Mobil Swakemudi Uber Tewaskan Pejalan Kaki, Ini Langkah Toyota

Reporter

Bisnis.com

Rabu, 21 Maret 2018 11:16 WIB

Toyota Motor Corporation, mempekenalkan mobil listrik konsep self driving "e-Pallete", saat diperkenalkan dalam acara CES di Las Vegas, Nevada, 8 Januari 2018. AP

TEMPO.CO, Jakarta - Toyota Motor Corp memutuskan menunda uji coba kendaraan swakemudi seusai kecelakaan yang menewaskan seorang pejalan kaki di Amerika Serikat. Reuters melansir Toyota tengah melakukan kajian ulang mengenai kelanjutan uji coba program swakemudi. Hal ini terkait dengan tewasnya seorang pejalan kaki setelah ditabrak mobil swakemudi Uber di Tempe, Arizona, Amerika Serikat.

Kecelakaan itu memunculkan kembali pertanyaan mengenai keamanan kendaraan swakemudi. Pada Senin, 19 Maret 2018, setelah kecelakaan tersebut terjadi, Uber langsung menyampaikan akan menghentikan uji cobanya untuk sementara.

Baca: Mobil Swakemudi Uber Tabrak Pejalan Kaki Hingga Tewas

Toyota menyatakan akan menunda uji cobanya di jalan raya Amerika demi melindungi para pengemudi dalam percobaan itu. Kendaraan swakemudi yang diujicobakan selalu diawasi tim pengemudi khusus. "Penundaan ini dilakukan agar para pengemudi dapat menyiapkan diri lebih baik dan memahami risiko pekerjaan mereka," kata Toyota dalam pernyataan resminya.

Arizona adalah negara bagian dengan regulasi kendaraan swakemudi yang relatif longgar dibandingkan negara bagian lainnya di Amerika. Karena itu, Arizona menjadi tujuan utama para pabrikan otomotif dan perusahaan teknologi.

Korban tewas dalam kecelakaan tersebut adalah Elaine Herzberg. Perempuan tunawisma berusia 49 tahun itu ditabrak ketika berjalan di luar jalur penyeberangan dengan sepedanya.

Baca: Hyundai Berhati-hati Setelah Mobil Swakemudi Uber Kecelakaan

Advertising
Advertising

Mobil Uber yang menabraknya, sebuah SUV Volvo XC90, berkecepatan 65 kilometer per jam. Pihak kepolisian mengaku tidak mengetahui seberapa dekat posisi Herzberg dengan mobil itu ketika dia masuk ke jalan raya. "Dia seperti bibi bagi semua orang," kata Benjamin Jeffrey, teman Herzberg.

BISNIS

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

4 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

8 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

10 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

56 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

20 Februari 2024

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

Toyota Vellfire hybrid ini dipasarkan dengan banderol Rp 1.802.700.000 untuk tipe 2.5 HEV non-premium color dan Rp 1.806.200 tipe premium color.

Baca Selengkapnya

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

19 Februari 2024

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

PT Toyota Astra Motor (TAM) menilai insentif mobil hybrid bisa mendorong masyarakat untuk beralih ke elektrifikasi.

Baca Selengkapnya

Toyota Hilux Rangga Dipastikan Rilis Tahun Ini

18 Februari 2024

Toyota Hilux Rangga Dipastikan Rilis Tahun Ini

Toyota Rangga Concept akan memakai mesin yang sama dengan Hilux yang dijual saat ini.

Baca Selengkapnya