Balap di Lintasan Basah, Irfan Finish Ke-4 dalam ATC Motegi

Reporter

Wawan Priyanto

Minggu, 15 Oktober 2017 10:01 WIB

Pembalap Astra Honda Racing Team Gerry Salim beraksi di Asia Road Racing Championship di India, 23 September 2017. Dok AHM

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Astra Honda Racing Team, Irfan Ardiansyah, berhasil finis di posisi keempat dalam balap pertama Asia Talent Cup (ATC) di sirkuit Motegi, Jepang, Sabtu sore, 14 Oktober 2017.

Putaran kelima ATC diwarnai dengan banyaknya pembalap yang jatuh dan berkibarnya red flag karena kondisi cuaca yang tidak bersahabat. Penggantian ban pun dilakukan demi keselamatan pembalap.

Namun kondisi tersebut berhasil dilewati dengan baik oleh Irfan, yang baru saja sembuh dari cedera. Irfan mampu mengatasi proses adaptasi dengan Honda NSF250RW tunggangannya dan berhasil finis di posisi keempat di tengah kondisi lintasan yang berbahaya tersebut.

Baca: Kisah Dimas Ekky Menembus 5 Besar di CEV Moto2 Aragon

“Setelah istirahat, setelah cedera di Suzuka, saya butuh sedikit penyesuaian dengan Honda NSF250RR ini. Hasil QP tidak terlalu bagus, tapi saya optimistis di race bisa lebih bagus. Setelah red flag, saya sudah berusaha untuk tidak lepas dari grup depan dan hasilnya bisa finis keempat. Semoga race kedua bisa lebih bagus lagi,” ujar Ifran.

Lintasan yang basah masih terus memakan korban setelah penggantian ban. Gerry, yang sempat mengisi posisi ketiga terdepan, juga ikut terjatuh di tiga lap terakhir. Lucky dan Erfin pun terjatuh pada putaran-putaran terakhir. Hanya delapan dari 18 pembalap yang berhasil finis di ganasnya lintasan Motegi.

Simak: Balap Motor ARRC: Gerry Salim Double Podium di Malaysia

“Saya sudah mendapatkan feeling yang bagus terhadap lintasan dan perubahan cuaca ini. Hasil QTT sudah cukup bagus dan bisa menjadi bekal untuk bisa langsung bertarung di top group saat balap. Sayang sekali, setelah start ulang karena red flag, saya terjatuh saat berada di posisi kedua. Mohon maaf untuk masyarakat Indonesia. Saya akan fokus untuk race kedua besok agar bisa tampil maksimal,” ucap Gerry Salim.

Balapan kedua akan diadakan pada Minggu, 15 Oktober 2017, pukul 13.30, dan dapat disaksikan di saluran resmi Asia Talent Cup di situs YouTube.

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

3 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

3 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

3 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

4 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

4 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

5 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

8 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

11 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

17 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

17 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya