Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Formula 1 Emilia Romagna 2023 Resmi Dibatalkan karena Banjir

Reporter

image-gnews
Pembalap Red Bull, Max Verstappen saat mengendarai mobilnya dalam sesi kualifikasi di Emilia Romagna Grand Prix F1 di Autodromo Enzo e Dino Ferrari, Imola, Italia, 22 April 2022. REUTERS/Jennifer Lorenzini
Pembalap Red Bull, Max Verstappen saat mengendarai mobilnya dalam sesi kualifikasi di Emilia Romagna Grand Prix F1 di Autodromo Enzo e Dino Ferrari, Imola, Italia, 22 April 2022. REUTERS/Jennifer Lorenzini
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Grand Prix Formula 1 Emilia Romagna 2023 dipastikan batal digelar pada akhir pekan ini. Keputusan tersebut diambil ketika wilayah Emilia Romagna, Italia, dilanda banjir.

Bencana banjir ini membuat Formula 1, Presiden FIA, Menteri terkait, Presiden Klub Otomotif Italia, dan Presiden wilayah Emilia Romagna Walikota dan promotor menyepakati untuk membatalkan F1 di Imola.

Karena menurut mereka, tidak mungkin menyelenggarakan Grand Prix Formula 1 Emilia Romagna dengan aman untuk para pembalap, tim dan penggemar. Pihak F1 tidak ingin menambah beban pada petugas layanan darurat setempat dengan adanya balapan di masa sulit seperti ini.

"Keputusan yang telah diambil adalah keputusan yang tepat untuk semua orang di komunitas lokal dan keluarga F1, karena kami perlu memastikan keselamatan dan tidak menambah beban pihak berwenang saat mereka menghadapi situasi yang sangat mengerikan ini," kata Presiden dan CEO Formula 1 Stefano Domenicali, dikutip Tempo.co dari situs resmi F1.

Lebih lanjut Domenicali juga turut melayangkan pernyataan belasungkawa kepada para korban terdampak banjir di wilayah Imola dan Emilia Romagna. Dirinya juga mengapresiasi petugas layanan darurat setempat.

“Sungguh sebuah tragedi melihat apa yang terjadi pada Imola dan Emilia Romagna, kota dan wilayah tempat saya dibesarkan, dan pikiran serta doa saya bersama para korban banjir dan keluarga, serta masyarakat yang terkena dampak,”

“Saya ingin mengungkapkan rasa terima kasih dan kekaguman saya atas layanan darurat luar biasa yang bekerja tanpa lelah untuk membantu mereka yang membutuhkan bantuan dan meringankan situasi. Mereka adalah pahlawan dan seluruh Italia bangga akan mereka,” tambah dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hal senada juga disampaikan oleh Presiden FIA Mohammed Ben Sulayem dalam keterangan resminya. Dirinya menyetujui pembatalan Grand Prix Formula 1 Emilia Romagna 2023. karena menurut dia, keselamatan semua orang yang terlibat dan upaya pemulihan adalah prioritas utama.

Dalam laporan resmi F1, belum diketahui apakah Formula 1 Emilia Romagna bakal digelar kembali di waktu yang berbeda atau tidak. Namun yang jelas akhir pekan ini FIA tidak menggelar balapan Formula 1.

Pilihan Editor: Meski Gagal Finis di MotoGP Prancis, Marc Marquez Dipuji Bos Repsol Honda

FORMULA 1

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Apa itu Cloud Seeding yang Diduga Jadi Penyebab Banjir di Dubai?

4 menit lalu

Jalan yang terendam banjir setelah hujan lebat di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. Pusat Meteorologi Nasional mengatakan UEA mengalami curah hujan terberat dalam 24 jam terakhir sejak mulai mengumpulkan data pada tahun 1949, menambahkan bahwa curah hujan tertinggi tercatat di daerah 'Khatm Al Shakla' di Al Ain mencapai 254 mm. Gelombang badai petir yang hebat disertai hujan lebat mempengaruhi sebagian besar kota di UEA pada tanggal 16 April terutama di Dubai, Sharjah dan Al Ain di mana pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions Asia antara Klub Al-Ain UEA dan Al-Hilal dari Arab Saudi telah ditunda. EPA-EFE/STRINGER
Apa itu Cloud Seeding yang Diduga Jadi Penyebab Banjir di Dubai?

Mengenal cloud seeding yang diduga menjadi penyebab badai dan banjir di Dubai.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

5 jam lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Tips Menyusun Jurnal Scopus, Pemicu Banjir Dubai, dan Catatan Tsunami Gunung Ruang di Top 3 Tekno

6 jam lalu

Jalan yang terendam banjir setelah hujan lebat di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. Pusat Meteorologi Nasional mengatakan UEA mengalami curah hujan terberat dalam 24 jam terakhir sejak mulai mengumpulkan data pada tahun 1949, menambahkan bahwa curah hujan tertinggi tercatat di daerah 'Khatm Al Shakla' di Al Ain mencapai 254 mm. Gelombang badai petir yang hebat disertai hujan lebat mempengaruhi sebagian besar kota di UEA pada tanggal 16 April terutama di Dubai, Sharjah dan Al Ain di mana pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions Asia antara Klub Al-Ain UEA dan Al-Hilal dari Arab Saudi telah ditunda. EPA-EFE/STRINGER
Tips Menyusun Jurnal Scopus, Pemicu Banjir Dubai, dan Catatan Tsunami Gunung Ruang di Top 3 Tekno

Langkah untuk menyusun jurnal terindeks Scopus, basis data paling bergengsi di dunia akademik, menjadi artikel utama Top 3 Tekno hari ini.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

8 jam lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Bandara Dubai Kembali Beroperasi Usai Banjir, Jalan Masih Ditutup

18 jam lalu

Mobil melewati jalan yang banjir saat hujan badai di Dubai, Uni Emirat Arab, 16 April 2024. REUTERS/Abdel Hadi Ramahi
Bandara Dubai Kembali Beroperasi Usai Banjir, Jalan Masih Ditutup

Banjir yang menerjang Dubai membuat sejumlah penerbangan dihentikan.


Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

18 jam lalu

Reruntuhan Pemandian Kuno Caracella di Roma, Italia (Pixabay)
Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

Reruntuhan pemandian kuno ini menjadi tujuan wisata populer dan menjadi tuan rumah konser-teater di Roma.


Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

21 jam lalu

Mobil terjebak di jalan yang banjir setelah hujan badai melanda Dubai, di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. REUTERS/Rula Rouhana
Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

Peningkatan intensitas hujan di Dubai terkesan tidak wajar dan sangat melebihi dari prediksi awal.


5 Hal Banjir Dubai, Operasional Bandara Terganggu hingga Lumpuhnya Pusat Perbelanjaan

1 hari lalu

Mobil melewati jalan yang banjir saat hujan badai di Dubai, Uni Emirat Arab, 16 April 2024. REUTERS/Abdel Hadi Ramahi
5 Hal Banjir Dubai, Operasional Bandara Terganggu hingga Lumpuhnya Pusat Perbelanjaan

Dubai kebanjiran setelah hujan lebat melanda Uni Emirat Arab


Atta Halilintar dan Keluarga Terjebak Banjir di Dubai, Ungkap akan Segera Pulang

1 hari lalu

Atta Halilintar terjebang banjir di Dubai. Foto: Instagram/@attahalilintar
Atta Halilintar dan Keluarga Terjebak Banjir di Dubai, Ungkap akan Segera Pulang

Atta Halilintar dan keluarganya ikut merasakan banjir di Dubai. Salah satu mal yang mereka datangi juga sampai tergenang air.


Banjir di Dubai Bukan Disebabkan Teknologi Hujan Buatan, Ini Penjelasan Peneliti BRIN

1 hari lalu

Mobil terjebak di jalan yang banjir setelah hujan badai melanda Dubai, di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. REUTERS/Rula Rouhana
Banjir di Dubai Bukan Disebabkan Teknologi Hujan Buatan, Ini Penjelasan Peneliti BRIN

Dubai terdampak badai yang langka terjadi di wilayahnya pada Selasa lalu, 16 April 2024.