Bukan Mobilio, Honda Bakal Luncurkan SUV Pesaing Toyota Raize

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 25 September 2021 18:00 WIB

Small SUV Honda terbaru. (Foto: PT. HPM).

TEMPO.CO, Jakarta - Honda dikabarkan bakal kembali meluncurkan mobil barunya setelah memperkenalkan All New BR-V. Produk barunya ini disinyalir bukan Mobilio, melainkan small SUV yang bisa menjadi pesaing Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

Mobil baru Honda ini nyatanya sudah dipamerkan sedikit pada acara virtual launchin All New BR-V beberapa hari lalu. Saat itu PT Honda Prospect Motor (HPM) memperlihatkan mobil misterius yang ditutup kain merah.

Jika menerka tampilannya, mobil ini merupakan sebuah kendaraan small SUV yang kemungkinan akan muncul di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Pendapat ini diungkapkan langsung oleh Indra Fathan melalui akun Instagram Pribadinya.

Video First Impression Honda BR-V 2022:

“Kenapa itu SUV, bukan Mobilio? Kalau diperhatikan lebih teliti, mobil misterius tersebut ada sepasang roof rail yang diletakkan di atas mobilnya, nah kemungkinan besar nggak jauh-jauh dari sebuah SUV kan?,” tulis Indra.

Lebih lanjut, dirinya juga menjelaskan bahwa mobil baru ini satu basis dengan BR-V, dan menggunakan versi 5 seater. Jika benar demikian, maka kemungkinan model ini adalah versi kecil dari BR-V.

Advertising
Advertising

Menurut Indra, strategi ini mirip dengan yang dilakukan Honda dalam produk City dan Civic, yang memiliki versi sedan panjang dan hatchback yang lebih pendek.

Soal mesin, belum diketahui apa yang bakal digunakan small SUV baru Honda ini. Beberapa opsi yang bisa terjadi adalah penggunaan mesin 1.000cc turbo, 1.200cc atau bahkan 1.5000cc. Patut dinantikan informasi selanjutnya soal mobil baru Honda ini.

Baca: Mobil Baru Honda Bakal Dilengkapi Google Bulit-in, Apa Saja Fungsinya?

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

23 Februari 2024

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.

Baca Selengkapnya