Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder, Apa Bedanya dengan Versi Coupe?

Reporter

Terjemahan

Selasa, 8 Juni 2021 18:34 WIB

Lamborghini Huracan Evo 2020 meluncur di Jakarta. 12 Juni 2020. TEMPO/Wira Utama

TEMPO.CO, Jakarta - Lamborghini Huracan Evo Rear-Wheel-Drive (RWD) Spyder penggerak roda belakang diluncurkan hari ini, Selasa, 8 Juni 2021, di India.

Supercar ini diciptakan berdasarkan Lamborghini Huracan Evo yang populer, dan dibanderol 3,54 crore rupee di India atau sekitar Rp 7,3 miliar.

Sejatinya, mobil super ini memulai debutnya secara global pada Mei 2020. Tapi pabrikan mobil sport Italia tersebut baru hari ini membawa Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder ke India.

Sebelumnya, sekitar setahun lalu, muncul di India Huracan Evo RWD Coupe dengan harga sekitar Rp 6,6 miliar.

Kapan lalu supercar Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder akan muncul di Indonesia?

Pada 12 Juni 2020, Prestige Image Motorcars mendatangkan Lamborghini Huracan Evo AWD(All-Wheel Drive) e Indonesia.

Lamborghini Huracan Evo tersebut evolusi dari tenaga V10 yang paling sukses dari Huracan sejak debut pada 2014 silam. Lamborghini Huracan Evo berbasis pada Huracan Performante dengan sistem kontrol pengendaraan yang lebih futuristik.


Apa bedanya Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder dengan Coupe?

Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder ditenagai mesin V10 5,2 liter naturally-aspirated yang mampu menghasilkan tenaga 602 bhp dan torsi puncak 560 Nm.

Dengan kecepatan tertinggi lebih dari 320 km/jam, Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder menempuh nol hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 3,5 detik.

"Huracan Evo RWD Spyder menghadirkan pengalaman berkendara yang menyenangkan," ucap Francesco Scardaoni, Regional Director Automobili Lamborghini di Asia Pasifik, seperti dikutip dari Hindustan Times hari ini.

Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder terlihat mirip mobil versi Coupe. Namun, bobotnya sekitar 120 kg lebih berat daripada model hard-top karena mekanisme atap drop-top.

Salah satu fitur utama atap soft-top adalah dapat dibuka atau ditutup hanya dalam 17 detik, bahkan saat melaju dengan kecepatan hingga 50 km/jam.

Fasilitas Kabin Lamborghini Huracan Evo RWD Spyder sama dengan Huracan EVO RWD Coupe. Ada layar sentuh 8,4 inci yang dipasang di konsol tengah. Ini kompatibel dengan fitur pengenalan suara Apple CarPlay dan Amazon Alexa.

Baca: Lamborghini Huracan EVO 2020 Memulai Debut, Akselerasii Meningkat


HINDUSTAN TIMES

Berita terkait

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

1 jam lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

6 jam lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

12 jam lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

3.300 Video Seks Sekutu PM Modi Menggegerkan Pemilu India

1 hari lalu

3.300 Video Seks Sekutu PM Modi Menggegerkan Pemilu India

India digegerkan oleh beredarnya video seks oleh seorang politisi yang merupakan sekutu PM Narendra Modi.

Baca Selengkapnya

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

2 hari lalu

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara

Baca Selengkapnya

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

3 hari lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

3 hari lalu

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email

Baca Selengkapnya

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

5 hari lalu

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.

Baca Selengkapnya

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

5 hari lalu

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

Negara yang 100 persen penduduknya muslim ternyata bukan di Arab. Lokasinya ada sebelah selatan-barat daya India. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya