55 Kendaraan Komersial Ramaikan Pameran Otomotif GIIAS 2017
Reporter: Tempo.co
Editor: wawan priyanto
Sabtu, 12 Agustus 2017 21:35 WIB
Kendaraan komersial ramaikan GIIAS 2017. Dok. GIIAS.
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang - Sebanyak 55 kendaraan komersial meramaikan pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang diselenggarakan di ICE, BSD City, Tangerang, 10-20 Agustus 2017. Ke-55 kendaraan komersial itu berasal dari 8 merek kendaraan niaga yakni DFSK, FAW, Hino, Hyundai Bus and Truck, Isuzu, Mitsubishi FUSO, Tata Motors, dan UD Truck. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

UD Truck menjadi peserta sekaligus produsen kendaraan komersial pertama yang menghadirkan world premiere untuk produk terbaru di segmen light duty melalui Truk Kuzer. “Saya merasa sangat puas, menarik dan antuasias terhadap industri kendaraan komersial di Indonesia. Saya pernah ikut merancang tampilan truk dan saya sangat terkejut bahwa saat ini ada banyak model-model truk terbaru yang ditampilkan," kata Design Director UD Trucks, Toshio Shiratori. "Hal ini menandakan bahwa industri kendaraan komersial terus mengalami kenaikan.”

Baca: GIIAS 2017, Mandiri Utama Finance Tawarkan Bunga

Presiden Director UD Trucks Indonesia Valery Muyard mengatakan bahwa potensi pasar kendaraan komersial dan tingginya kebutuhan akan truk ringan melatar belakangi peluncuran Truk Kuzer untuk pertama kalinya di dunia dan Indonesia melalui ajang GIIAS 2017.

Berikut ini adalah beberapa kendaraan komersial yang dipamerkan di GIIAS 2017.

DFSK Pada ajang GIIAS 2017 DFSK membawa dua kendaraan utamanya yaitu DFSK Super Cab Mini Truck yang dikhususkan untuk pasar komersial Indonesia dan DFSK Glory 580 yang masuk kedalam kategori SUV. Pada kesempatan kali ini DFSK memaksimalkan ajang GIIAS 2017 untuk memperkenalkan produk komersial terbarunya dengan menggelar sistem pra penjualan. 

FAWSebagai satu-satunya produsen kendaraan komersial asal Cina, FAW menghadirkan ragam model truk berat serta truk ringan yang dapat menunjang transportasi kargo dan kegiatan operasional lainnya. Diantaranya adalah FAW jenis traktor dan truk light duty aplikasi mini mixer di gelaran GIIAS 2017. FAW menawarkan promo kemudahan DP ringan dan layanan purna jual yang lebih luas serta gratis jasa selama dua tahun dan kemudahan-kemudahan lainnya.

HinoBerlokasi di Hall 3, Indonesia Convention Exhibition (ICE), Hino menampilkan 7 kendaraan komersial andalannya, diantaranya adalah produk terbaru yang dikenalkan untuk pertama kalinya pada gelaran GIIAS 2017 yaitu New Hino Dutro 130 HDL, Hino Dutro 130 HD dan RM 380. 

Hyundai Truck dan BusMenempati Hall 3H dengan luas booth sebesar 760 meter persegi, Hyundai Truck dan Bus memamerkan 4 unit kendaraan komersial dari segmen truk ringan dan truk heavy duty. Pada gelaran GIIAS 2017 Hyundai Truck & Bus meluncurkan Hyundai X-Cient dari segmen truk heavy duty dan Hyundai Mighty dari truk light duty. Salah satu unit X-Cient yang ditampilkan memiliki aplikasi dump truck. Sementara unit light duty lainnya ditampilkan dalam aplikasi truk chassis, aplikasi boks dan bak terbuka. 

Simak: GIIAS 2017, Suzuki Ignis Bisa Dicicil Rp 50 Ribu per Hari

IsuzuPT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) memanfaatkan eksistensinya di pasar kendaraan komersial melalui ajang GIIAS 2017 dengan memamerkan produk terbarunya. Isuzu meluncurkan versi baru ELF NLR 4 band dengan angkutan barang (truk) dan penumpang (microbus). Selain itu Isuzu turut menghadirkan ELF microbus, ELF dengan bak kayu, ELF NLR dengan cool box, mini bus dan bus besar. 

Tempo/Amston

Mitsubishi FUSOPT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menempati Hall 3A. Kali ini, Mitsubishi FUSO memamerkan tujuh kendaraan komersial termasuk diataranya truk Colt Diesel di segmen light duty truck (LDT), yaitu FE 74 Long, COLT Diesel terpanjang di dunia, E-Canter Prototype, FE 74 HD Gold Colour Limited Edition, FE 84 G BC yang dijadikan bus Minitrans, FE 74 HD yang dijadikan unit Pemadam Kebakaran, FE 74 HD yang dijadikan Mini Mixer, Prototype FG 83 4x4.

Truk listrik Mitsubishi. TEMPO/Amston Probel

Tata MotorsPT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) sebagai APM Tata Motors di Indonesia menggarap segmen truk tambang dan konstruksi. Pada gelaran GIIAS 2017 pihaknya meluncurkan Tata Prima LX 2528 K, truk tipper untuk segmen heavy duty yang dirancang untuk mengalahkan jalanan off-road di pertambangan dan area pengembangan lainnya. Tata Prima LX 2528.K ditawarkan dalam dua pilihan, tipe Cabin Chassis dengan harga Rp 802.391.147 off the road dan versi lengkap dengan karoseri dump truck seharga Rp 992,5 juta on the road.

Tata Prima LX 2528. TEMPO/Diko Oktara

WAWAN PRIYANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi