Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Harley Davidson Terbaru 2023 di Indonesia, Paling Murah Rp 570 Jutaan

Reporter

image-gnews
Harley-Davidson Sportster S. hindustantimes.com
Harley-Davidson Sportster S. hindustantimes.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaHarley Davidson merupakan merek sepeda motor legendaris asal Amerika Serikat yang perjalanannya dimulai dari sebuah gudang kecil di Milwaukee, Wisconsin, pada 1903. Para pendirinya, William S. Harley, Arthur Davidson, Arthur Davidson, dan William A. Davidson, berhasil membawanya sebagai salah satu simbol budaya dan gaya hidup ikonik masyarakat dunia selama satu abad terakhir.

Hingga saat ini, Harley Davidson masih menjadi merek sepeda motor idaman lintas generasi. Dengan desain khas yang berat, berotot, dan gahar, Harley Davidson terus melakukan revolusi transportasi demi memberikan pengalaman berkendara terbaik bagi generasi mendatang. Mereka juga turut berorientasi untuk mencapai net zero emission sebagai bentuk pengembangan yang berkelanjutan.

Banyak dari penggemar Harley Davidson tergabung dalam klub atau komunitas untuk berbagi kebanggaan. Para penggemar tentunya memiliki beragam tipe dan varian motor yang berbeda. Terhitung Harley Davidson memiliki tiga tipe, yakni Sport, Cruiser, dan Touring. Ketiga tipe tersebut tentunya punya karakteristik dan spesialisasi masing-masing.

Harley Davidson 2023 Nightster

Pada 2023, Harley Davidson tampaknya menghadirkan varian andalan, yakni Nightster dan Breakout. Mengusung 'Gaya klasik, performa gesit', Nightster dirancang untuk memenuhi ekspektasi pengendara baru maupun kawakan. Varian ini merupakan evolusi dari tipe Sport dengan pengendalian yang lincah serta pengalaman berkendara yang menghadirkan rasa percaya diri.

Motor lincah dengan pengendalian super tajam ini memiliki mesin Revolution Max 975T, V-Twin berpendingin cairan yang disetel untuk menghasilkan torsi luar biasa pada RPM rendah. Akselerasi yang kuat bisa terjadi sejak awal dengan tenaga yang mantap lewat mid-range.

Fitur-fitur utama Nightster mencakup shockbreaker belakang ganda terbuka yang menjadi salah satu komponen gaya krusial, penutup kotak udara, roda depan 19 inci dan belakang 16 inci, serta semua LED, lampu depan, lampu belakang, dan lampu sein LED berbentuk peluru. Rangka powertrain digunakan untuk mengurangi bobot dan menghasilkan sasis yang sangat kokoh.

Tersedia pilihan warna Vivid Black dan Redline Red untuk 2023 Nightster. Ada pula varian 2023 Nightster Special dengan pilihan warna Vivid Black, Black Denim, Bright Billiard Blue, dan Industrial Yellow.

Harga Harley Davidson 2023 Nightster berikisar Rp 577.644.000 untuk warna basic dan Rp582.084.000 untuk pilihan warna lain. Sementara itu, 2023 Nightster Special dijual dengan harga Rp 610.611.000 untuk warna basic dan Rp 615.051.000 untuk pilihan warna lain.

Harley Davidson 2023 Breakout 117

Breakout termasuk ke dalam salah satu tipe Cruiser yang berbalut kromium. Dengan Milwaukee-Eight 117, pengendara Breakout patut berbangga di jalan karena memiliki mesin berpendingin oli atau udara presisi yang merupakan puncak baru torsi dan kapasitas powertrain Harley Davidson. Performa dan gayanya pun diklaim sangat gagah.

Fitur-fitur utama Breakout mencakup tampilan baru nan cemerlang dengan sentuhan akhir kromium, sasis yang mempertahankan penampilan hardtail klasik, jok model baru yang mengakomodasi tangki bahan bakar lebih besar, hingga knalpot offset shotgun 2-into-2. Terdapat pula roda aluminium cor 26 jari-jari dengan lapisan akhir Gloss Black berkilap dan detail bubutan. Diameter roda depan 21 inci, sedangkan belakang 18 inci.

Tersedia pilihan warna Vivid Black, Black Denim, Atlas Silver Metallic, dan Baja Orange untuk 2023 Breakout 117. Harganya ada di angka Rp 768.453.000 untuk warna basis dan Rp 772.782.000 untuk pilihan warna lain.

Daftar Harga Lengkap Harley Davidson 2023 di Indonesia

Melansir dari situs dealer resmi Anak Elang Harley Davidson of Jakarta, berikut daftar harga Harley Davidson 2023 untuk semua tipe.

Sport

- Nightster Rp577.644.000 (Vivid Black) & Rp582.084.000 (Color)

- Nightster Special Rp610.611.000 (Vivid Black) & Rp615.051.000 (Color)

- Sportster S Rp657.342.000 (Vivid Black) & Rp661.782.000 (Color)

Cruiser

- Softail Standard Rp613.053.000 (Vivid Black)

- Street Bob Rp687.756.000 (Vivid Black) & Rp692.196.000 (Color)

- Fat Bob Rp702.297.000 (Vivid Black) & Rp706.848.000 (Color)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

- Fat Boy Rp717.393.000 (Vivid Black), Rp721.833.000 (Color), & Rp732.600.000 (Two-tone)

- Breakout 117 Rp768.453.000 (Vivid Black) & Rp772.782.000 (Color)

Adventure Touring

- Pan America 1250 Special Rp811.965.000 (Vivid Black), Rp816.405.000 (Color), & Rp818.403.000 (Two-tone)

Grand American Touring

- Road King Special Rp966.255.000 (Vivid Black) & Rp981.351.000 (Color)

- Road Glide Special - Black Finish Rp1.055.832.000 (Vivid Black), Rp1.070.928.000 (Color), & Rp1.088.466.000 (Two-tone)

- Street Glide Special - Black Finish Rp1.054.833.000 (Vivid Black), Rp1.070.040.000 (Color), Rp1.087.578.000 (Two-tone)

- Road Glide ST - Rp1.042.179.000 (Vivid Black), Rp1.057.386.000 (Color), Rp1.115.883.000 (Custom)

- Ultra Limited - Chrome Finish Rp1.155.177.000 (Vivid Black), Rp1.170.273.000 (Color), Rp1.187.811.000 (Two-tone)

Anniversary Collection (All Custom)

- Heritage Classic Anniversary Rp 811.854.000

- Fat Boy Anniversary Rp 765.678.000

- Street Glide Special Anniversary - Black Finish Rp 1.150.293.000

- Road Glide Special Anniversary - Black Finish Rp 1.151.292.000

- Ultra Limited Anniversary- Chrome Finish Rp 1.267.176.000

NIA HEPPY | SYAHDI MUHARRAM (CW)

Pilihan Editor: Pembelian Motor Listrik Diklaim Meningkat Berkat Adanya Insentif

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Harley-Davidson Bakal Pamerkan Lini Motor Baru pada 24 Januari 2024

10 Januari 2024

Logo bintang warna putih yang terpampang di tangki, lampu model bulat dan pelek jari-jari memperkuat kesan klasik Harley Davidson Softail Slim S. www.harley-davidson.com
Harley-Davidson Bakal Pamerkan Lini Motor Baru pada 24 Januari 2024

Harley-Davidson akan memperkenalkan jajaran produk terbarunya pada 24 Januari 2024 lewat film peluncuran khusus bertajuk American Dreamin.


Harley-Davidson Recall 1.464 Unit CVO Street Glide karena Masalah Mesin

20 Desember 2023

Ilustrasi motor Harley-Davidson. www.harley-davidson.com
Harley-Davidson Recall 1.464 Unit CVO Street Glide karena Masalah Mesin

Harley-Davidson melakukan penarikan kembali atau recall sebanyak 1.464 unit untuk model CVO Street Glide karena masalah pengaturan modul kontrol mesin


Motor Listrik Pertama Suzuki Bakal Rilis Tahun Depan

17 Desember 2023

Suzuki Burgman Street 125EX. (Foto: Tempo/Kusnadi Chahyono)
Motor Listrik Pertama Suzuki Bakal Rilis Tahun Depan

Manajer umum penjualan motor Suzuki, Akira Kyuji mengatakan bahwa Suzuki akan meluncurkan motor listrik pertamanya pada tahun depan.


Masalah Infrastruktur Bikin Motor Listrik Harley-Davidson Sulit Masuk ke Indonesia

20 November 2023

Motor listrik Harley-Davidson LiveWire Del Mar. (Foto: Hindustan Times)
Masalah Infrastruktur Bikin Motor Listrik Harley-Davidson Sulit Masuk ke Indonesia

Infrastruktur yang belum memadai dinilai membuat motor listrik Harley-Davidson bernama LiveWire sulit masuk ke pasar Indonesia.


Motor Murah Harley-Davidson Berpeluang Masuk Indonesia?

20 November 2023

Logo bintang warna putih yang terpampang di tangki, lampu model bulat dan pelek jari-jari memperkuat kesan klasik Harley Davidson Softail Slim S. www.harley-davidson.com
Motor Murah Harley-Davidson Berpeluang Masuk Indonesia?

Harley-Davidson memiliki tiga model motor murah yang saat ini hanya dijual di China dan India. Meski begitu tidak menutup kemungkinan kedepannya akan dijual di Indonesia


Ajang Drag Race Harley-Davidson Berhasil Diramaikan 650 Starter

18 November 2023

HOGERS Indonesia Drag Race of National Event i Community Park, Pantai Indah Kapuk 2, Tangerang,  11 - 12 November 2023. (Dok Hogers Indonesia)
Ajang Drag Race Harley-Davidson Berhasil Diramaikan 650 Starter

Drag Race Harley-Davidson digelar di Community Park, Pandai Indah Kapuk, dengan lintasan sepanjang 201 meter dan 402 meter.


Harley-Davidson Buka Dealer Kelima di Jakarta, Simak Lokasinya

14 November 2023

Harley-Davidson membuka dealer baru di wilayah Jakarta Timur, tepatnya di Wisma Indomobil, Lantai 5. (FOTO: Harley-Davidson Indonesia)
Harley-Davidson Buka Dealer Kelima di Jakarta, Simak Lokasinya

Harley-Davidson membuka dealer baru di wilayah Jakarta Timur, tepatnya di Wisma Indomobil, Lantai 5.


Lelang Motor Harley-Davidson Gratis Mesin Triumph, Mulai Rp 103 Jutaan

13 November 2023

Ilustrasi motor Harley-Davidson. (Foto: Rushlane)
Lelang Motor Harley-Davidson Gratis Mesin Triumph, Mulai Rp 103 Jutaan

Lelang motor Harley-Davidson tipe Nightster XL1200N tahun 2008 bakal dimulai pada 16 November 2023 jam 14.15-15.15 WIB.


Hogers Indonesia Gelar Drag Race Harley-Davidson di Jakarta

9 November 2023

Drag Race Harley-Davidson. (Dok Hogers Indonesia)
Hogers Indonesia Gelar Drag Race Harley-Davidson di Jakarta

Hogers Indonesia menggelar Drag Race of National Event (Hi-Drone) untuk para pemilik Harley-Davidson pada 11-12 November 2023.


Gelar Muscab 2023, HDCI Surakarta Komitmen Ikut Promosikan Pariwisata Daerah

21 Oktober 2023

Para anggota HDCI Kota Surakarta touring ke Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, baru-baru ini. FOTO: Istimewa
Gelar Muscab 2023, HDCI Surakarta Komitmen Ikut Promosikan Pariwisata Daerah

Promosi pariwisata daerah disebut menjadi bagian tak terpisahkan dari program touring HDCI Kota Surakarta.