Covid-19 Reda, Penjualan Mobil di Cina Terus Membaik

Kamis, 11 Juni 2020 20:27 WIB

Penjualan mobil di Beijing, Cina.. REUTERS/Jason Lee

TEMPO.CO, Shangai - Berdasarkan data industri pemerintah Cina, penjualan mobil di negara itu sepanjang Mei 2020 naik 14,5 persen dibanding bulan yang sama tahun sebelumnya.

Ini adalah kenaikan dalam dua bulan berturut-turut setelah penjualan mobil terpuruk karena pandemi virus corona baru (Covid-19). Sejak April lalu, pembatasan wilayah (lockdown) di Cina dibuka secara bertahap. Langkah ini dinilai mampu menggairahkan kembali sektor otomotif di negara itu.

Pada April lalu, tercatat meningkat 4,4 persen, dan pada Maret mengalami penurunan 43 persen. Berdasarkan data Asosiasi Produsen Otomotif Cina (CAAM), penjualan pada Mei naik menjadi 2,19 juta kendaraan.

Kebijakan dukungan pemerintah dan peningkatan kepercayaan konsumen berkontribusi pada pertumbuhan Mei, kata pejabat senior CAAM, Chen Shihua selama briefing online seperti dilaporkan Reuters, 11 Juni 2020.

“Namun, perkembangan dengan pandemi global mungkin berdampak pada permintaan luar negeri untuk kendaraan buatan Cina,” kata Chen.

Pada bulan Mei, penjualan kendaraan energi baru (NEV) turun menjadi 82.000 unit. Mobil yang masuk ke dalam katergori NEV adalah mobil listrik bertenaga baterai, plug-in hybrid electric vehicle dan kendaraan sel bahan bakar hidrogen.

Advertising
Advertising

Pembuat mobil termasuk Geely Automobile Holdings Ltd, Toyota Motor Corp (Jepang) dan Ford Motor Co (Amerika Serikat) melaporkan penjualan positif Cina pada bulan Mei.

CAAM bulan lalu mengatakan penjualan mobil tahunan di Cina bisa turun 15 persen hingga 25 persen karena pandemi.

Prospek tersebut menunjukkan tantangan ke depan karena industri ini disebut berjuang dari penurunan permintaan yang berkepanjangan, yang juga diperburuk oleh perang dagang dengan Amerika Serikat.

Xu Haidong, pejabat CAAM lainnya, memperkirakan penjualan mobil di Cina tahun ini bisa lebih baik dari ekspektasi penurunan sebesar 15 persen.



Berita terkait

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

5 jam lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

8 jam lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

19 jam lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

6 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

6 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

7 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

11 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

14 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

14 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

21 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya