Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Astra Honda Motor Ajak 662 Guru SMK Belajar Motor Listrik Bareng

Reporter

Ratusan guru SMK seluruh Indonesia mengikuti webinar Astra Honda Talknology dengan materi tentang sepeda motor listrik, 21 Maret 2023. (AHM)
Ratusan guru SMK seluruh Indonesia mengikuti webinar Astra Honda Talknology dengan materi tentang sepeda motor listrik, 21 Maret 2023. (AHM)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) berbagi ilmu pengetahuan motor listrik kepada ratusan tenaga pengajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari seluruh Indonesia yang menerapkan Kurikulum Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) Astra Honda. 

Program pengayaan edukasi ini merupakan salah satu upaya perusahaan mentransfer pengetahuan dan teknologi terkini untuk memastikan berjalannya sistem pendidikan link and match antara Industri dan Dunia Kerja (IDUKA) di Indonesia.

Sekitar 662 tenaga pengajar SMK mengikuti webinar Astra Honda Talknology yang kali ini mengusung tema Asik-Asik Belajar Motor Listrik, Selasa, 21 Maret 2023. Para tenaga pendidik siswa SMK ini mendapatkan pengetahuan secara umum terkait perkembangan teknologi sepeda motor listrik di dunia maupun di Indonesia. 

Pembelajaran ini disampaikan langsung oleh tim Technical Service AHM yang memberikan beragam materi menarik seputar perbedaan sistem kerja motor listrik dengan motor berbahan bakar bensin, serta keamanan dan perawatan sepeda motor listrik. 

Regulasi terkini yang terkait sepeda motor listrik juga menjadi salah satu materi menarik yang disampaikan narasumber dan menjadi bahan diskusi di forum ini. Pada akhir kegiatan, para peserta diberi kesempatan mengeksplorasi rasa penasaran mereka pada motor listrik dalam sesi tanya jawab bersama instruktur.

General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan program pengayaan literasi terkait sepeda motor listrik ini menjadi sebuah dorongan bagi para tenaga ajar untuk dapat mengetahui perkembangan terbaru industri sepeda motor. 

Pengetahuan yang didapatkan para guru diharapkan dapat diajarkan kepada para pelajar, sehingga para lulusan SMK dapat mengikuti perkembangan dunia usaha dan dunia industri di Indonesia.

“Di dunia pendidikan vokasi, kami ingin membangun kompetensi pendukungnya dengan sharing knowledge terkait teknologi dan perkembangan motor listrik. Dengan pengayaan pengetahuan dan kompetensi guru ini, kami yakin ke depan SMK akan menghasilkan lulusan yang kompetitif dan mampu tumbuh bersama kemajuan teknologi di industri,” kata Muhib dalam keterangan resmi

Setelah menyampaikan roadmap dan rencana strategisnya terkait motor listrik, AHM tahun ini akan merilis sepeda motor listrik untuk dipasarkan di dalam negeri. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kegiatan Astra Honda Talknology sendiri merupakan bagian dari komitmen AHM dalam menghadirkan proses belajar mengajar yang berkualitas pada SMK mitra binaan, dengan materi teknologi sepeda motor terkini. 

Program yang dikembangnkan sejak 2021 ini diharapkan mampu secara efektif meningkatkan kompetensi tenaga ajar yang menjadi ujung tombak pembelajaran teknologi dan keterampilan sepeda motor di SMK mitra binaan AHM.

Hingga saat ini, AHM memiliki 706 SMK mitra binaan yang tersebar di 293 kota atau kabupaten di 36 provinsi seluruh Indonesia. 13 di antaranya telah membuka Pos AHASS Teaching Factory. 

Selain itu AHM juga telah memiliki 92 Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang dapat dimanfaatkan oleh siswa SMK mitra binaan untuk melakukan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) untuk mendapatkan sertifikasi setara Technical Training Level (TTL) 1 terkait pemeliharaan sepeda motor.

Program pengembangan pendidikan vokasi telah dilakukan AHM sejak 2010 dengan mengembangkan dan mengimplementasikan kurikulum TBSM Astra Honda. Selain memberikan peningkatan dan pengayaan pengetahuan dan keterampilan guru, AHM juga menyiapkan sarana untuk sertifikasi bagi para guru yang levelnya disesuaikan dengan kemampuan. 

Sementara itu, siswa dari SMK mitra binaan AHM juga mendapatkan materi pembelajaran dalam bentuk teori, praktik, dan praktik kerja lapangan (PKL) langsung di jaringan bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS).

Pilihan Editor: Daftar Harga Motor Listrik Penerima Insentif, Ada yang di Bawah Rp 10 Juta

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Delvintor Alfarizi Siap Jalani Debut Perdana di MXGP 2023 di Jerman

1 hari lalu

Delvintor Alfarizi. (Foto: AHM)
Delvintor Alfarizi Siap Jalani Debut Perdana di MXGP 2023 di Jerman

Delvintor Alfarizi akan menjalani debut perdananya di ajang tertinggi balap motor off-road MXGP 2023 kelas MX2 di Teutschenthal, Jerman.


Astra Honda Motor - Jasa Raharja Kembangkan Program Edukasi Berkendara

1 hari lalu

Astra Honda Motor - Jasa Raharja kerja sama kembangkan edukasi berkendara, Juni 2023. (AHM)
Astra Honda Motor - Jasa Raharja Kembangkan Program Edukasi Berkendara

Kerja sama ini merupakan komitmen Astra Honda Motor dalam mewujudkan keselamatan dan kenyamanan bagi para pengguna jalan, khususnya sepeda motor.


Daftar 24 Bengkel Konversi Motor Listrik per Juni 2023

2 hari lalu

Pekerja menyelesaikan konversi mesin motor listrik Vespa di Elders Garage, Jakarta, Selasa, 23 Agustus 2022. Tempo/Tony Hartawan
Daftar 24 Bengkel Konversi Motor Listrik per Juni 2023

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mencatat saat ini sudah ada puluhan bengkel yang telah bersertifikat guna mengkonversi motor listrik.


Motor Listrik United Siap Ramaikan Pekan Raya Jakarta 2023

2 hari lalu

Karyawan bekerja di jalur perakitan sepeda motor listrik di pabrik United E-Motor di Bogor, dekat Jakarta, Indonesia, 25 Agustus 2022. PT Terang Dunia Internusa (TDI) yang dikenal sebagai produsen sepeda dengan merek sepeda United Bike, kini merambah pasar motor listrik nasional lewat divisi United E-Series. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Motor Listrik United Siap Ramaikan Pekan Raya Jakarta 2023

United E-Motor akan menghadirkan sejumlah motor listrik di Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2023, di antaranya TX3000.


Karena Sepi Peminat, Pemerintah Akan Permudah Syarat Subsidi Motor Listrik

3 hari lalu

Motor listrik United E-Motor. (Foto: United)
Karena Sepi Peminat, Pemerintah Akan Permudah Syarat Subsidi Motor Listrik

Pemerintah Indonesia berencana melakukan evaluasi dan revisi terhadap mekanisme pemberian subsidi motor listrik karena sepi peminat.


Elders Garage Sudah Bikin 240 Motor Listrik Konversi, Bakal Diekspor ke Eropa Tahun Ini

4 hari lalu

Pekerja menyelesaikan konversi mesin motor listrik Vespa di Elders Garage, Jakarta, Selasa, 23 Agustus 2022. Tempo/Tony Hartawan
Elders Garage Sudah Bikin 240 Motor Listrik Konversi, Bakal Diekspor ke Eropa Tahun Ini

Bengkel konversi motor listrik Elders Garage telah menandatangani kesepakatan dengan perusahaan asal Swiss untuk ekspor motor listrik konversi.


Elders Garage Siap Kirimkan 240 Motor Listrik Hasil Konversi ke Eropa Tahun Ini

5 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam acara Konversi Skuter Listrik Karya Anak Bangasa Menuju Pasar Eropa, Senin, 5 Juni 2023. TEMPO/Ami Heppy
Elders Garage Siap Kirimkan 240 Motor Listrik Hasil Konversi ke Eropa Tahun Ini

Bengkel konversi motor listrik Elders Garage siap melakukan ekspansi ke daratan Eropa tahun ini.


Asosiasi Industri Bicara Dampak Aturan Anggaran Kendaraan Listrik Pejabat Pemerintahan

9 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menunjukkan mobil listrik saat diluncurkan sebagai kendaraan dinas Kementerian Perhubungan di Stasiun Gambir, Jakarta, Rabu, 16 Desember 2020. Kendaraan dinas pejabat Kementerian Perhubungan resmi berganti dari yang berbahan bakar fosil menjadi bahan bakar listrik. ANTARA/Sigid Kurniawan
Asosiasi Industri Bicara Dampak Aturan Anggaran Kendaraan Listrik Pejabat Pemerintahan

Standar biaya masukan kendaraan listrik dibuat berdasarkan harga kendaraan konvensional ditambah dengan 10 persen.


Viral Sarjana UI Kalah Saing dengan Lulusan STM, Bos Kadin Jakarta: Standar Gaji Lulusan S1 Terlalu Tinggi

10 hari lalu

Ilustrasi Mencari Lowongan Kerja. Tempo/Tony Hartawan
Viral Sarjana UI Kalah Saing dengan Lulusan STM, Bos Kadin Jakarta: Standar Gaji Lulusan S1 Terlalu Tinggi

Bos Kadin DKI Jakarta Diana Dewi merespons soal kabar sarjana Universitas Indonesia (UI) atau lulusan S1 yang kalah saing dengan lulusan STM.


Insentif Tak Mempan Genjot Jumlah Pembeli Motor Listrik, Ini Komentar Bos Kadin

11 hari lalu

Deretan motor listrik Selis di PEVS 2023. (Tempo/Erwan Hartawan)
Insentif Tak Mempan Genjot Jumlah Pembeli Motor Listrik, Ini Komentar Bos Kadin

Ketua Umum Kamar Dagang Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid mengungkapkan penyebab rendahnya pembeli motor listrik meski pemerintah sudah menawarkan insentif.