2019, All New Toyota Rush Mulai Sasar Pasar Afrika

Reporter

Bisnis.com

Selasa, 5 Maret 2019 11:25 WIB

Toyota Rush resmi meluncur pada Kamis, 23 November 2017 di kawasan Jakarta Selatan. Sejak peluncurannya, Rush ikut jadi penopang penjualan Toyota setelah Avanza dan Calya. Penjualan Toyota Rush 49.650 unit sepanjang tahun 2018 hingga November. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia meningkatkan jumlah negara tujuan ekspor all new Toyota Rush mulai 2019. Director Administration, Corporate, & External Affairs Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam mengatakan pihaknya akan menambah tujuan ekspor all new Rush ke beberapa negara di wilayah Afrika Tengah dan Amerika Tengah.

Soal negara-negara baru yang akan menjadi tujuan ekspor all new Rush, dia menuturkan tidak bisa memberitahukannya. “Jumlah kecil untuk negara-negara Afrika Tengah dan Amerika Tengah,” kata Bob kepada Bisnis di Semarang.

Baca: Penjelasan TAM Soal Penjualan All New Toyota Rush Naik 165 Persen

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), jumlah negara tujuan ekspor kendaraan all new Toyota Rush mengalami pertumbuhan signifikan pada tahun lalu.

Sepanjang 2018, berdasar data Gaikindo, all new Rush diekspor ke 63 negara atau mengalami pertumbuhan sebanyak 62 negara dibandingkan periode Januari—Desember 2017, yakni hanya Malaysia. Dengan tujuan negara ekspor yang mengalami peningkatan signifikan, Rush memberikan kontribusi terbanyak ketiga dari total kendaraan merek Toyota sepanjang tahun lalu.

Baca: All New Toyota Rush Akan Diekspor ke 53 Negara

TMMIN mencatat, ekspor CBU Rush sebanyak 34.100 unit sepanjang tahun lalu, dan membuatnya berada di bawah ekspor kendaraan SUV Fortuner dan LMPV Avanza yang masing-masing tercatat sebanyak 52.600 unit dan 35.300 unit.

Advertising
Advertising

Bom menyebutkan salah satu komitmen Toyota di dalam negeri adalah terus mencari jalan guna memperbesar pengapalan dari Indonesia baik dari sisi volume maupun negara tujuan agar bisa berkontribusi terhadap Indonesia. “Penambahan negara tujuan ekspor Rush merupakan salah satu implementasi dari upaya ini,” kata Bob.

Baca: Ini Penyebab Ekspor All New Toyota Rush Melonjak Signifikan

Bob menambahkan, perusahaan menambah pengapalan Rush ke negara-negara baru juga karena ada permintaan akan Toyota Rush tersebut.

Dalam siaran pers TMMIN, Presiden Direktur TMMIN Warih Andang Tjahjono mengungkapkan, pihaknya memroyeksikan kinerja ekspor CBU kendaraan bermerek Toyota mengalami peningkatan lebih dari 5 persen sepanjang 2019.

BISNIS

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

4 jam lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

3 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

5 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

51 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

55 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

20 Februari 2024

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

Toyota Vellfire hybrid ini dipasarkan dengan banderol Rp 1.802.700.000 untuk tipe 2.5 HEV non-premium color dan Rp 1.806.200 tipe premium color.

Baca Selengkapnya

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

19 Februari 2024

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

PT Toyota Astra Motor (TAM) menilai insentif mobil hybrid bisa mendorong masyarakat untuk beralih ke elektrifikasi.

Baca Selengkapnya

Toyota Hilux Rangga Dipastikan Rilis Tahun Ini

18 Februari 2024

Toyota Hilux Rangga Dipastikan Rilis Tahun Ini

Toyota Rangga Concept akan memakai mesin yang sama dengan Hilux yang dijual saat ini.

Baca Selengkapnya