Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Memeriksa Kendaraan Kena Tilang Elektronik atau Tidak

image-gnews
Petugas Ditlantas Polda Metro Jaya menunjukkan perangkat kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Mobile yang terpasang pada kendaraan patroli di Jakarta, Rabu, 7 Desember 2022. Uji coba kendaraan patroli khusus yang dilengkapi ETLE mobile dilakukan di ruas-ruas jalan raya DKI Jakarta dan Tangerang Selatan yang tidak terpasang kamera ETLE statis. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Petugas Ditlantas Polda Metro Jaya menunjukkan perangkat kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Mobile yang terpasang pada kendaraan patroli di Jakarta, Rabu, 7 Desember 2022. Uji coba kendaraan patroli khusus yang dilengkapi ETLE mobile dilakukan di ruas-ruas jalan raya DKI Jakarta dan Tangerang Selatan yang tidak terpasang kamera ETLE statis. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tilang elektronik sudah diberlakukan di banyak wilayah di Indonesia. Hal tersebut membuat pihak kepolisian tidak perlu lagi repot-repot turun ke lapangan untuk menindak para pelanggar lalu lintas. Pasalnya, penilangan tersebut dapat dilakukan melalui kamera pengawas yang terpasang di setiap ruas jalan.

Tilang elektronik atau yang kerap disingkat ETLE (Electronic Traffic Law Enforcement) ini merupakan implementasi dari teknologi guna mencatat pelanggaran berlalu lintas secara elektronik. Hal ini dilakukan untuk mendukung keamanan, keselamatan, serta ketertiban dalam berkendara dan berlalu lintas. Pasalnya, tingginya data kecelakaan lalu lintas berkaitan erat dengan tingginya pelanggaran yang dilakukan oleh para pengendara.

Tilang elektronik membuat pengendara tidak dapat mengetahui secara langsung apakah kendaraannya terkena tilang atau tidak. Oleh sebab itu, pengendara perlu mengeceknya secara mandiri melalui situs yang disediakan. Pengecekan ini dilakukan agar dapat segera mengurus denda dari pelanggaran yang dilakukan.

Lalu, bagaimana cara cek tilang elektronik ini? Berikut rangkuman informasi mengenai cara cek kendaraan kena tilang elektronik atau tidak. Yuk, simak!

Cara Mengecek Status Tilang Elektronik

Tilang elektronik yang saat ini diterapkan memberikan alur dan mekanisme yang lebih transparan sehingga dapat menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Jadi, ketika seorang pengendara melakukan pelanggaran lalu lintas, maka akan tertangkap oleh kamera khusus ETLE. Tangkapan kamera tersebut kemudian akan diidentifikasi oleh pihak kepolisian.

Setelah data pelanggar dan jenis pelanggarannya diidentifikasi, maka surat tilang akan dikirimkan ke alamat pelanggar atau pemilik kendaraan tersebut. Namun, apabila pemilik tidak mengkonfirmasi pelanggaran selama 8 hari terhitung dari surat tersebut sampai, maka Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) bisa diblokir. Sedangkan, untuk sanksi dari pelanggaran lalu lintas ini akan diberikan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 mengenai Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).

Oleh karena itu, perlu diketahui cara cek kendaraan kena tilang elektronik atau tidak. Berikut caranya.

  1. Kunjungi laman resmi ETLE melalui tautan elte-pmj.info/id/check data.
  2. Masukkan informasi yang dibutuhkan, seperti nomor plat kendaraan, nomor mesin, dan nomor rangka sesuai dengan yang tercantum dalam Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).
  3. Setelah data terisi semua, klik ‘Cek Data’.
  4. Jika kendaraan Anda tidak memiliki catatan pelanggaran, maka akan muncul kalimat ‘No data available’ pada situs.
  5. Sedangkan, jika kendaraan Anda memiliki atau terkena tilang elektronik, maka akan ada catatan waktu, lokasi, status pelanggaran, serta tipe kendaraan yang terkena tilang.
  6. Jika kendaraan terkena tilang elektronik, maka akan ada sanksi yang diberikan sesuai dengan aturan yang telah tercantum dalam undang-undang.

Cara Terhindar dari Tilang Elektronik

Terdapat setidaknya sepuluh pelanggaran lalu lintas untuk mobil dan motor yang akan dideteksi oleh kamera tilang elektronik. Oleh karena itu terdapat beberapa cara untuk menghindar dari tilang elektronik ini. Berikut cara menghindar dari tilang elektronik.

  1. Patuhi rambu lalu lintas dan marka jalan.
  2. Kenakan sabuk kendaraan ketika berkendara.
  3. Fokus berkendara dan jangan mengemudi sambil mengoperasikan telepon genggam.
  4. Tidak berkendara melebihi batas kecepatan yang ditentukan.
  5. Tidak menggunakan plat nomor kendaraan palsu.
  6. Melajukan kendaraan pada jalur yang benar dan tidak melawan arus.
  7. Tidak menerobos lampu merah
  8. Gunakan perangkat keselamatan, seperti helm pada saat mengendarai motor.
  9. Tidak membonceng lebih dari dua orang untuk motor.
  10. Untuk sepeda motor, selalu menyalakan lampu pada siang hari.
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Itulah rangkuman informasi mengenai cara cek kendaraan kena tilang elektronik atau tidak. Semoga bermanfaat.

RADEN PUTRI (CW)

Pilihan Editor: Begini Tips Pilih Warna Mobil Sesuai Karakter dan Kepribadian

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemberian Tilang Elektronik selama Mudik Lebaran 2024 Meningkat 15,9 Persen

3 hari lalu

Kendaraan dengan perangkat sistem tilang elektronik (ETLE) Mobile yang diluncurkan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa 13 Desember 2022. Polda Metro Jaya meluncurkan 11 kendaraan patroli khusus yang dilengkapi 'ETLE mobile' untuk bertugas di ruas-ruas jalan raya se-DKI Jakarta dan Tangerang Selatan yang tidak terpasang kamera ETLE statis. TEMPO/Martin Yogi
Pemberian Tilang Elektronik selama Mudik Lebaran 2024 Meningkat 15,9 Persen

Pemberian tilang elektronik meningkat seiring semakin banyak kamera ETLE yang terpasang dan merekam pelanggaran lalu lintas


Korlantas Polri Klaim Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Turun 15 Persen

3 hari lalu

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan bersama Dirut PT Jasa Raharja Rivan Purwantono meninjau lokasi kecelakaan bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, Kamis, 11 April 2024. Dok. Korlantas Polri
Korlantas Polri Klaim Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Turun 15 Persen

Korlantas Polri mencatat kecelakaan lalu lintas di masa mudik lebaran 2024 turun 15 persen dan korban meninggal turun 3 persen dibanding tahun lalu.


Hari Ketiga Lebaran Tercatat 19.611 Pelanggar Lalu Lintas, 511 Dikenakan Tilang Elektronik

6 hari lalu

Antrean kendaraan saat macet panjang lalu lintas pemudik, wisatawan, dan pemudik lokal di turunan Cikaledong, Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 13 April 2024. Arus balik pemudik dari arah Jawa Tengah melalui jalur selatan Ciamis,Tasikmalaya, dan Garut, mulai melintas di Nagreg pada H+2 Lebaran. Pemerintah memprediksi puncak arus balik Lebaran 2024 akan berlangsung tanggal Minggu-Senin, 15-16 April 2024. TEMPO/Prima Mulia
Hari Ketiga Lebaran Tercatat 19.611 Pelanggar Lalu Lintas, 511 Dikenakan Tilang Elektronik

Hari ketiga Lebaran terjadi 317 kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan 43 orang meninggal dunia.


Ganjil Genap Kembali Diberlakukan Saat Arus Balik Lebaran 2024, Pelanggar Kena Tilang Elektronik

7 hari lalu

Kepadatan kendaraan pemudik akibat pertemuan off ramp arah Cikampek Jalan Tol Layang MBZ dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek bawah KM 48 di Karawang, Jawa Barat, Rabu, 27 April 2022. Ditlantas Polda Metro Jaya mencatat pada H-5 Idul Fitri 1443 H, terjadi peningkatan volume kendaraan sebesar 98 persen dari rata-rata harian dan akan diberlakukan rekayasa lalu lintas yakni sistem ganjil genap serta jalur satu arah dari tol Cikampek KM 47 hingga Gerbang Tol Kalikangkung. ANTARA/Wahyu Putro
Ganjil Genap Kembali Diberlakukan Saat Arus Balik Lebaran 2024, Pelanggar Kena Tilang Elektronik

Penerapan ganjil-genap selama arus balik Lebaran 2024 juga akan diawasi oleh CCTV dan pelanggar akan dikenakan tilang elektronik.


Polri Catat Ada 500 Kecelakaan dan 67 Orang Tewas dalam Dua Hari Ini

8 hari lalu

Bus Rosalia Indah mengalami kecelakaan di ruas Tol Semarang-Batang, Kamis 11 April 2024. ANTARA/HO-Humas Polda Jateng
Polri Catat Ada 500 Kecelakaan dan 67 Orang Tewas dalam Dua Hari Ini

Pada hari pertama Lebaran, terjadi 199 kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan 41 orang meninggal.


H-1 Lebaran 2024, Polri Catat Ada 60.157 Kendaraan Keluar Jakarta

9 hari lalu

Sejumlah kendaraan pemudik terjebak kemacetan saat memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama menuju arah Tol Cipali di Karawang, Jawa Barat, Jumat, 5 April 2024. Pada H-5 lebaran 2024, volume kendaraan yang melintasi gerbang tol tersebut mengalami peningkatan seiring pemberlakuan skema lalu lintas contraflow dan one way di jalan Tol TransJawa. ANTARA/Aprillio Akbar
H-1 Lebaran 2024, Polri Catat Ada 60.157 Kendaraan Keluar Jakarta

Pada H-1 Lebaran kemarin, melalui GT Cikampek Utama ada 20.668 kendaraan yang keluar Jakarta, dan 56 kendaraan masuk.


Puncak Arus Mudik 2024, Polri Catat 322 Kecelakaan dan 63 Orang Meninggal

9 hari lalu

Sejumlah petugas Kepolisian berjaga di depan akses masuk Jalan Layang MBZ (Mohammed Bin Zayed) yang ditutup sementara di Bekasi, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Penutupan sementara itu untuk mengurai kepadatan kendaraan pemudik di arus pertemuan Jalan Layang MBZ dengan Tol Jakarta-Cikampek di KM 47 Karawang pada H-4 Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Puncak Arus Mudik 2024, Polri Catat 322 Kecelakaan dan 63 Orang Meninggal

Pada puncak arus mudik, penindakan pelanggar lalu lintas tercatat 3.441 kejadian dengan rincian 2.267 teguran dan 1.174 tilang elektronik (ETLE).


Tilang Elektronik Berlaku di Jalan Tol Selama Arus Mudik, Apa Pelanggaran yang Dibidik?

14 hari lalu

Petugas saat memasangkan kamera pengawas untuk tilang elektronik di Jalan Margonda Raya, Depok, Jawa Barat, Kamis, 17 September 2020. Tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (E-TLE) rencananya akan diterapkan di jalan protokol kota Depok seperti jalan Margonda raya sebagai upaya untuk meningkatkan kepatuhan berlalu lintas dalam berkendara serta guna menekan pelanggaran lalu lintas. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tilang Elektronik Berlaku di Jalan Tol Selama Arus Mudik, Apa Pelanggaran yang Dibidik?

Selama arus mudik, setiap kendaraan pemudik yang melanggar akan dipantau dan diberikan sanksi tilang elektronik atau putar balik kendaraan.


Cara Cek Lokasi Kamera Tilang Elektronik untuk Mudik Lebaran 2024

15 hari lalu

Sejumlah kendaraan bermotor melintasi kamera  E-TLE (Electronic Traffic Law Enforcement) di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu 14 Maret 2021. Satlantas Polres Metro Bekasi akan memberlakukan sistem tilang elektronik atau E-TLE mulai 17 Maret 2021. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Cara Cek Lokasi Kamera Tilang Elektronik untuk Mudik Lebaran 2024

Berikut ini beberapa cara cek lokasi kamera tilang elektronik (ETLE) untuk mudik Lebaran 2024. Pengecekan bisa melalui aplikasi Waze.


Arus Mudik Lebaran 2024, Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek Mulai 6 April Bakal Diawasi Kamera ETLE

31 hari lalu

Kepadatan kendaraan pemudik akibat pertemuan off ramp arah Cikampek Jalan Tol Layang MBZ dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek bawah KM 48 di Karawang, Jawa Barat, Rabu, 27 April 2022. Ditlantas Polda Metro Jaya mencatat pada H-5 Idul Fitri 1443 H, terjadi peningkatan volume kendaraan sebesar 98 persen dari rata-rata harian dan akan diberlakukan rekayasa lalu lintas yakni sistem ganjil genap serta jalur satu arah dari tol Cikampek KM 47 hingga Gerbang Tol Kalikangkung. ANTARA/Wahyu Putro
Arus Mudik Lebaran 2024, Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek Mulai 6 April Bakal Diawasi Kamera ETLE

Ganjil-genap Tol Jakarta-Cikampek selama arus mudik Lebaran 2024 akan diawasi oleh kamera ETLE, pelanggar tidak diputar balik tapi tilang ETLE.