4 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Vespa Tua

Minggu, 30 September 2018 18:47 WIB

Vespa GL 1964 (putih) dan PTS 1976 (biru) yang dibanderol dengan harga Rp 65 juta dan 28 juta dalam ajang Indonesia Scooter Festival 2018 di JEC Yogya 22-23 September 2018. Tempo/Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Tangerang - Motor Vespa Klasik saat ini memang tengah naik daun, dengan warna yang menarik perhatian sampai tahun motor yang sangat tua digandrungi anak muda hingga orang tua.

Baca: 4 Tips Modifikasi dan Mendandani Motor Vespa dari Komunitas

"Kalau mau beli Vespa, yang harus diperhatikan awal adalah surat-suratnya, ini menjadi bagian terpenting ketika membeli motor Vespa klasik," kata Om Beng Founder dari Komunitas Indonesia Vespa Days ditemui saat acara Shopee Parjo red carpet PRI 2018 yang bertajuk Kongkow Vespa Sabtu 29 September 2018.

Menurut Om Beng, surat- surat dari sepeda motor Vespa memiliki nilai 30 sampai 40 persen dari harga kendaraan, jadi apabila ada yang mau membeli motor Vespa klasik, yang terpenting ditanyakan adalah surat- suratnya. "Kalau motor ngga ada surat- suratnya, mau Vespa klasik yang harganya mencapai Rp 125 juta lalu tidak ada surat, ya paling lakunya di harga Rp 60 atau Rp 70 juta," katanya.

Baca: Vespa VBB 1962 Ini Seumur Hidup Tak Pernah Dipakai, Masih 0 KM

Dokumentasi motor itu penting, kata Om Beng, untuk mengetahui autentifikasi dari motor Vespa klasik tersebut, kemudian lihat kondisinya, jangan sampai surat tempelan. "Cek apakah betul motornya dia, jangan sampai suratnya tempelan misalnya motor tipe Super, tetapi di STNK tipenya Sprint, pokoknya di surat yang utama," ungkapnya.

Setelah memeriksa surat- surat, kemudian yang harus diperhatikan dalam membeli Vespa klasik adalah body set seperti spakbor, body tengah, stang, dilihat keropos atau tidak. "Karena body set sudah tidak mudah di dapat barangnya, kalau pun ada pasti harganya mahal dan bisa inden pemesanannya, untuk aksesoris motor sudah banyak yang jual," imbuhnya.

Baca: Tak Hanya Model, Vespa Diburu Karena Keunikan Warnanya

Advertising
Advertising

Om Beng juga mengatakan kalau soal kondisi mesin saat membeli Vespa klasik, ia tak mempermasalahkan itu, karena saat ini mekanik yang menangani Vespa klasik sudah banyak. "Mesin enggak jadi masalah kalau menurut saya, yang terpenting itu tadi, surat-surat dan body set baru deh mikirin mesinnya," tambahnya.

Berita terkait

Honda Beat Populer di Indonesia, Ini Jenis Skuter Matik di Beberapa Negara

1 hari lalu

Honda Beat Populer di Indonesia, Ini Jenis Skuter Matik di Beberapa Negara

Skuter matik memiliki fitur-fitur modern. Kepopuleran dapat dipengaruhi beberapa faktor.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

9 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

9 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

10 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

16 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

18 hari lalu

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

Jumlah kendaraan sepeda motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 358.707 kendaraan dan 717.414 orang.

Baca Selengkapnya

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

20 hari lalu

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

Motor perlu dirawat setelah digunakan saat mudik. Ini deretan komponen yang perlu dicek?

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

20 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

23 hari lalu

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

Pelabuhan Ciwandan menjadi tantangan tersendiri bagi pengendara motor saat mudik dan arus balik.

Baca Selengkapnya

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

24 hari lalu

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

Pengendara roda dua wajib memahami tiga faktor penyebab kecelakaan saat mudik Lebaran. Apa saja?

Baca Selengkapnya