TEMPO.CO, Jakarta - PT Toyota Astra Motor memberikan tanggapan terkait penjualan mobil listrik bZ4X di pasar otomotif Indonesia. Hal itu dibuktikan dengan capaian surat pemesanan kendaraan (SPK) Toyota bZ4X sebanyak 1.300 hingga akhir tahun lalu.
Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Vice President Director TAM Henry Tanoto dalam acara World Premiere All New Agya pada Senin, 13 Februari 2023. Namun ia tidak menjelaskan secara detail seberapa banyak unit mobil listrik bZ4X yang terjual.
“Permintaan bZ4X cukup baik. Dari Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 sudah ada yang memesan,” kata Henry di Bengkel Space SCBD, Jakarta Selatan.
Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa masa tunggu atau inden mobil listrik Toyota bZ4X di pasar otomotif Tanah Air masih terbilang agak lama. “Indennya (Toyota bZ4X) cukup panjang,” jelas dia, di waktu yang sama.
Mobil listrik Toyota bZ4X sendiri dipasarkan di Indonesia dengan harga yang cukup tinggi, yakni Rp 1,19 miliar on the road (OTR) DKI Jakarta. Harga mobil listrik ini terbilang lebih mahal dibandingkan dengan penjualannya di beberapa negara lain.
Jika mengacu di pasar otomotif Jepang, mobil listrik bZ4X dijual dengan harga sebesar JPY 6.000.000 atau setara dengan Rp 669 juta. Sedangkan untuk tipe 4WD dipasarkan dengan harga JPY 6.500.000 (sekitar Rp 725 juta).
Adapun di pasar otomotif Thailand, harga mobil listrik Toyota bZ4X dijual dengan harga 1.715.888 Baht atau setara dengan Rp 738 juta. Harga mobil tersebut sudah termasuk subsidi dari pemerintah setempat.
Beberapa waktu lalu, Henry Tanoto mengatakan bahwa harga mobil listrik Toyota bZ4X di pasar Indonesia sudah dipertimbangkan dari berbagai aspek. Salah satu pertimbangannya adalah kondisi pasar mobil listrik di Tanah Air.
"Kami selalu ketika setting harga pasti memperhatikan banyak hal," ucap Vice President Director PT Toyota Astra Motor tersebut beberapa waktu lalu.
Pilihan Editor: Kapan Mobil Listrik Avanza dan Agya Diluncurkan? Begini Jawaban Toyota
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto