Honda Brio Virtual Drift Challenge Digeber Lagi, Catat Jadwalnya

Kamis, 7 Oktober 2021 16:34 WIB

PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali menghadirkan mobile game drifting Brio Virtual Drift Challenge 2 (BVDC 2) yang diadakan pada 21 Oktober 2021 hingga 7 Maret 2022. FOTO: HPM BVDC 2

TEMPO.CO, Jakarta - PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali menghadirkan mobile game balap mobil drifting Honda Brio Virtual Drift Challenge 2 (BVDC 2).

Bekerja sama dengan developer game Indonesia, Anantarupa Studios, game BVDC 2 akan menghadirkan seluruh tipe Honda Brio, mulai Honda Brio Satya hingga Honda Brio RS Urbanite untuk pemain game tersebut.

Kompetisi mobile game Honda Brio Virtual Drift Challenge 2 akan diselenggarakan dari 21 Oktober 2021 hingga 7 Maret 2022.

Menurut Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM Yusak Billy, Honda Brio Virtual Drift Challenge 2 hadir dengan rancangan permainan yang lebih menarik dari BVDC 1, baik dari sisi visual, cara bermain, hingga hadiah yang lebih besar.

"Game ini dihadirkan untuk mempertahankan DNA sporty dari Honda dengan membawa semangat Everyone Can Race kepada lebih banyak orang di Indonesia," ujar Billy dalam konferensi pers hari ini, Kamis, 7 Oktober 2021.

Berikut adalah jadwal lengkap kompetisi mobile game balal mobil Honda Brio Virtual Drift Challenge 2:

Seri 1 (21 - 16 Oktober 2021): Tugu Monas
Seri 2 (3 - 9 November 2021) : Tugu Pahlawan
Seri 3 (17 - 23 November 2021) : Monumen BLA
Seri 4 (1 - 7 Desember 2021) : Tugu Muda
Seri 5 (19 - 25 Januari 2021) : Tugu PKK
Seri 6 (2 – 8 Februari 2021) : Monumen Mandala
Seri 7 (15 - 22 Februari 2021) : Old City Hall
Seri Akhir (2 - 7 Maret 2021) : Parkir Timur Senayan.

Billy menjelaskan Honda Brio Virtual Drift Challenge 2 hadir dengan 21 trek baru yang terbagi dalam 7 latar belakang kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Makassar, Banjarmasin, dan Medan.

Setiap kota akan terbagi menjadi 3 Mode Slalom, yakni Easy Mode, Medium Mode, dan Hard Mode. Tiga mode itu harus dimainkan secara bertahap untuk bisa melanjutkan ke kota selanjutnya.

Honda menghadirkan membagi kompetisi menjadi 7 seri serta 1 seri akhir. Setiap pemain tercepat di setiap serinya akan diadu kembali untuk memperebutkan tempat pertama pada seri akhir.

Setiap seri menggunakan trek khusus yang berbeda-beda dan dapat dimainkan dalam waktu 7 hari. Setiap harinya, satu orang pemain akan mendapatkan 10 kali kesempatan untuk mencapai waktu terbaiknya yang akan tercatat pada leaderboard.

Pada setiap seri mobile game Honda Brio Virtual Drift Challenge 2, sebanyak 30 peserta kopetisi game dengan catatan waktu terbaik akan mendapatkan merchandise menarik dari Honda. "Sepuluh peserta teratas akan mendapatkan hadiah uang tunai yang totalnya Rp 75 juta," ujar Billy.

Baca: Honda Luncurkan Game Ponsel Brio Virtual Drift Challenge

Berita terkait

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

21 jam lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

Mode Permainan Game Tekken 8

21 jam lalu

Mode Permainan Game Tekken 8

Tekken 8, salah satu fighting game terpopuler dari Bandai Namco

Baca Selengkapnya

iPad: Game Nintendo Dimainkan dengan Emulator Delta

22 jam lalu

iPad: Game Nintendo Dimainkan dengan Emulator Delta

Setelah dirilis di App Store untuk iPhone, emulator Nintendo populer Delta akan hadir untuk versi iPad

Baca Selengkapnya

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

1 hari lalu

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

Faktanya, ini bukan kasus pertama karena peretasan data dalam game-game Pokemon merajalela di antara pemain curang.

Baca Selengkapnya

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

2 hari lalu

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

Infinix meluncurkan ponsel gaming terbarunya untuk seri Infinix GT 20 Pro. Tergolong kelas menengah, harga belum ketahuan.

Baca Selengkapnya

Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

2 hari lalu

Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

Game online yang mengandung konten kekerasan berpotensi merusak moral anak bangsa di masa depan sehingga perlu diblokir.

Baca Selengkapnya

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

4 hari lalu

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

Stellar Blade mendapat hujan kritik karena desain karakter tokoh utamanya, Eve. Game eksklusif PlayStation 5 atau PS5 ini rilis umat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

4 hari lalu

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.

Baca Selengkapnya

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

6 hari lalu

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

Hoyoverse merilis Genshin Impact 4.6 pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Juara Balap Mobil Ketahanan FIA WEC di Imola Italia

9 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Juara Balap Mobil Ketahanan FIA WEC di Imola Italia

Bamsoet mengapresiasi keberhasilan Sean Gelael bersama Darren Leung dan Augusto Farfus dari tim WRT 31, yang memenangkan balap mobil ketahanan 6 jam FIA World Enduro Championship, di Sirkuit Imola, Italia, Minggu 21 April 2024.

Baca Selengkapnya