Duo Astra Kuasai Podium AP250 ARRC Suzuka, Kawasaki Ketiga

Reporter

Tempo.co

Minggu, 30 Juni 2019 19:27 WIB

Dua pembalap Astra Honda Racing Team mendominasi podium balapan AP250 ARRC di Suzuka, Jepang Minggu 30 Juni 2019. Dok AHM

TEMPO.CO, Jakarta - Dua pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) mendominasi podium ajang balap Asia Road Racing Championship atau ARRC 2019 kelas AP250 seri keempat di Suzuka International Circuit, Jepang 30 Juni 2019. Awhin Sanjaya mampu memenangi balapan dan posisi kedua diraih Irfan Ardiansyah. Sedangkan Pembalap Manual Tech KYT Kawasaki AM Fadly menempati posisi ketiga.

Balap kelas AP250 yang digelar pada hari ini berlangsung dengan kondisi basah. Suzuka International Circuit yang sejak siang telah diguyur hujan membuat tim dan para pembalap mengatur strategi yang sesuai. Begitu lampu start menyala, ketiga pebalap AHRT berusaha untuk tampil impresif.

Baca Juga: Irfan Ardiansyah Podium 2 di Balap Motor ARRC Suzuka

Awhin Sanjaya merangsak naik untuk bersaing di rombongan depan. Aksi overtake antar pembalap tak terhindarkan. Memasuki lap ketiga, Awhin dapat memimpin rombongan balap. Perlahan pemuda asal Masamba, Sulawesi Selatan ini dapat terus memperbaiki catatan waktunya dan memperlebar jarak dengan pebalap terdekat. Awhin berhasil menyentuh garis finis dan meraih podium pertama.

“Saya sangat bersyukur atas podium satu yang saya raih pada race kali ini. Kondisi cuaca hari ini sangat menguji kemampuan balap saya. Sejak awal saya mencoba untuk melakukan start dengan baik dan saya berusaha untuk bersaing di grup depan. Ketika saya melihat gap waktu yang cukup jauh dengan pebalap terdekat, saya coba untuk mengatur ritme hingga mencapai finis,” ujar Awhin.

Advertising
Advertising

Adapum Irfan yang sehari sebelumnya meraih podium kedua, memiliki motivasi tersendiri untuk dapat kembali meraih podium. Di awal balap Irfan sempat mengisi posisi kelima. Diterpa hujan yang semakin besar, Irfan berusaha untuk tetap fokus dan menjaga performanya. Memasuki lap ketujuh, pebalap lain yang berada di depan Irfan terjatuh. Hal ini membuat Irfan mengisi posisi kedua. Pemuda asal Semarang ini terus menjaga konsentrasinya sehingga dapat finis di posisi kedua.

Sedangkan pebalap AHRT lainnya, Lucky Hendriansya yang melakukan start dari posisi ketujuh berusaha untuk dapat bersaing dengan pebalap-pebalap lainnya. Sayang memasuki lap kelima, Lucky harus masuk pit karena kendala pada penglihatannya yang disebabkan cuaca buruk. Namun Lucky kembali kelintasan dan finis di posisi ke-21.

“Keadaan cuaca yang hujan tentu menguji konsentrasi saya. Sejak awal saya memiliki motivasi untuk kembali meraih podium di balap kedua ini. Ketika saya sadar memilki jarak waktu yang cukup jauh dengan Ahwin, saya berusaha untuk mengamankan posisi agar tetap mendapatkan poin,” ujar Irfan.

Baca juga: Giliran Ahwin Sanjaya Amankan Podium 2 ARRC Buriram

Hasil balapan di seri Suzuka ini membuat Irfan berada di posisi ke 2 klasemen sementara, Awhin di posisi ke 3, dan Lucky berada di posisi ke 7. Adapun pimpinan klasemen masih berada ditangan AM Fadly dengan 127 poin unggul 23 poin dari Irfan.

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

58 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Pre-Booking Tiket MotoGP dan ARRC 2024 Sudah Bisa Dibeli

25 Februari 2024

Pre-Booking Tiket MotoGP dan ARRC 2024 Sudah Bisa Dibeli

Direktur Operasi ITDC Troy Warokka berharap, MotoGP dan ARRC 2024 dapat melampaui kesuksesan tahun lalu, dengan menarik lebih banyak pengunjung.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya