Baojun 530 2019 Basis Wuling SUV Pakai CVT Terbaru Makin Halus

Reporter

Terjemahan

Minggu, 23 Desember 2018 08:05 WIB

Baojun 530 2019. Sumber: media.gm.com

TEMPO.CO, Beijing - SAIC-GM-Wuling di Cina telah meluncurkan Baojun 530 2019. SUV kompak ini memiliki transmisi variabel kontinu atau CVT yang semuanya baru dan mesin baru untuk performa yang lebih mulus dan lebih ekonomis serta tenga yang lebih besar. Model ini kemungkinan akan menjadi basis bagi SUV Wuling yang akan diluncurkan kuarter pertama 2019.

Baca: Saudara Kembar Wuling SUV di India Pakai Fitur Kamera 360

Perangkat CVT dikembangkan oleh SAIC Motor dan Bosch. Bekerja bersama-sama dengan mesin, transmisi ini menawarkan beberapa mode berkendara, termasuk Eco, Sport, Snow dan AMT (mensimulasikan delapan gigi). Teknologi ini menganalisis kondisi jalan melalui informasi yang dikumpulkan dari sensornya, mengganti gigi untuk memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan dengan akselerasi dan perpindahan yang mulus.

CVT memungkinkan engine mempertahankan output tenag optimal dan memaksimalkan performanya di setiap rentang putaran. Struktur gear planetary independen meningkatkan efisiensi transmisi daya dan penghematan bahan bakar.

Mesin generasi baru 1,5 Liter di Baojun 530 2019 menghasilkan tenaga 111 kW yang diklaim paling besar di segmennya. Mesin ini dilengkapi dengan turbocharger terbaru dari Honeywell. Turbo yang ringan dan inersia rendah mulai beroperasi pada 1.000 rpm, meningkatkan torsi puncak hingga 250 Nm pada 1.600 rpm.

Simak: Wuling SUV Akan Pakai Mesin 1,5 L Turbo Lawan Honda CR-V

Engine menggunakan sistem pembakaran baru yang sangat efisien. Rasio saluran intake masuk engine yang dioptimalkan telah ditingkatkan dari 1,8 menjadi 2,35. Ini menghasilkan tekanan masuk yang lebih besar dan rasio kompresi yang lebih tinggi, sehingga mengurangi konsumsi bahan bakar mesin hingga 10 persen. Mesin ini mendukung start yang cepat dan output yang kuat secara berkelanjutan.

Advertising
Advertising

Mesin baru menggunakan sejumlah besar bahan aeronautika seperti paduan kekuatan tinggi, ringan dan tahan panas. Keandalan mesin telah dipastikan dalam pengujian lebih dari 10.000 jam, uji kejut termal dan 300.000 kilometer pengujian simulasi.

Sejak diperkenalkan pada Maret 2018, Baojun 530 telah memukau konsumen untuk gaya eksterior avant-garde-nya, dengan grille yang lebar dan tampilan depan yang agresif. Desain Linear Dynamic-nya ditandai dengan lampu DRL LED "Future Eye" yang mengesankan.

Baca: Pasar Mobil Bekas Pantau Potensi Harga Mobil Wuling Seken

Interiornya lapang dan fungsional, serta praktis, dengan konfigurasi yang lengkap. Muncul dengan cluster instrumen LCD besar baru yang terhubung ke tampilan konsol tengah untuk fungsionalitas layar ganda. Hal ini memberikan kenyamanan yang disempurnakan bagi pengemudi dan memberikan interiornya nuansa teknologi tinggi.

SUV kompak ini tersedia dalam tiga varian - AT Elite, AT Luxury dan AT Prestige - dengan kisaran harga RMB 88.800 atau sekitar Rp 187 juta hingga 102.800 atau Rp 206 juta.

MEDIA GM

Berita terkait

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

24 hari lalu

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

Wuling meresmikan enam titik pengisian daya kendaraan listrik DC Charging di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang dan rest area tol.

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

56 hari lalu

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

Beberapa kali laporan investigasi dan cover Majalah Tempo pernah dilaporkan ke Dewan Pers oleh berbagai pihak. Soal apa saja, dan siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya

Ramaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

23 Februari 2024

Ramaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

Wuling Motors telah menampilkan perdana mobil listrik Cloud EV di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024. Berapa harganya?

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Wuling Cloud EV Debut di IIMS 2024, Jarak Tempuh 505 Km

15 Februari 2024

Wuling Cloud EV Debut di IIMS 2024, Jarak Tempuh 505 Km

Wuling Cloud EV dilengkapi dengan baterai yang dapat menempuh jarak tempuh 460 km hingga 505 km dalam sekali pengisian daya.

Baca Selengkapnya

Wuling Indonesia Rilis Teaser Mobil Baru, Bakal Melantai di IIMS 2024?

13 Februari 2024

Wuling Indonesia Rilis Teaser Mobil Baru, Bakal Melantai di IIMS 2024?

Bila mengacu pada ketiga video teaser yang diunggah Wuling Motors Indonesia, Tempo memperkirakan mobil baru ini adalah Wuling Cloud EV.

Baca Selengkapnya

Inilah 3 Merek Mobil Listrik di Indonesia yang Sudah Menggunakan Baterai LFP

26 Januari 2024

Inilah 3 Merek Mobil Listrik di Indonesia yang Sudah Menggunakan Baterai LFP

Penggunaan baterai LFP telah diterapkan di beberapa merek mobil listrik yang dijual di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Daftar 10 Merek Mobil Terlaris 2023: Toyota di Puncak, Wuling 10 Besar

16 Januari 2024

Daftar 10 Merek Mobil Terlaris 2023: Toyota di Puncak, Wuling 10 Besar

Gaikindo mengumumkan data penjualan mobil wholesales di 2023. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris sepanjang tahun lalu:

Baca Selengkapnya

Penjualan Mobil di Cina 2023 Tembus 21,7 Juta Unit, BYD Terlaris

15 Januari 2024

Penjualan Mobil di Cina 2023 Tembus 21,7 Juta Unit, BYD Terlaris

BYD menguasai penjualan mobil tertinggi sepanjang 2023 dengan total 2.571.109 unit. Volkswagen di posisi kedua dengan total 2.228.635 unit.

Baca Selengkapnya

Wuling Rilis Mobil Listrik Bingo Plus di Cina, Simak Spesifikasinya

15 Januari 2024

Wuling Rilis Mobil Listrik Bingo Plus di Cina, Simak Spesifikasinya

Mobil listrik Wuling Bingo Plus mendapatkan beberapa penyesuaian tampilan dari model yang sudah dipasarkan di Cina saat ini.

Baca Selengkapnya