Max Verstappen Red Bull Rebut Pole Position Grand Prix F1 Prancis

Reporter

Antara

Minggu, 20 Juni 2021 08:51 WIB

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangan balapan dengan pacarnya Kelly Piquet seusai balapan F1 Monako di Circuit de Monaco, Monte Carlo, Monako, Ahad, 23 Mei 2021. REUTERS/Gonzalo Fuentes

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Tim Red Bull Max Verstappen merebut pole position dalam Grand Prix Prancis setelah tampil tercepat pada babak kualifikasi F1 di Sirkuit Paul Ricard, Le Castellet, pada Sabtu malam WIB.

Pemuncak klasemen sementara tersebut mencetak waktu 1 menit 29,990 detik, mengalahkan seteru utama dari Tim Mercedes Lewis Hamilton dengan margin 0,258 detik di P2.

Menurut laman resmi Formula 1, rekan satu tim Max Verstappen yakni Valtteri Bottas, pembalap F1 asal Britania, akan start dari posisi ketiga.

"Akhir pekan yang sangat positif, FP2 menjadi titik balik dan membuat hari ini semakin baik," kata Max Verstappen.

Pembalap F1 kedua Tim Red Bull, Sergio Perez, kalah cepat dari Bottas dengan margin sepersepuluh detik dan akan start dari P4.

Carlos Sainz dengan brilian mengamankan P5 untuk Tim Ferrari, di depan pembalap AlphaTauri Pierre Gasly dan rekan satu timnya di Scuderia, Charles Leclerc.

Untuk kedua kalinya musim ini, rookie tim AlphaTauri Yuki Tsunoda akan start dari paling belakang setelah mengalami kecelakaan di Q1 karena melibas kerb Tikungan 1. Dia kehilangan kendali mobilnya hingga menabrak pagar pembatas.

Max Verstappen satu-satunya pembalap F1 yang mencatatkan waktu di bawah 1 menit 30 detik pada hari itu.

"Mobil ini terasa bagus kemarin (di simulasi balapan) jadi saya menantikannya," ucap Max Verstappen.

Hasil kualifikasi pembalap F1 Grand Prix Prancis:
1 Max Verstappen Red Bull Racing 1:29,990
2 Lewis Hamilton Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1:30,248
3 Valtteri Bottas Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1:30,376
4 Sergio Perez Red Bull Racing 1:30,445
5 Carlos Sainz Scuderia Ferrari Mission Winnow 1:30,840
6 Pierre Gasly Scuderia AlphaTauri Honda 1:30,868
7 Charles Leclerc Scuderia Ferrari Mission Winnow 1:30,987
8 Lando Norris McLaren F1 Team 1:31,252
9 Fernando Alonso Alpine F1 Team 1:31,340
10 Daniel Ricciardo McLaren F1 Team 1:31,382
11 Esteban Ocon Alpine F1 Team
12 Sebastian Vettel Aston Martin Cognizant Formula One Team
13 Antonio Giovinazzi Alfa Romeo Racing Orlen
14 George Russell Williams Racing
15 Mick Schumacher Uralkali Haas F1 Team
16 Nicholas Latifi Williams Racing
17 Kimi Raikkonen Alfa Romeo Racing Orlen
18 Nikita Mazepin Uralkali Haas F1 Team
19 Lance Stroll Aston Martin Cognizant Formula One Team
20 Yuki Tsunoda Scuderia AlphaTauri Honda.

Baca: FP1 GP Malaysia: Max Verstappen Tercepat, Posisi Sean Gelaell Lumayan

Berita terkait

Hasil Sprint Race Formula 1 Miami 2024: Max Verstappen Juara, Leclerc Kedua

4 hari lalu

Hasil Sprint Race Formula 1 Miami 2024: Max Verstappen Juara, Leclerc Kedua

Pembalap Red Bull, Max Verstappen, menjadi yang tercepat dalam sesi sprint race Formula 1 Miami 2024.

Baca Selengkapnya

Hengkang dari Red Bull Racing, Mengenal Adrian Newey

5 hari lalu

Hengkang dari Red Bull Racing, Mengenal Adrian Newey

Setelah lama bekerja sama di ajang F1, Red Bull Racing dan Adrian Newey berpisah

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Juara Balap Mobil Ketahanan FIA WEC di Imola Italia

16 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Juara Balap Mobil Ketahanan FIA WEC di Imola Italia

Bamsoet mengapresiasi keberhasilan Sean Gelael bersama Darren Leung dan Augusto Farfus dari tim WRT 31, yang memenangkan balap mobil ketahanan 6 jam FIA World Enduro Championship, di Sirkuit Imola, Italia, Minggu 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

17 hari lalu

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April.

Baca Selengkapnya

Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

18 hari lalu

Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

18 hari lalu

Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.

Baca Selengkapnya

Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

19 hari lalu

Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

19 hari lalu

Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.

Baca Selengkapnya

Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

20 hari lalu

Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

26 hari lalu

Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.

Baca Selengkapnya