TEMPO.CO, Jakarta - Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), total penjualan mobil secara retail pada Februari 2023 mencapai 83.973 unit. Angka ini tercatat turun 7,6 persen dibanding Januari yang mencapai 90.872 unit.
Sedangkan untuk wholesales (dari pabrik ke dealer) sepanjang Februari 2023 tercatat sebesar 86.954 unit. Angka ini mengalami penurunan yang kurang lebih sama dengan penjualan ritail sebesar 7,6 persen dibanding Januari sebanyak 94.123 unit.
Di sektor produksi juga mengalami penurunan, dari 132.770 unit pada Januari menjadi 123.894 unit (turun 6,7 persen).
Catatan positif diraih sektor pengiriman unit ke luar negeri atau ekspor (CBU) sepanjang Februari lalu dengan total 45.435 unit, atau meningkat 2,4 persen dibanding ekspor Januari yang mencapai 44.355 unit.
Untuk impor sepanjang Februari lalu mengalami peningkatan dari 7.227 unit (Januari) menjadi 9.640 unit, atau naik 33,4 persen.
Baca juga:
Secara total, penjualan retail Januari-Februari 2023 mencapai 181.077 unit. Angka ini meningkat 9,6 persen dibanding tahun sebelunya sebesar 165.144 unit.
Untuk wholesales, total Januari-Februari tercatat sebesar 174.845 unit. Angka ini juga meningkat 17,7 persen dibanding tahun sebelumnya yang hanya 148.557 unit.
Pilihan Editor: Penjualan Mobil Listrik Wuling Air ev Meningkat di Februari 2023
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.