Toyota - Daihatsu Akan Produksi Mobil Hybrid di Indonesia

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 7 Juni 2019 07:14 WIB

Toyota Astra Motor memamerkan 13 unit mobil berteknologi hybrid di IIMS 2019, termasuk Toyota C-HR Hybrid yang baru dluncurkan pada 22 April 2019. TEMPO/Wawan Priyanto.

TEMPO.CO, Jakarta - Toyota Motor Corporation (Toyota) menegaskan kesiapannya untuk mendukung program kendaraan listrik di Indonesia. Pada tahap awal, Toyota bakal memproduksi model hybrid untuk tipe MPV dan SUV.

Dilansir laman resmi Kemenperin, Deputy CEO Toyota Corp. Susumu Matsuda mengatakan bahwa dalam upaya memasarkan kendaraan listrik, pihaknya juga akan fokus dengan pengembangan teknologinya di Indonesia.

“Hal ini untuk memberikan pelayanan utama kepada konsumen kami, sesuai budaya perusahaan, agar mereka praktis menggunakan kendaraan listrik,” ujarnya baru-baru ini.

Baca juga: Mobil Listrik MPV & SUV Hybrid Produksi Toyota-Daihatsu Bakal Meluncur 2022

Seperti diketahui, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto akhir bulan lalu berkunjung ke Jepang untuk mendorong percepatan pengembangan kendaraan listrik di Tanah Air. Pemerintah telah menyiapkan regulasi baru untuk merangsang populasi kendaraan listrik di dalam negeri.

Matsuda mengatakan, Toyota bersama Daihatsu akan memproduksi mobil hybrid di Indonesia pada tahun 2022. Jenisnya antara lain sport utility vehicle (SUV) dan multi purpose vehicle (MPV).

Advertising
Advertising

“Kami menilai, kedua jenis tersebut yang akan lebih diminati konsumen di Indonesia. Kami sedang mempersiapkan produksinya,” tuturnya.

Toyota memberikan apresiasi kepada Kemenperin terhadap pelaksanaan studi mobil listrik dengan para pemangku kepentingan termasuk menggandeng perguruan tinggi.

Baca juga: Toyota C-HR versi Mobil Listrik Akan Meluncur 2020

“Hasil dari penelitian tersebut, bahwa mobil hybrid dapat mengurangi konsumsi bensin hingga setengahnya. Ini menjadi salah satu solusi yang cukup realistis,” imbuhnya.

Adapun, hasil kajian beberapa universitas negeri di Tanah Air telah dirilis beberapa waktu lalu. Mobil listrik jenis hibrida dinilai cocok untuk pasar Indonesia sambil mempersiapkan segala jenis infrastruktur pendukung kendaraan listrik.

Hingga sejauh ini, Toyota menjadi salah satu merek yang cukup aktif memasarkan model kendaraan hybrid di Tanah Air seperti Toyota Camry Hybrid, Toyota Alphard Hybrid dan terakhir ialah Toyota C-HR Hybrid.

BISNIS

Berita terkait

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

8 jam lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

19 jam lalu

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

Faisal Basri mengkritisi promosi kendaraan listrik yang selama ini tak mengungkap adanya dampak negatif lantaran masih mengandalkan batu bara

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

2 hari lalu

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

Diskusi film itu ditujukan untuk merespons program pemerintah yang masif mendorong kendaraan listrik (EV) beserta sisi gelap hilirisasi nikel.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

3 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

3 hari lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Masyarakat Meningkat di Hari Ketiga Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024

3 hari lalu

Antusiasme Masyarakat Meningkat di Hari Ketiga Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024

Tahun ini, Periklindo Electric Vehicle Show 2024 menyediakan booth khusus bagi pelaku akademisi.

Baca Selengkapnya

3 Juta Unit Kendaraan Listrik BYD Terjual di Cina Tahun Lalu, Kini Merambah Penjualan di Indonesia

4 hari lalu

3 Juta Unit Kendaraan Listrik BYD Terjual di Cina Tahun Lalu, Kini Merambah Penjualan di Indonesia

BYD telah berkomitmen untuk berinvestasi di Indonesia dengan mendirikan pabrik berkapasitas 150.000 unit dan membuka cabang-cabang di Indonesia

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

4 hari lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

4 hari lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

5 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya