Toyota C-HR Laris Manis di Malaysia, Inden Panjang Hingga 7 Bulan

Reporter

Terjemahan

Rabu, 28 Maret 2018 16:36 WIB

Penyerahan 50 unit Toyota C-HR oleh UMW Toyota Motor (UMWT) kepada pembeli di Technology Park Malaysia, Kuala Lumpur Rabu 22 Maret 2018. Sumber: malaymailonline.com

TEMPO.CO, Kuala Lumpur - Toyota C-HR telah dipasarkan di Malaysia. Penyerahan kunci untuk 50 pembeli Toyota C-HR pertama dilakukan UMW Toyota Motor (UMWT) di Technology Park Malaysia, Kuala Lumpur, Rabu, 22 Maret 2018. Sebanyak 50 unit Toyota C-HR berjajar dan bisa segera dibawa pulang pembeli.

Ravindran K., Presiden UMW Toyota Motor, menyatakan Toyota C-HR telah dipesan 1.500 pelanggan. Padahal Toyota hanya bisa memenuhi pesanan 200-250 unit per bulan. Maklum, UMW Toyota Motor mendatangkan Toyota C-HR dari Thailand sebagai basis produksi yang ditunjuk prinsipal Jepang. Akibatnya, masa inden pembelian Toyota C-HR bisa mencapai tujuh bulan.

"Sejak dirilis tahun lalu, peminat terhadap Toyota C-HR sangat tinggi. Hingga saat ini, kami telah menerima sekitar 1.500 pemesanan untuk model dan karena ini adalah model yang unik," ujarnya saat menyampaikan pidato.

Baca: Kisah Kerepotan dan Perjalanan Koba Meracik Toyota C-HR

Sejak debut globalnya, All New Toyota C-HR telah menjadi hit di hampir semua negara yang memasarkannya. Selain dari penampilannya yang menakjubkan, model ini berada pada platform Toyota’s New Global Architecture (TNGA), yang digunakan untuk hampir semua model Toyota terbaru.

“Kami selalu bersyukur atas dukungan yang diberikan oleh pelanggan kami dan mereka dapat diyakinkan pengalaman kepemilikan Toyota terbaik dengan pemeliharaan dan layanan dari teknisi yang terlatih penuh pada C-HR, juga ketersediaan suku cadang pengganti saat diperlukan. Selain itu, pelanggan dapat menikmati garansi lima tahun dengan jarak tempuh yang tidak terbatas,” kata Ravindran.

Baca: Begini Canggihnya Fitur Toyota C-HR yang Segera Meluncur

Advertising
Advertising

Untuk pasar Malaysia, Toyota C-HR hanya dijual dengan satu varian, yakni mesin bensin 1,8 liter dengan tujuh percepatan Sequential Shiftmatic CVT. Fitur keselamatan termasuk ABS sebagai standar dengan kontrol stabilitas kendaraan (VSC) dan kontrol traksi (TRC) serta peringatan lalu lintas belakang (RCTA) dan sistem pemantauan blind spot (BSM). C-HR juga dilengkapi dengan electric parking brake dan hill-start assist control (HAC) untuk mencegah kendaraan terguling ke belakang saat melewati jalur yang curam.

Konsep desain interior Toyota C-HR menggabungkan fungsionalitas teknologi tinggi dengan gaya modis. Area yang berorientasi pada pengemudi menggabungkan detail inovatif dan teknologi intuitif dengan layar Optitron yang tajam serta layar warna 4,2 inci multi-information display (MID). Ada juga G-Monitor, yang menunjukkan G-Force saat menikung, akselerasi, atau deselerasi.

MALAYMAIL ONLINE

Baca: Tampang Toyota C-HR Tambah Sporty dengan Kit Baru TRD

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

6 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

10 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

12 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

58 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

20 Februari 2024

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

Toyota Vellfire hybrid ini dipasarkan dengan banderol Rp 1.802.700.000 untuk tipe 2.5 HEV non-premium color dan Rp 1.806.200 tipe premium color.

Baca Selengkapnya

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

19 Februari 2024

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

PT Toyota Astra Motor (TAM) menilai insentif mobil hybrid bisa mendorong masyarakat untuk beralih ke elektrifikasi.

Baca Selengkapnya

Toyota Hilux Rangga Dipastikan Rilis Tahun Ini

18 Februari 2024

Toyota Hilux Rangga Dipastikan Rilis Tahun Ini

Toyota Rangga Concept akan memakai mesin yang sama dengan Hilux yang dijual saat ini.

Baca Selengkapnya