga 26 Maret 2023.


Awan Tumbuh Cepat Sebelum Banjir Bandang Melanda Cianjur, Ini yang Terjadi

2 hari lalu

Seseorang berdiri di dekat lokasi banjir di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat akibat hujan deras, Senin 10 Maret 2023. ANTARA/Ahmad Fikri
Awan Tumbuh Cepat Sebelum Banjir Bandang Melanda Cianjur, Ini yang Terjadi

Banjir bandang terjadi di Cianjur, Jawa Barat, pada Senin sore, 20 Maret 2023--di wilayah sama dengan yang terparah terdampak gempa tahun lalu.


Universitas Suryakancana Diajukan Menjadi PTN Pertama di Cianjur

4 hari lalu

Bupati Cianjur, Jawa Barat, Herman Suherman, saat meresmikan tugu titik nol Cianjur di area kampus Universitas Suryakancana yang akan diajukan menjadi universitas negeri di Cianjur, Sabtu, 18 Maret 2023. (ANTARA/Ahmad Fikri).
Universitas Suryakancana Diajukan Menjadi PTN Pertama di Cianjur

Universitas Suryakancana (Unsur) Cianjur, yang merupakan perguruan tinggi swasta, akan diajukan menjadi perguruan tinggi negeri pertama di Cianjur.


Kejaksaan Nyatakan Berkas Tabrak Lari Mahasiswi Cianjur Sudah Lengkap

10 hari lalu

Mahasiswa FH Universitas Suryakancana Cianjur menggelar tabur bunga di lokasi kecelakaan yang menewaskan Selvi Amelia Nuraeni./Deden Abdul Azis
Kejaksaan Nyatakan Berkas Tabrak Lari Mahasiswi Cianjur Sudah Lengkap

Kejaksaan Negeri Cianjur menyatakan kasus tabrak lari yang menewaskan mahasiswi Selvi Amalia Nuraeni telah dinyatakan lengkap.


Demo Buruh di DPR RI, Polda Metro Jaya Terjunkan 1.753 Personel Gabungan

10 hari lalu

Massa Partai Buruh dan organisasi serikat pekerja menggelar aksi menolak Perpu Cipta Kerja di depan Gedung DPR, Senin, 13 Maret 2023/Farrel Fauzan/Tempo
Demo Buruh di DPR RI, Polda Metro Jaya Terjunkan 1.753 Personel Gabungan

Pengalihan arus lalu lintas sekitar lokasi demo buruh di DPR hari, terutama di Jalan Gatot Subroto ini bersifat situasional.


Konser Blackpink, Polda Metro Jaya Ingatkan Jalan Seputaran GBK Bakal Macet

12 hari lalu

Penggemar grup vokal BLACKPINK saat membeli atribut konser di kawasan Parkir Seatan Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 9 Maret 2023. BLACKPINK akan menggelar konser yang bertajuk BLACKPINK World Tour 'Born Pink' pada tanggal 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Menurut promotor acara, penukaran tiket sudah bisa dilakukan pada 4 -10 Maret 2023 di area Parkir Selatan GBK, Jakarta Selatan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Konser Blackpink, Polda Metro Jaya Ingatkan Jalan Seputaran GBK Bakal Macet

Polda Metro menginformasikan lalu lintas Jakarta pada 11 Maret 2023 dan 12 Maret 2023 akan mengalami kepadatan, khususnya menuju GBK karena Blackpink.