Wow... Defender Ini Pakai Mesin V8 Corvette 525 HP

Reporter

Tempo.co

Selasa, 22 Januari 2019 13:38 WIB

Land Rover Defender garapan bengkel Himalaya ini menggunakan mesin Corvette V8 6,3 liter. (Himalaya)

TEMPO.CO, Jakarta - Land Rover Defender merupakan salah satu ikon mobil off-road asal Inggris. Defender termasuk yang paling awet diproduksi, sejak 1983 hingga model terakhir pada 2016. Modelnya juga abadi, alias begitu-begitu saja. Kotak. Nah, karena desain khas kotak inilah yang membuatnya menjadi mobil legendaris hampir di seluruh dunia.

Dari sejarah panjang model ini, banyak yang melakukan modifikasi, terutama di sektor mesin. Bisa saja karena pemilik merasa tidak puas dengan performa mesin bawaan pabrik. Nah, Himalaya---sebuah bengkel spesialis upgrade Defender---menggunakan Land Rover Defender 110 sebagai basis proyek Spectra 110 Crew Cab.

Baca: Mobil Land Rover Pangeran Philip Terguling, Tak Mengalami Cedera

Himalaya mengeluarkan mesin bawaan pabrik Defender dan menggantinya dengan mesin Chevrolet Corvette berkonfirgurasi V8 LS3 6,3 liter. Mesin ini mampu menghasilkan output 525 HP dengan torsi puncak 671 Newton meter. Himalaya menggunakan model Land Rover Defender 110 sebagai basisnya.

Interior Land Rover Defender garapan bengkel Himalaya ini menggunakan mesin Corvette V8 6,3 liter. (Himalaya)

Mesin jauh lebih dahsyat dibanding mesin V8 5,5 liter yang digunakan pada Land Rover Defender Works V8 edisi 70 tahun pabrikan ini yang diluncurkan pada Januari 2018. Mesin edisi khusus ini hanya sanggup menghasilkan 405 PS (399 HP) dengan torsi puncak 515 Newton meter.

Kembali ke ubahan pada sektor mesin. Himalaya, yang menggarap ubahan ini, meneruskan tenaga dari mesin Corvette ke keempat roda penggerak melalui transmisi otomatis enam percepatan. "Pengemudi tidak akan ragu dengan performa dan daya mobil ini," tulis Himalaya seperti dikutip dari Motor1, 22 Januari 2019.

Mesin memang menjadi 'mainan utama' Himalaya dalam proyek ini. Meski demikian, sektor interior juga dipermanis, termasuk membenamkan perangkat modern seperti cluster instrumen baru, layar sentuh Alpine dengan konektivitas Apple CarPlay. Untuk kenyamanan pengemudi dan penumpang, Himalaya mengganti jok lama dengan satu set jok kulit Recaro. Hampir semua yang ada di interior dibungkus dengan kulit hitam dan kursi belakang memiliki kombinasi warna dua-nada (dual tone).

Baca: Land Rover Defender 2020 Tak Segarang Model Lama

Eksteriornya juga tidak biasa. SUV berbentuk kotak diberi ban Toyo Open Country 37 inci dan roda Sawtooth Alloy 18 inci berwarna hitam mengkilap. Kontras dengan warna bodi matte gunmetal grey. Lift 4 inci dengan Fox Performance Shocks dan suspensi Extreme Currie Hi-Flex yang dapat digunakan untuk melaju di segala permukaan jalan.

Menariknya, Himalaya menawarkan garansi untuk mesin dan transmisi sejauh 24 ribu mile atau 2 tahun, mana yang terlebih dahulu tercapai. Tertarik?


Advertising
Advertising

Berita terkait

Tour Overland, Tren Kemping ala Sultan Menggunakan Mobil

25 Februari 2024

Tour Overland, Tren Kemping ala Sultan Menggunakan Mobil

Overland bisa menjadi sarana pemuas hati untuk menikmati keindahan alam terbuka menggunakan mobil.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Dikabarkan Bakal Hadirkan Pajero Hybrid, Mirip Land Rover

15 Februari 2024

Mitsubishi Dikabarkan Bakal Hadirkan Pajero Hybrid, Mirip Land Rover

Mitsubishi dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk mengembangkan Pajero baru dengan mesin hybrid.

Baca Selengkapnya

Jaguar Land Rover Lebih Fokus Kembangkan PHEV Ketimbang Mobil listrik

11 Februari 2024

Jaguar Land Rover Lebih Fokus Kembangkan PHEV Ketimbang Mobil listrik

Jaguar Land Rover (JLR) akan memperlambat pengenalan mobil listrik di tahun-tahun mendatang, karena bakal fokus ke model PHEV.

Baca Selengkapnya

11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

16 Januari 2024

11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

Land Rover melakukan penarikan kembali atau recall untuk 11 unit Range Rover dan Range Rover Sport 2023 di Australia.

Baca Selengkapnya

Mobil Land Rover yang Digunakan Anies-Cak Imin ke KPU Sempat Telat Bayar Pajak

21 Oktober 2023

Mobil Land Rover yang Digunakan Anies-Cak Imin ke KPU Sempat Telat Bayar Pajak

Land Rover yang mengantarkan Anies-Cak Imin merupakan tipe 110 alias Long Chassis 1967 yang dibekali mesin berkapasitas 2.200cc.

Baca Selengkapnya

Anies-Cak Imin Daftar ke KPU Naik Land Rover Series 2, Segini Harga Bekasnya

19 Oktober 2023

Anies-Cak Imin Daftar ke KPU Naik Land Rover Series 2, Segini Harga Bekasnya

Mobil yang digunakan Anies-Cak Imin merupakan Land Rover Series 2 berwarna putih dengan sekujur bodinya sudah dimodifikasi dengan atribut kampanye.

Baca Selengkapnya

Kerap Terlihat Mengendarai Kendaraan Klasik, Ini Deretan Isi Garasi Ridwan Kamil

9 September 2023

Kerap Terlihat Mengendarai Kendaraan Klasik, Ini Deretan Isi Garasi Ridwan Kamil

Ridwan Kamil dikenal memiliki selera otomotif yang unik, beberapa kali ia terlihat mengendarai mobil lawas dan motor klasik

Baca Selengkapnya

Koleksi Mobil Surya Paloh yang Absen di Pertemuan Jokowi dan Ketum Parpol

3 Mei 2023

Koleksi Mobil Surya Paloh yang Absen di Pertemuan Jokowi dan Ketum Parpol

Surya Paloh tidak menghadiri acara pertemuan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan pimpinan partai politik koalisi. Ini koleksi mobil dia:

Baca Selengkapnya

Mobil Listrik Range Rover Bakal Dirilis Tahun 2025

21 April 2023

Mobil Listrik Range Rover Bakal Dirilis Tahun 2025

Jaguar Land Rover (JLR) mengonfirmasi akan merilis mobil listrik Range Rover pertama mereka pada 2025.

Baca Selengkapnya

Peran Libero dalam Sepak Bola, Apakah Masih Ada?

28 Februari 2023

Peran Libero dalam Sepak Bola, Apakah Masih Ada?

Libero posisi pemain belakang yang populer pada 1960-an

Baca Selengkapnya