MG Motor Umumkan Harga New MG ZS, Mulai Rp 269,8 Juta

Reporter

Bisnis.com

Kamis, 16 September 2021 06:23 WIB

SUV New MG ZS telah masuk pasar otomotif Indonesia. (Sumber: MG Motor)

TEMPO.CO, Jakarta - MG Motor Indonesia resmi mengumumkan harga mobil New MG ZS. Mobil ini memiliki tiga varian dengan rentang harga antara Rp269,8 juta hingga Rp309,8 juta.

Marketing and PR Director MG Motor Indonesia Arief Syarifudin menyampaikan harga tersebut akan kompetitif di pasarnya.

"Terlebih, dengan redefined expectations sebagai landasannya, kami yakin persepsi konsumen kami mengenai SUV yang bernilai tinggi akan berubah dengan kehadiran New MG ZS—sebuah kombinasi antara harga terjangkau, desain premium, keselamatan maksimal untuk kenyamanan menyeluruh dari sebuah pengalaman berkendara dan kepemilikan sebuah legenda Inggris," katanya dalam siaran pers MG Motor Indonesia, Rabu, 15 Agustus 2021.

Adapun varian paling bawah, New MG ZS Activate ditawarkan ke konsumen dengan harga Rp269,8 juta. Kemudian untuk tipe di atasnya, Ignite dibanderol Rp289,8 juta dan varian tertinggi, Magnify dilego Rp309,8 juta.

Seluruh harga memakai skema on the road DKI Jakarta. Harga tersebut mengalami sedikit kenaikan dibandingkan dengan model sebelumnya. ZS lama dipasarkan dengan harga Rp261,8 juta hingga Rp295,8 juta.

Di Indonesia New MG ZS, secara tampilan bersaing secara langsung dengan Honda HR-V yang juga mengisi pasar SUV crossover. Pada versi sebelumnya, satu keunggulan mobil hasil perkawinan perusahaan otomotif Inggris dan Cina ini adalah memiliki harga kurang dari Rp300 juta. Sementara itu, sebagaimana diketahui, Honda mematok harga HR-V 1.5L varian paling rendah adalah Rp 306 juta.

Advertising
Advertising

Adapun perubahan paling terlihat pada New MG ZS dari segi eksterior adalah velg alloy baru, fascia yang kini mengadopsi desain bumper depan dan grille baru, serta panoramic sunroof.

Selain itu, fitur yang dimiliki New MG ZS adalah hill start assist (HSA), electronic parking brake, kursi yang bisa diatur secara elektronik, air purifier, camera sensor 360 derajat, dan dashboard dengan tampilan digital.

New MG ZS merupakan model yang bermain di segmen SUV kompak, bersaing dengan beberapa model seperti Honda HR-V, Nissan Kicks, Kia Seltos, dan Mazda CX-3.

BISNIS

Baca juga: Bedah Spesifikasi SUV MG ZS Facelift, Apa Penyegarannya?

Berita terkait

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

1 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Harga Mobil Listrik Kini Setara Mobil Bensin, Simak Daftar Perbandingannya

23 Februari 2024

Harga Mobil Listrik Kini Setara Mobil Bensin, Simak Daftar Perbandingannya

Beberapa harga mobil listrik seperti BYD Dolphin lebih murah dibanding mobil konvensional seperti Toyota Yaris Cross Hybrid dan Honda HR-V E CVT.

Baca Selengkapnya

SUV Hummer EV Bakal Rilis di Indonesia, Jarak Tempuhnya 500 Km

23 Januari 2024

SUV Hummer EV Bakal Rilis di Indonesia, Jarak Tempuhnya 500 Km

Autogroup International (AGI) mengumumkan rencananya merilis SUV Hummer EV setir kanan di pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya

11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

16 Januari 2024

11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

Land Rover melakukan penarikan kembali atau recall untuk 11 unit Range Rover dan Range Rover Sport 2023 di Australia.

Baca Selengkapnya

Daftar Mobil Terlaris di Indonesia 2023, Kijang Innova Gusur Avanza dan Brio

16 Januari 2024

Daftar Mobil Terlaris di Indonesia 2023, Kijang Innova Gusur Avanza dan Brio

Toyota Kijang Innova berhasil menjadi mobil terlaris di Indonesia pada tahun 2023 dengan total penjualan mencapai 66.460 unit.

Baca Selengkapnya

Harga MG4 EV dan MG ZS EV Produksi Indonesia Tak Sampai Rp 500 Juta

10 Januari 2024

Harga MG4 EV dan MG ZS EV Produksi Indonesia Tak Sampai Rp 500 Juta

Morris Garage (MG) akhirnya merilis harga mobil listrik MG4 EV dan MG ZS EV produksi Indonesia. Simak informasi lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Bocoran Harga Suzuki Jimny 5 Pintu, di Bawah Rp 600 Juta

8 Januari 2024

Bocoran Harga Suzuki Jimny 5 Pintu, di Bawah Rp 600 Juta

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan meluncurkan Jimny 5 pintu pada Februari 2024 mendatang, di mana harganya diperkirakan tak sampai Rp 600 juta.

Baca Selengkapnya

Dealer Suzuki Buka Pemesanan Jimny 5 Pintu, Booking Fee Rp 20 Juta

8 Januari 2024

Dealer Suzuki Buka Pemesanan Jimny 5 Pintu, Booking Fee Rp 20 Juta

Dealer Suzuki telah membuka pemesanan untuk Jimny 5 pintu dengan booking fee sebesar Rp 20 juta.

Baca Selengkapnya

Suzuki Bakal Luncurkan SUV Baru Februari 2024, Jimny 5 Pintu?

8 Januari 2024

Suzuki Bakal Luncurkan SUV Baru Februari 2024, Jimny 5 Pintu?

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan meluncurkan SUV barunya pada Februari 2024, apakah benar Jimny 5 Pintu?

Baca Selengkapnya

Viral SUV Mercy Terperosok ke Selokan di Tengah Banjir, Ini yang Terjadi

8 Januari 2024

Viral SUV Mercy Terperosok ke Selokan di Tengah Banjir, Ini yang Terjadi

Mobil Mercedes Benz G Class nekat terobos banjir berujung terperosok ke selokan viral di media sosial.

Baca Selengkapnya