Penjualan Global Mobil Hybrid Toyota Sentuh Angka 15 Juta Unit

Reporter

Bisnis.com

Rabu, 29 April 2020 05:09 WIB

Toyota Prius PHV GR Sports 2019 ikut dipamerkan di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di ICE BSD, Tangerang, Jumat 19 Juli 2019. Prius PHV GR Sports menggunakan baterai jenis lithium. Secara kapasitas jelas lebih besar baterai Prius PHV dan untuk sumber listriknya hanya butuh 8V alias tinggal colok saja ke listrik rumah. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Penjualan mobil listrik hybrid (HEV) dari Toyota Motor Corporation menyentuh angka 15 juta unit secara global pada awal tahun ini. Catatan itu diraih sejak Toyota meluncurkan Prius pada 1997.

Dilansir dari laman resmi Toyota, Selasa, 28 April 2020, penjualan model HEV di Eropa telah mencapai 2,8 juta unit dengan 19 model dipasarkan, baik dari merek Toyota maupun Lexus. Sementara di tingkat global, tersedia 44 model hybrid yang dipasarkan.

Shigeki Terashi, Chief Officer Toyota Motor Corporation (TMC), mengatakan model HEV merupakan bagian penting sebagai jembatan kendaraan listrik di masa depan.

Dia pun memastikan Toyota akan terus menyediakan kendaraan listrik untuk mengurangi emisi global, membentuk infrastruktur pasar, dan memenuhi permintaan pelanggan.

"Tentu saja, kami harus bekerja keras untuk meningkatkan kinerja baterai dan menurunkan biaya dari mobil listrik penuh (BEV)," tuturnya.

Advertising
Advertising

Keputusan Toyota untuk mengembangkan kendaraan listrik hybrid dimulai sejak 25 tahun lalu. Saat itu, CEO Toyota, Takeshi Uchiyamada memimpin tim guna mengembangkan mobil abad 21, yang bertujuan mengurangi emisi gas rumah kaca dan polutan.

Alhasil meluncurlah Toyota Prius generasi pertama pada 1997. Peluncurannya tak berselang jauh dari penandatanganan Protokol Kyoto, yang menjadi tonggak bersejarah bagi gerakan lingkungan saat itu.

BISNIS

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

2 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

4 hari lalu

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

All-New Yaris Cross bukan sekadar mobil, melainkan solusi mobilitas bagi generasi milenial yang berjiwa petualang.

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

6 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

All-New Yaris Cross, Mobil Hybrid Berjiwa Muda

6 hari lalu

All-New Yaris Cross, Mobil Hybrid Berjiwa Muda

All-New Yaris Cross menghadirkan perpaduan kenyamanan, fungsionalitas, dan keandalan. Cocok untuk orang berjiwa muda dan petualang.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

8 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

8 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

9 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

13 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

13 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

14 hari lalu

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.

Baca Selengkapnya