Produksi Sedan Sport Kompak Subaru BRZ Dihentikan

Reporter

Antara

Minggu, 9 Agustus 2020 14:45 WIB

Subaru BRZ Coupe. (totallymotor)

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan otomotif Jepang, Subaru, menyatakam berhenti menerima menjual built-to-order untuk model sedan BRZ.

Perusahaan mengatakan pesanan baru hanya akan dipenuhi dengan stok yang ada di dealer.

Subaru mengumumkannya melalui situs Subaru Jepang. Itu artinya produksi mobil sedan coupe sport BRZ secara resmi berakhir.

Subaru telah meluncurkan beberapa edisi khusus di pasar yang berbeda untuk
coupe sport kompak.

Menanggapi penghentian produksi BRZ, Subaru Amerika Serikat menjawab, "Tidak ada komentar saat ini."

Adapun Subaru Inggris menyatakan, "Produksi Eropa untuk BRZ telah berakhir."

Perwakilan Toyota AS mengabarkan bahwa pesanan untuk model GT86 2020 masih dibuka tapi akan memasuki akhir produksi pada musim gugur tahun ini.

Mobil Toyota GT86 merupakan mobil hasil kolaborasi dengan mobil Subaru BRZ sehingga terlihat bahwa tampilan kedua mobil tersebut hampir sama dan pada mesin, Toyota GT 86 menggunakan mesin Subaru BRZ dengan mesin Boxer 4-cylender. netcarshow.com

Sebelumnya, Subaru dan Toyota dilaporkan akan merilis BRZ dan GR86 baru pada musim panas 2020. Tapi karena pandemi Covid-19 rencana itu ditunda. Model-model baru ini kemungkinan akan meluncur menjelang akhir tahun.

Saudara kembar Subaru BRZ dan Toyota GT86 berasal dari pabrik yang sama di Jepang, yakni pabrik perakitan Gunma Subaru. New BRZ dan Toyota GR86 menampilkan mesin boxer turbocharged yang lebih bertenaga, yang bakal menjadi varian dari unit FA24 turbo 260 HP 2.4 liter yaitu Subaru Legacy dan Subaru Ascent.

Dua sedan sport coupe kompak tersebut, Subaru BRZ dan Toyota GT86, akan bermigrasi pada platform TNGA Toyota bersama dengan adopsi mesin flat-four turbocharged.

Subaru BRZ dan Toyota GT86 dipuji karena handling yang luar biasa, tapi keluhannya fokus pada mesin boxer 2.0 liter yang kurang torsi. Beralih ke unit turbocharged akan menyelesaikan masalah itu.

Berita terkait

Subaru Kenalkan BRZ 2024 di IIMS 2024, Harga Mulai Rp 885 Juta

15 Februari 2024

Subaru Kenalkan BRZ 2024 di IIMS 2024, Harga Mulai Rp 885 Juta

Subaru memperkenalkan mobil BRZ model 2024 serta peresmian garansi pabrik hingga 5 tahun di ajang IIMS 2024

Baca Selengkapnya

Penjualan Mobil Subaru Tahun Ini Ditargetkan Naik hingga 60 Persen

9 Februari 2024

Penjualan Mobil Subaru Tahun Ini Ditargetkan Naik hingga 60 Persen

Subaru Indonesia menargetkan penjualan mpbil sebesar 60 persen sepanjang 2024. Simak informasi lengkapnya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

BYD Seal Terbaru Bakal Rilis di Cina, Pakai Mesin Hybrid

6 Februari 2024

BYD Seal Terbaru Bakal Rilis di Cina, Pakai Mesin Hybrid

BYD Seal 06 menggunakan powertrain plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) yang berada di seri Ocean akan hadir di pasar Cina.

Baca Selengkapnya

Lolos Skandal Uji Keselamatan, 10 Mobil Daihatsu Kembali Diproduksi

1 Februari 2024

Lolos Skandal Uji Keselamatan, 10 Mobil Daihatsu Kembali Diproduksi

MLIT mengumumkan bahwa pihaknya telah mencabut instruksi penangguhan pengiriman 10 mobil Daihatsu.

Baca Selengkapnya

Subaru Exhibition di Grand Batam Mall Tawarkan Program Imlek

8 Januari 2024

Subaru Exhibition di Grand Batam Mall Tawarkan Program Imlek

Subaru Indonesia memulai kemeriahan perayaan Imlek 2024 dengan mengadakan Subaru Exhibition di Grand Batam Mall.

Baca Selengkapnya

Bluebird Tak Lagi Pakai Sedan untuk Armada Taksinya, Ini Alasannya

12 Desember 2023

Bluebird Tak Lagi Pakai Sedan untuk Armada Taksinya, Ini Alasannya

Pada 2024, Bluebird akan menambah sekaligus melakukan peremajaan hingga 5.000 unit untuk armada taksinya.

Baca Selengkapnya

Perluas Jangkauan, Subaru Resmikan Dealer Baru di Bandung

10 Desember 2023

Perluas Jangkauan, Subaru Resmikan Dealer Baru di Bandung

Subaru Indonesia kini memiliki enam dealer yang tersebar di Jakarta, Batam, Surabaya, Bandung, dan Tangerang.

Baca Selengkapnya

Subaru Indonesia Klaim Konsumennya Bukan Sebagai Pembeli Mobil Pertama

27 November 2023

Subaru Indonesia Klaim Konsumennya Bukan Sebagai Pembeli Mobil Pertama

Subaru Indonesia mengklaim model paling laris saat ini adalah Crosstrek, diikuti BRZ dan WRX.

Baca Selengkapnya

Subaru Pastikan Surat Kepemilikan WRX Sudah Diterima Konsumen

26 November 2023

Subaru Pastikan Surat Kepemilikan WRX Sudah Diterima Konsumen

Konsumen Subaru yang telah melakukan pembelian diklaim telah mendapatkan surat-surat kepemilikan seperti STNK dan BPKBnya.

Baca Selengkapnya

Subaru Belum Pikirkan Rencana Bangun Pabrik di Indonesia

26 November 2023

Subaru Belum Pikirkan Rencana Bangun Pabrik di Indonesia

Subaru Indonesia mengaku belum terpikiran membangun pabrik di Indonesia untuk memproduksi mobil di dalam negeri.

Baca Selengkapnya