Habiskan Stok 2018, Toyota dan Suzuki Beri Diskon Rp 40 Juta

Reporter

Wisnu Andebar

Jumat, 7 Desember 2018 19:14 WIB

Toyota Fortuner Diamond Edition. Sumber: autocarindia.com

TEMPO.CO, Jakarta - Akhir tahun mungkin bagi sebagian orang merupakan waktu yang tepat untuk memiliki mobil impian dengan potongan harga yang besar. Berbagai Agen Pemegang Merek (APM) berlomba-lomba memberikan diskon yang cukup besar demi menghabiskan stok produksi 2018.

Tempo menyambangi beberapa dealer yang ada di kawasan Cibubur, Jakarta Timur. Pertama Tempo mencoba ke dealer Toyota, berbagai diskon besar ditawarkan mulai Toyota Avanza mendapat diskon Rp 27 juta, Rush Rp 2 juta, Innova Rp 30 juta, Calya dan Agya Rp 11 juta, dan Fortuner Rp 40 juta.

Baca: Pasar SUV 2018 Turun, Toyota Fortuner Kalahkan Mitsubishi Pajero

“Iya diskon ini karena akhir tahun, jadi kita menghabiskan stok produksi 2018, nanti kalau tahun depan tentunya harga lebih mahal dan diskonnya kecil,” kata seorang tenaga penjual dari dealer Toyota kepada Tempo di kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada Jumat, 7 Desember 2018.

Setelah Toyota, Tempo melanjutkan ke dealer Daihatsu. Promo akhir tahun juga untuk menghabiskan stok tahun 2018. Seperti Daihatsu Sigra dan Ayla diskon Rp 12 juta, Xenia diskon Rp 24 juta, dan Terios Rp 5 juta.

Terakhir, mampir ke delaer Suzuki, untuk menghabiskan stok 2018, Suzuki Ertiga GL baik matik maupun manual diberikan diskon Rp 29 juta, Ertiga GX baik matik dan manual mendapatkan diskon Rp 22 juta, SX4 diskon Rp 29 juta, Baleno Rp 5 juta, dan Ignis Rp 20 juta.

Advertising
Advertising

Kata tenaga penjual masing-masing dealer tersebut diskon ini berlaku sampai akhir tahun 2018 dan ketersediaan warna juga masih ada. Namun, kata mereka jika sudah menjelang akhir bulan ini ketersediaan unit mulai menipis.

Selain itu, semua diskon ini berlaku baik untuk pembelian kredit maupun cash. “Kalau pembelian kredit tinggal potong lewat DP saja,” kata salah satu tenaga penjual dari dealer tersebut.

Baca: Peminat Toyota Avanza Masih Tinggi, November Laku 7.700 Unit

Khusus Toyota Avanza dan Xenia, menurut tenaga penjual kedua dealer tersebut, tahun 2019 akan segera muncul yang baru, tapi memang belum diketahui modelnya seperti apa dan harganya berapa.

“Iya nanti 2019 akan muncul Avanza dan Xenia baru, Cuma belum tahu model dan harganya seperti apa. Tapi kemungkinan sektor lampu depan pastinya akan berubah,” ujarnya.

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

3 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

6 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

8 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Korban Pengemudi Fortuner Berpelat Dinas TNI Sempat Khawatir Pengakuan Soal Jenderal Benar

13 hari lalu

Korban Pengemudi Fortuner Berpelat Dinas TNI Sempat Khawatir Pengakuan Soal Jenderal Benar

Para penumpang mobil yang ditabrak pengemudi Fortuner sempat khawatir pengakuan soal jenderal benar dan mereka akan dicari-cari.

Baca Selengkapnya

Warga Sipil Pakai Pelat Dinas Militer, Kena Pasal Pemasluan dengan Hukuman 6 Tahun Penjara

14 hari lalu

Warga Sipil Pakai Pelat Dinas Militer, Kena Pasal Pemasluan dengan Hukuman 6 Tahun Penjara

Warga sipil pengguna pelat dinas militer palsu akan terkena pasal pemalsuan yang bisa dihukum maksimal 6 tahun penjara dan denda Rp500 ribu.

Baca Selengkapnya

Harga Suzuki All New Ertiga Hybrid 2024 dan Spesifikasinya

50 hari lalu

Harga Suzuki All New Ertiga Hybrid 2024 dan Spesifikasinya

Berikut harga Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise dan All New Ertiga Hybrid GX per Maret 2024 OTR Jakarta serta spesifikasi mobilnya.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

54 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Ramai di Media Sosial, Berapa Harga Suzuki Jimny 5 Pintu di Indonesia?

58 hari lalu

Ramai di Media Sosial, Berapa Harga Suzuki Jimny 5 Pintu di Indonesia?

Viral harga Suzuki Jimny 5 pintu yang di-mark up sales hingga lebih mahal Rp 50 juta, ternyata segini harga aslinya.

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

58 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Suzuki Jimny 5 Pintu, Angsuran Mulai Rp 9 Jutaan

24 Februari 2024

Skema Cicilan Suzuki Jimny 5 Pintu, Angsuran Mulai Rp 9 Jutaan

Tempo merangkum skema cicilan untuk Jimny 5 pintu, yang hadir di IIMS 2024 dengan tenor 60 bulan. Berikut ulasannya:

Baca Selengkapnya