TEMPO.CO, Jakarta - Mobil sporty Honda Civic Type R 2023 seharga 1,399 miliar baru saja masuk Indonesia. Namun, di AS Honda mengumumkan penghentian penjualannya.
Mengapa?
Civic Type R 2023 ternyata bermasalah pada rangka bantalan kursi atau jok pengemudi.
Menurut buletin yang dikirim ke dealer, yang diungkap forum Civic XI, Honda menyatakan perakitan rangka bantalan kursi pengemudi mungkin mengalami kesalahan las.
Kesalahan pabrik tersebut menyebabkan suara mencicit, berderak, atau memunculkan kerusakan pada las rangka kursi.
Jika terjadi kecelakaan, las yang berpotensi rusak tadi mungkin tidak mampu menahan rangka sehingga akan mengurangi keefektifan sabuk pengaman. Kondisi ini bakal meningkatkan risiko cedera pada pengemudi atau penumpang Honda Civic Type R 2023.
Honda AS pun menyatakan telah memberi tahu Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional atau NHTSA.
Kursi depan Honda Civic Type R terbaru dapat disetel secara manual dan tidak berpemanas. Sedangkan jok depan memiliki guling yang lebih besar dan lebih kaku daripada Civic versi sebelumnya.
Pemberitahuan dari Honda menyebutkan bahwa belum ada perbaikan suku cadang. Maka pemilik mobil baru itu harus sabar menunggu persediaan.
"Honda Amerika berharap memulai pemberitahuan pelanggan pada pertengahan Mei 2023," demikian tertulsi dalam buletin Honda.
AUTOBLOG | JOBPIE
Pilihan Editor: Honda Civic Type R Terbaru Masuk Indonesia, Harga Rp 1,399 Miliar
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.