Skuter Matik Cina Ini Mirip Honda ADV 150

Sabtu, 29 Mei 2021 06:28 WIB

Dayang ADV 350 (ridepart)

TEMPO.CO, Jakarta - Pabrikan motor asal Cina, Dayang Motorcycle, meluncurkan skuter matik baru mirip Honda ADV 150. Hanya saja, skutik ini menggunakan mesin berkapasitas lebih besar dari ADV 150.

Mengutip Rideapart, Jumat, 29 Mei 2021, skutik yang diberi nama Dayang ADV 350 menggunakan mesin berkubikasi 333 cc silinder tunggal. Secara performa, mesin ini mampu menghasilkan daya sebesar 30 tenaga kuda pada 7.000 rpm.

Dilihat dari segi tampilannya, kedua skuter matik ini terlihat mirip, mulai dari garis desainnya, hingga fitur-fitur yang disematkan.

Dayang ADV menggunakan sistem pencahayaan full-LED yang terintegrasi dengan lampu sein. Panel instrumennya memakai layar TFT berukuran 7 inci yang menampilkan informasi dalam layar penuh warna. Tidak ketinggalan panel instrumen ini dilindungi oleh windshield yang cukup tinggi.

Dayang ADV 350 (ridepart)

Menariknya, skuter matik adventure garapan Cina ini memiliki kamera yang tersemat di bagian depan dan belakang motor. Hasil penangkapan gambar dari kamera tersebut akan diumpan balik ke panel instrumen. Fitur ini cocok bagi pengendara yang doyan motovlog atau mau mengabadikan momen berkendaranya untuk keperluan sosial media.

Advertising
Advertising

Tidak sampai di situ, fitur canggih lainnya turut hadir di skutik yang mirip Honda ADV ini. Misalnya, konektivitas ke smartphone melalui bluetooth, navigasi, pembaruan perangkat lunak Over The Air (OTA), hingga sistem keyless dan pemantik untuk menyalakan rokok. Fitur terakhir tersebut sangat jarang ditemui dalam produk motor model apapun.

Dayang membekali skuter matik ADC 350 ini dengan tangki bahan bakar sebesar 17,4 liter. Sayangnya kapasitas besar tangki tersebut mengorbankan bobot dari skutik ini. Secara keseluruhan, bobot Dayang ADV 350 mencapai 208 kilogram.

Jadi, pilih Dayang ADV 350 atau Honda ADV 150?

Baca juga: Adu Spek Yamaha Nmax dan Honda ADV, Siapa Unggul?

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

53 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

56 hari lalu

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

57 hari lalu

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

57 hari lalu

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

23 Februari 2024

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.

Baca Selengkapnya