Penjualan Kendaraan Niaga Diklaim Tumbuh Menjelang Akhir 2019

Reporter

Bisnis.com

Kamis, 14 November 2019 13:13 WIB

Varian baru Mitsubishi Fuso Super Long diluncurkan di GIIAS 2019. 18 Juli 2019. TEMPO/Wawan Priyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Penjualan truk dan kendaraan niaga secara umum terus membaik sejak memasuki semester II/2019.

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor (KTB), agen pemegang merek Mitsubishi Fuso di Indonesia mengklaim penjualan pada Oktober 2019 masih menunjukkan tren peningkatan yang sejatinya telah terjadi sejak awal paruh kedua tahun ini.

“Oktober sudah ada peningkatan penjualan dibandingkan dengan penjualan di periode yang sebelumnya, jadi ya kuartal III ini naik dibandingkan kuartal I dan II. Sekarang, masuk kuarter keempat, masih menunjukkan permintaan yang meningkat,” kata Direktur Pemasaran dan Penjualan KTB Duljatmono kepada Bisnis, belum lama ini.

Menurutnya, peningkatan penjualan ini tak lain disebabkan oleh membaiknya iklim dunia usaha setelah pemilu berakhir. Pelaku usaha yang sebelumnya cenderung menunda pembelian, kini mulai yakin untuk membeli unit-unit truk baru sebagai bagian dari investasi.

Menurutnya faktor lain juga berdampak positif terhadap penjualan kendaraan komersial menjelang penutupan tahun ini adalah pemaksimalan anggaran oleh pemerintah, baik pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.

Advertising
Advertising

Menjelang akhir tahun, katanya, pemerintah biasanya menggenjot realisasi bujet yang direncanakan sejak awal tahun. Dia meyakini, faktor belanja pemerintah akan mengerek penjualan kendaraan komersial, khususnya untuk kegunaan pembangunan infrastruktur.

Meski begitu, menurutnya secara umum penjualan truk tahun ini cukup berat lantaran kondisi ekonomi global yang lesu. Selain itu, harga komoditas utama seperti minyak kelapa sawit dan batu bara yang menurun turut berkontribusi terhadap penurunan penjualan.

Direktur Penjualan dan Promosi PT Hino Motor Sales Indonesia (HMSI) Santiko Wardoyo menyatakan bahwa pasar truk pada tahun depan sulit diprediksi. Menurutnya, hal itu akan sangat bergantung pada kondisi ekonomi, baik domestik maupun global.

Mengutip data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Baik Hino maupun Fuso sama-sama mencatatkan penurunan penjualan pada tahun ini, masing-masing sebesar 20,4 persen dan 23,3 persen. Sepanjang Januari—September, penjualan keduanya masing-masing tercatat sebanyak 22.234 unit dan 30.738 unit.

Berita terkait

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

32 hari lalu

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

Jepang telah menyampaikan 25 surat pernyataan niat untuk kerja sama pembangunan di IKN.

Baca Selengkapnya

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

43 hari lalu

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

JP, sopir mobil Xpander mabuk saat mengendarai mobilnya pada siang hari sehingga menabrak Porsche yang terparkir di Showroom PIK 2.

Baca Selengkapnya

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

43 hari lalu

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

Segini perbedaan harga Mitsubishi Xpander dan Porsche 911 GT3 yang alami insiden kecelakaan

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

50 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

53 hari lalu

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

Mitsubishi XForce pertama kali masuk Indonesia pada Agustus 2023 lalu dalam gelaran GIIAS. Lalu, berapa harga Mitsubishi XForce?

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Menangkan Pengadaan Lift dan Eskalator di IKN

26 Februari 2024

Mitsubishi Menangkan Pengadaan Lift dan Eskalator di IKN

Mitsubishi memenangkan pengadaaan lift dan ekslatator untuk fasilitas utama pemerintah di Ibu Kota Nusantara atau IKN. TKDN produknya 40 persen.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

22 Februari 2024

Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

Mitsubishi Xpander hybrid akan berhadapan dengan rival seperti Suzuki XL7 dan Ertiga hybrid. Toyota juga dikabarkan menyiapkan Avanza-Veloz hybrid.

Baca Selengkapnya

Promo Mitsubishi Xforce di IIMS 2024, Gratis Dashcam hingga Diskon Aksesori

20 Februari 2024

Promo Mitsubishi Xforce di IIMS 2024, Gratis Dashcam hingga Diskon Aksesori

Mitsubishi juga menawarkan cashback hingga Rp 10 juta untuk pembelian Xforce di IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Absen di IIMS 2024, Penjualan Mitsubishi Outlander PHEV di Indonesia Disetop

19 Februari 2024

Absen di IIMS 2024, Penjualan Mitsubishi Outlander PHEV di Indonesia Disetop

Mitsubishi resmi menyetop penjualan Outlander PHEV di Indonesia, dan absen di pameran IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Mobil Listrik Mitsubishi L100 EV Bisa Disewa, Tarifnya Rp 6 Jutaan per Bulan

17 Februari 2024

Mobil Listrik Mitsubishi L100 EV Bisa Disewa, Tarifnya Rp 6 Jutaan per Bulan

Mitsubishi L100 EV dilengkapi baterai dengan jarak tempuh hingga 180 km dalam sekali pengisian daya. Mobil ini dijual Rp 320 juta.

Baca Selengkapnya