Esemka Selesai Uji Emisi, Hasilnya Tunggu Analisis  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Senin, 27 Februari 2012 15:20 WIB
Petugas memasang alat sebeum uji emisi mobil Esemka Rajawali rakitan Siswa-siswa SMK di ruang uji Balai Termodinamika Motor dan Sistem Propulsi (BTMP), Tangerang, Banten, Senin (27/2). TEMPO/Andry Prasetyo
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang - Mobil Esemka selesai menjalani uji emisi di Balai Termodinamika Motor Propulsi (BTMP) Serpong, Senin, 27 Februari 2012. Meski berjalan lancar, hasil uji emisi tersebut belum bisa diketahui.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Esemka menjalani uji emisi setelah diistirahatkan selama enam jam. Proses pengujiannya sendiri hanya memakan waktu 19 menit 40 detik. Data hasil pengujian didapatkan beberapa menit setelah pengujian selesai.

Sayangnya data tersebut tidak bisa langsung dipublikasikan. "Sebab harus dianalisis dulu di Kementerian Perhubungan," kata Kepala Peneliti Uji Emisi Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Juliaman.

Pihaknya juga belum bisa memperkirakan kapan hasil uji emisi itu bisa diumumkan. Juliaman beralasan kewenangan tersebut ada di bagian lain. "Ada di Direktorat Lalu Lintas Jalan," katanya.

BTMP mengatakan tidak berwenang untuk mengumumkan hasil ujian. "Kami hanya bertugas menguji," kata Deputi Kepala BPPT Bidang Teknologi Industri Rancang Bangun dan Rekayasa, Erzi Arson Gani.

Wali Kota Surakarta Joko Widodo berharap hasil uji emisi itu bisa segera diperoleh. "Agar produksi massal mobil nasional ini bisa segera dimulai," katanya.

Setelah pelaksanaan uji emisi tersebut, mobil Esemka dipulangkan lagi ke Surakarta. Rencananya akan ada upacara penyambutan kepulangan Esemka di Surakarta.

AHMAD RAFIQ

Berita Terkait:Dahlan Iskan Doakan Esemka Lolos Uji Emisi Jokowi Yakin Esemka Lolos Uji Emisi Roy Suryo Yakin Esemka Lolos Uji Emisi Tiba di Jakarta, Esemka Siap Jalani Uji Emisi Ini Konsumsi BBM Esemka Uji Emisi Hari Ini, Esemka Bukan Odong-odong

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi