Penjualan Wuling Meningkat, Confero Terlaris

Reporter

Bisnis.com

Senin, 25 Juni 2018 11:30 WIB

Wuling Confero S dipamerkan di GIIAS 2017. Mobil ini dijual mulai dari Rp 128 juta. Pameran ini diselenggarakan di ICE, BSD City, Tangerang, 10-20 Agustus 2017. TEMPO/Wawan Priyanto.

TEMPO.CO, Jakarta - PT SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors) mencatat penjualan ke dealer roda empatnya tumbuh tipis, yakni 2,62 persen pada Mei 2018 dibandingkan dengan wholesales pada April tahun ini.

Brand Manager PT SGMW Motor Indonesia Dian Asmahani mengungkapkan bahwa penjualan ke dealer produk-produk Wuling pada Mei 2018 mencapai 1.765 unit, sementara pada bulan sebelumnya mencapai 1.720 unit.

“Sampai Mei [2018] naik terus, 1.765 pada Mei 2018, wholesales. Ritel enggak akan beda jauh tetap ada kenaikan,” kata Dian beberapa waktu lalu kepada Bisnis.

Baca: April 2018 Penjualan Wuling Capai 1.720 Unit, Cortez Terlaris

Dia menjelaskan, Confero masih menjadi produk yang terbesar terjual ke dealer dibandingkan dengan kendaraan roda empat tipe Cortez.

Menurutnya, kondisi tersebut dapat terjadi karena pasar kendaraan roda empat pada segmen low multipurpose vehicle (LMPV) masih lebih besar dibandingkan dengan pasar kendaraan medium serbaguna.

Advertising
Advertising

Terkait dengan penjualan pada Juni 2018, dia belum bisa mengetahui atau memrediksinya karena bulan ini belum berakhir. Akan tetapi, hari kerja yang berkurang dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya akan berpengaruh terhadap penjualan kendaraannya.

“Karena memang ini ada waktu kerja yang berkurang, ya itu akan memengaruhi biasanya,” katanya.

Baca: Kurs Dolar Naik Tak Ganggu Impor Komponen Mobil Wuling

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan ke dealer Wuling pada Januari—April 2018 mencapai 5.216 unit. Oleh karena itu, wholesales Wuling pada lima bulan pertama tahun ini mencapai 6.981 unit dengan jumlah penjualan 1.765 unit pada bulan ke lima 2018.

Sementara itu, penjualan ritel pada Januari—April 2018 mencapai 4.918 unit, dan membuatnya memiliki pangsa pasar sebesar 1,3 persen dari total penjualan ritel dalam data Gaikindo pada empat bulan pertama tahun ini, yakni 385.899 unit.

Pangsa pasar penjualan ritel Wuling dari Januari sampai April 2018 tersebut, masih dalam data Gaikindo, berada di atas pangsa pasar penjualan ritel Datsun dan Nissan yang masing-masing mencatatkan total penjualan sebanyak 4.256 unit dan 3.746 unit.

Total produksi kendaraan roda empat Wuling tercatat sebanyak 5.774 unit dari Januari sampai April 2018.

Untuk diketahui, dalam melakukan penjualan, Wuling gencar melakukan pemasaran ke daerah-daerah di seluruh Indonesia.

Tidak hanya itu, merek kendaraan roda empat asal Cina tersebut juga gencar membuka dealer-dealer di seluruh wilayah Indonesia dan menggunakan strategi harga terjangkau dengan fitur-fitur yang lebih banyak.

BISNIS

Berita terkait

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

27 hari lalu

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

Wuling meresmikan enam titik pengisian daya kendaraan listrik DC Charging di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang dan rest area tol.

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

59 hari lalu

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

Beberapa kali laporan investigasi dan cover Majalah Tempo pernah dilaporkan ke Dewan Pers oleh berbagai pihak. Soal apa saja, dan siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya

Ramaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

23 Februari 2024

Ramaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

Wuling Motors telah menampilkan perdana mobil listrik Cloud EV di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024. Berapa harganya?

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Wuling Cloud EV Debut di IIMS 2024, Jarak Tempuh 505 Km

15 Februari 2024

Wuling Cloud EV Debut di IIMS 2024, Jarak Tempuh 505 Km

Wuling Cloud EV dilengkapi dengan baterai yang dapat menempuh jarak tempuh 460 km hingga 505 km dalam sekali pengisian daya.

Baca Selengkapnya

Wuling Indonesia Rilis Teaser Mobil Baru, Bakal Melantai di IIMS 2024?

13 Februari 2024

Wuling Indonesia Rilis Teaser Mobil Baru, Bakal Melantai di IIMS 2024?

Bila mengacu pada ketiga video teaser yang diunggah Wuling Motors Indonesia, Tempo memperkirakan mobil baru ini adalah Wuling Cloud EV.

Baca Selengkapnya

Inilah 3 Merek Mobil Listrik di Indonesia yang Sudah Menggunakan Baterai LFP

26 Januari 2024

Inilah 3 Merek Mobil Listrik di Indonesia yang Sudah Menggunakan Baterai LFP

Penggunaan baterai LFP telah diterapkan di beberapa merek mobil listrik yang dijual di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Daftar 10 Merek Mobil Terlaris 2023: Toyota di Puncak, Wuling 10 Besar

16 Januari 2024

Daftar 10 Merek Mobil Terlaris 2023: Toyota di Puncak, Wuling 10 Besar

Gaikindo mengumumkan data penjualan mobil wholesales di 2023. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris sepanjang tahun lalu:

Baca Selengkapnya

Penjualan Mobil di Cina 2023 Tembus 21,7 Juta Unit, BYD Terlaris

15 Januari 2024

Penjualan Mobil di Cina 2023 Tembus 21,7 Juta Unit, BYD Terlaris

BYD menguasai penjualan mobil tertinggi sepanjang 2023 dengan total 2.571.109 unit. Volkswagen di posisi kedua dengan total 2.228.635 unit.

Baca Selengkapnya

Wuling Rilis Mobil Listrik Bingo Plus di Cina, Simak Spesifikasinya

15 Januari 2024

Wuling Rilis Mobil Listrik Bingo Plus di Cina, Simak Spesifikasinya

Mobil listrik Wuling Bingo Plus mendapatkan beberapa penyesuaian tampilan dari model yang sudah dipasarkan di Cina saat ini.

Baca Selengkapnya