TEMPO.CO, Jakarta - PT Kreta Indo Arta (KIA) memperkenalkan model baru dari mobil MPV andalannya, Kia Carens. Mobil tersebut hadir dalam varian 6-seaters bermesin 1.500cc naturally aspirated dengan transmisi IVT (Intelligent Variable Transmission).
Carens 1.5L IVT 6-seaters saat ini memiliki konfigurasi kursi captain seat pada baris kedua. Kehadiran model ini sebagai bentuk KIA menjawab kebutuhan para penggunanya yang menginginkan sebuah MPV dengan kelapangan kabin yang baik serta kenyamanan premium di baris keduanya.
“Kami selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia dengan menghadirkan produk yang sesuai dan memiliki nilai yang tinggi. Karena itu, Carens 1.5L IVT 6-seaters dibekali dengan fitur-fitur yang cukup lengkap dan unik di kelasnya,” kata Ario Soerjo selaku Marketing & Development Division Head PT Kreta Indo Artha.
Kehadiran varain ini tentunya melengkapi varian sebelumnya yang telah lebih dahulu dipasarkan di Indonesia, seperti Carens 1.5L IVT 7-seaters. Urusan mesin Kia Carens 1.5L IVT 6-seaters tetap mengusung mesin Smartstream Gamma II berkapasitas 1.500cc.
Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 115 Hp pada 6.300 rpm dan torsi maksimum hingga 144 Nm pada putaran mesin 4.500 rpm. Tenaga dan torsi itu disalurkan ke 2 roda depan melalui sistem transmisi IVT virtual 8-percepatan.
Secara desain, Carens 1.5L IVT 6-seaters menampilkan eksterior dengan kombinasi antara aksen krom yang dipadukan dengan karakter sporty khas sebuah crossover menghasilkan desain yang menarik. Ciri khas Tiger Nose pada lini produk mobil Kia, kini disuguhkan melalui sentuhan Kia Signature Tiger Face dengan Digital Radiator Grille yang sukses membuat tampilan wajah dari Carens menyerupai sebuah mobil listrik.
Selain itu dibekali juga velg berdiameter 16 inci dengan sentuhan warna dual tone. Tak ketinggalan, hadirnya roof rail pada bagian atap semakin melengkapi style MPV Crossover dari Carens.
Pada bagian interior, Carens mengedepankan nuansa mewah yang dipadukan dengan keleluasaan kabin serta kepraktisan khas sebuah MPV modern. Terdapat berbagai fitur unggulan, turut menambah kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang ketika berkendara.
Ragam fitur unggulan yang ada pada Carens, antara lain Front Ventilated Seats yang berfungsi mendinginkan 2 jok depan, lalu ada Sunroof, Ambient Light, serta Wireless Charging yang akan memudahkan penumpang dan pengemudi untuk mengisi daya smartphone secara nirkabel. Tersedia juga pengisian daya smartphone Type C di semua baris jok.
Urusan harga, Carens 1.5L IVT 6-seaters – Rp 414.600.000, Carens 1.5L IVT 7-seaters – Rp 407.600.000, sementara Carens 1.4T DCT 6-seaters – Rp 467.000.000.
Pilihan Editor: First Drive Kia Carens: Nyaman untuk Melibas Jalanan Bergelombang
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.